Kompetensi Inti Kompetensi Dasar Indikator Tujuan Pembelajaran

Lampiran 2.2 RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN Satuan pendidikan : SMA Negeri 01 Kalirejo Mata Pelajaran : Biologi Pokok Bahasan : Vertebrata KelasSemester : X2 Alokasi Waktu : 4 X 45 Menit Metode : Praktikum Virtual Media : Software Praktikum Virtual, LKS Jenis Penilaian ; Tes Uraian Keterampilan Proses Sains Pertemuan Ke : 1 dan 2

A. Kompetensi Inti

1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya 2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, peduli, santun, responsif, dan pro aktif, sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta menerapkan pengetahuan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia. 3. Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural berdasarkan rasa ingintahuanya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humanoira dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait fenomena dan kejadian serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah. 4. Mengolah, menalar, dan menyajikan dalam ranah konkrit dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan.

B. Kompetensi Dasar

4.1 Melakukan pengamatan berbagai jenis hewan vertebrata untuk memahami ciri-cirinya dan membandingkan kompleksitas pada berbagai sistem organnya.

C. Indikator

1. Memilah berbagai objek peristiwa berdasarkan sifat-sifat khusus yang dimiliki oleh setiap kelas vertebrata 2. Memprediksi suatu objek maupun peristiwa yang mungkin akan terjadi dengan memperhitungkan penentuan secara tepat perilaku hewan vertebrata dengan lingkungannya. 3. Mengkomunikasikan proses dan hasil penelitian berupa konsep tentang vertebrata 4. Menyatakan dugaan yang dianggap benar mengenai adanya suatu faktor yang terdapat dalam subfilum vertebrata 5. Merencanakan percobaan untuk menguji suatu hipotesis penelitian morfologi dan anatomi vertebrata. 6. Mendeskripsikan perbandingan secara numeris penggunaan alat untuk mengukur objek penelitian vertebrata

D. Tujuan Pembelajaran

1. Siswa mampu memilah berbagai objek peristiwa berdasarkan sifat-sifat khusus yang dimiliki oleh setiap kelas vertebrata 2. Siswa mampu memprediksi suatu objek maupun peristiwa yang mungkin akan terjadi dengan memperhitungkan penentuan secara tepat perilaku hewan vertebrata dengan lingkungannya. 3. Siswa mampu mengkomunikasikan proses dan hasil penelitian berupa konsep tentang vertebrata 4. Siswa mampu menyatakan dugaan yang dianggap benar mengenai adanya suatu faktor yang terdapat dalam subfilum vertebrata 5. Siswa mampu merencanakan percobaan untuk menguji suatu hipotesis penelitian morfologi dan anatomi vertebrata. 6. Siswa mampu mendeskripsikan perbandingan secara numeris penggunaan alat untuk mengukur objek penelitian vertebrata.

E. Kegiatan Pembelajaran