Format Buku Teks Pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam

18 Sejarah Kebudayaan Islam Kurikulum 2013

D. Format Buku Teks Pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam

Dalam rangka membelajarkan peserta didik, guru harus memahami format buku teks pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam. Buku teks pelajaran Sejarah Kebudayaan Islamdisusun dengan format sebagai berikut. buku teks pelajaran Sejarah Kebudayaan IslamKelas XI terdiri atas enambab. Setiap bab terdapat sebuah pengantar. Setiap bab terdiri atas beberapa sub bab. Setiap sub bab disusun dalam tiga aktivitas: 1 mengamati lingkungan, 2 memahami teks, dan 3 uji kompetensi. Setiap bab diakhiri dengan kesimpulan. 19 Buku Guru Kelas XI MA Keagamaan BAGIAN II Petunjuk Khusus Per Bab Buku ini merupakan pedoman guru untuk mengelola pembelajaran terutama dalam memfasilitasi peserta didik untuk memahami materi dan mengamalkan pesan- pesan Sejarah Kebudayaan Islam yang ada pada buku teks pelajaran. Materi ajar yang ada pada buku teks pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam akan diajarkan selama satu tahun ajaran. Sesuai dengan desain waktu dan materi setiap bab maka Bab I akan diselesaikan dalam waktu 7 minggu pembelajaran, untuk Bab II diselesaikan dalam waktu 5 minggu dan Bab III dapat diselesaikan dalam 4 minggu pembelajaran. Bab IV dapat diselesaikan dalam 6 minggu, untuk Bab V dapat diselesaikan dalam 2 minggu dan untuk Bab VI dapat diselesaikan dalam 7 minggu. Agar pembelajaran itu lebih efektif dan terarah, maka setiap minggu pembelajaran dirancang terdiri dari: 1 Tujuan Pembelajaran, 2 Materi dan Proses Pembelajaran, 3 Penilaian, 4 Pengayaan, dan Remedial, ditambah Interaksi Guru dan Orang Tua. Pelaksanaan Pembelajaran Berdasarkan pemahaman tentang KI dan KD, guru Sejarah Kebudayaan Islam yang mengajarkan materi tersebut hendaknya dapat: a. Menggunakan isu-isu aktual untuk dapat mengajak pesertadidik dalam mengembangkan kemampuan analisis dan evaluatif dengan mengambil contoh kasus dari situasi saat ini dengan fakta-fakta sejarah yang ada pada masa itu. b. Dalam melaksanakan pembelajaran guru harus memberikan motivasi dan mendorong peserta didik secara aktif activelearning untuk mencari sumber dan contoh-contoh konkrit dari lingkungan sekitar. Guru harus menciptakan situasi belajar yang memungkinkan peserta didik melakukan observasi dan refleksi. Observasi dapat dilakukan dengan berbagai cara, misalnya membaca buku dengan kritis, menganalisis dan mengevaluasi sumber-sumber sejarah, membuat tulisan sejarah secara sederhana, melakukan wawancara dengan pelaku sejarah atau ahli sejarah, menonton film atau dokumentasi sejarah dan mengunjungi situs-situs sejarah yang berkaitan dengan pembahasan di lingkungan sekitar peserta didik 20 Sejarah Kebudayaan Islam Kurikulum 2013 tinggal. Pelaksanaan kunjungan ke situs-situs bersejarah, guru dapat melakukan kerjasama dengan lembaga kebudayaan yang menangani bidang kesejarahan setempat sehingga peserta didik mendapatkan informasi secara lengkap. Contohnya; Kerajaan Islam yang masih ada, Masjid Kuno, Balai Pelestarian Nilai Budaya, musium-musium, danlain-lain. c. Peserta didik harus dirangsang untuk berpikir kritis dengan memberikan pertanyaan-pertanyaan disetiap jam pelajaran. d. Guru sejarah kebudayaan Islam harus mampu mengaitkan konteks lingkungan tempat tinggal peserta didik dengan konteks kesejarahan yang lebih luas, yaitu dunia Islam. Bagaimana kondisi peradaban Islam pada masa Turki Usmani, masa Mughal, masa Syafawi, masa perang salib, masa kemunduran dan masa pembaharuan Islam. 21 Buku Guru Kelas XI MA Keagamaan MENELUSURI PERADABAN ISLAM TURKI USMANI

A. Kompetensi In Ɵ KI