Bentuk Penelitian Lokasi Penelitian Jenis dan Sumber Data Informan Penelitian

BAB III METODE PENELITIAN

3.1. Bentuk Penelitian

Pada penelitian ini, bentuk penelitian yang dilakukan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian deskriptif merupakan penelitian yang bertujuan untuk menjelaskan suatu variabel secara mandiri. Penelitian deskriptif berkaitan dengan pengumpulan data untuk memberikan gambaran atau penegasan suatu konsep atau gejala juga menjawab pertanyaan- pertanyaan sehubungan dengan status subyek penelitian saat ini. Menurut Bodgan dan Taylor dalam Basrowi dan Suwandi, 2008:21 menjelaskan bahwa penelitian kualitatif sebagai prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati.

3.2. Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan pada kolam pancing Anom Asri yang berlokasi di jalan Tanjung Anom, Gang GPDI No.9, Deli Serdang, Sumatera Utara.Usaha Kolam pancing ini dekat dengan jalan besar Tanjung Anom, sehingga kolam pancing mudah di jangkau.

3.3. Jenis dan Sumber Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Data primer adalah data yang diperoleh dengan pengamatan observasi langsung dilapangan, wawancara langsung dengan pemilik kolam pancing Anom Universitas Sumatera Utara Asri. Data primer menyangkut data pemilik, data tenaga kerja dan data lainnya. Data sekunder adalah data yang diperoleh dari dokumen- dokumen kolam pancing Anom Asri, buku-buku, literatur, majalah dan penelitian terdahulu yang berkaitan dengan penelitian ini.

3.4. Informan Penelitian

Untuk memperoleh dan mendapatkan informasi pada penelitian ini, peneliti mendapatkan informasi melalui informan. Informan adalah Interviewee yang diwawancarai atau sumber data informasi yang dapat memberikan data atau keterangan atas keadaan orang dari orang lain, disituasi-situasi lingkungannya. Informan dalam penelitian ini adalah : 1. Informan Kunci key Informan Informan kunci key informan yaitu orang yang mengetahui dan memiliki berbagai informasi pokok yang diperlukan dalam penelitian. Pada penelitian ini yang menjadi informan kunci ialah Marlina Siahaan selaku pemilik usaha kolam pancing Anom Asri 2. Informan Utama Informan utama adalah mereka yang terlibat langsung dalam interaksi sosial yang diteliti. Pada penelitian ini yang menjadi informan utama adalah karyawan dan pemancing konsumen kolam pancing Anom Asri. Jumlah informan utama pada penelitian ini akan disesuaikan dengan kebutuhan, penentuan informan utama dilakukan secara aksidental yaitu penentuan informasi secara kebetulan. Universitas Sumatera Utara

3.5. Defenisi Konsep