Koefisien Determinasi Regresi Ganda Uji Keberartian Koefisien Regresi Linear Ganda

Dimana: = koefisien korelasi ganda k= banyaknya variabel bebas n= banyaknya subjek dibandingkan dengan yang diperoleh dari daftar distribusi F dengan α=5, dk pembilang = k dan dk penyebut = n-k-1. Kriteria pengujian adalah tolak jika .

3.7.2.5 Koefisien Determinasi Regresi Ganda

Besar pengaruh antara variabel bebas dan terhadap variabel terikat dapat ditunjukkan dengan koefisien determinasi. Besarnya koefisien determinasi dirumuskan dengan .

3.7.2.6 Uji Keberartian Koefisien Regresi Linear Ganda

Uji keberartian koefisien regresi linear ganda dilakukan untuk meyakinkan apakah tiap koefisien regresi yang didapat berdasarkan penelitian berarti untuk memuat kesimpulan mengenai hubungan dari seluruh variabel yang diteliti. 1. Hipotesis Hipotesis yang digunakan dalam uji ini adalah sebagai berikut. a. Hipotesis uji keberartian koefisien regresi linear ganda b 1 H : koefisien regresi linear ganda b 1 tidak berarti. H a : koefisien regresi linear ganda b 1 berarti. b. Hipotesis uji keberartian koefisien regresi linear ganda b 2 H : koefisien regresi linear ganda b 2 tidak berarti. H a : koefisien regresi linear ganda b 2 berarti. 2. Langkah-langkah uji keberartian koefisien regresi linear ganda sebagaimana dikutip dalam Sudjana 2003:109 adalah sebagai berikut: a. Menghitung galat baku taksiran dalam populasi dengan rumus sebagai berikut. b. Menghitung koefisien korelasi antara variabel bebas. R i adalah koefisien korelasi antar variabel bebas. Pada penelitian ini terdapat dua variabel bebas sehingga terdapat R 1 dan R 2 . R 1 adalah koefisien korelasi antara X 1 dan X 2, dan R 2 adalah koefisien korelasi antara X 2 dan X 1 . dan diperoleh c. Menghitung galat baku koefisien dengan rumus sebagai berikut. d. Menghitung keberartian koefisien regresi dengan rumus. Dimana: = koefisien-koefisien regresi linear ganda = galat baku koefisien regresi e. Menghitung harga t hitung dan t tabel dengan dk pembilang k dan dk penyebut n – k – 1. f. Kriteria Kriteria yang digunakan dalam uji ini adalah jika maka koefisien linear ganda berarti. 61

BAB 4 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Hasil Penelitian

Berikut ini adalah hasil penelitian yang diperoleh selama proses pembelajaran di SMP Negeri 3 Ungaran yang dilaksanakan mulai tanggal 7 Mei 2011 sampai dengan tanggal 27 Mei 2011. Sebelum mengadakan penelitian, terlebih dahulu dilakukan perancangan instrumen sebagai alat untuk mengambil data. Instrumen yang dirancang antara lain soal tes pemecahan masalah materi persegi panjang dan persegi yang terdiri dari soal pilihan ganda dan soal uraian, angket kepercayaan diri, dan lembar observasi aktivitas belajar. Pada kelas eksperimen diadakan pembelajaran dengan menggunakan model PBL berbantuan LKPD dan slide show power point. Pembelajaran dilakukan untuk mendapatkan data kepercayaan diri, aktivitas belajar, dan kemampuan pemecahan masalah. Data aktivitas belajar diperoleh melalui observasi pada saat proses pembelajaran berlangsung, data kepercayaan diri diperoleh melalui pengisian angket kepercayaan diri pada akhir pembelajaran, dan data kemampuan pemecahan masalah diperoleh melalui tes materi persegi panjang dan persegi pada akhir pembelajaran. Pengolahan data akhir dilakukan setelah semua data diperoleh, sehingga dapat diketahui pengaruh kepercayaan diri dan aktivitas belajar melalui pembelajaran dengan menggunakan model PBL berbantuan LKPD dan slide show power point terhadap kemampuan pemecahan