Fraksi Substrat Kandungan Organik Substrat Metoda dan Waktu Penelitian Deskripsi Area Stasiun 1 Stasiun 2

Komponen nitrit NO 2 jarang ditemukan pada badan air permukaan karena langsung dioksidasi menjadi nitrat NO 3 . Di wilayah perairan neritik yang relatif dekat dengan buangan industri umumnya nitrit bisa dijumpai, mengingat nitrit sering digunakan sebagai inhibitor terhadap korosi pada air proses dan pada sistem pendingin mesin. Bila kadar nitrit dan fosfat terlalu tinggi bisa menyebabkan perairan bersangkutan mengalami keadaan eutrof sehingga terjadi blooming dari salah satu jenis fitoplankton yang mengeluarkan toksin. Kondisi seperti itu bisa merugikan hasil kegiatan perikanan pada daerah perairan tersebut Wibisono, 2005.

g. Fraksi Substrat

Sedimen adalah padatan yang dapat langsung mengendap jika air didiamkan beberapa waktu. Padatan yang mengendap tersebut terdiri dari partikel-partikel padatan yang umumnya mempunyai ukuran relatif besar dan berat sehingga dapat mengendap dengan sendirinya. Padatan terendap biasanya terdiri dari pasir dan lumpur Agusnar, 2007.

h. Kandungan Organik Substrat

Komponen organik utama yang terdapat didalam air adalah asam amino, protein, karbohidrat, dan lemak. Komponen lain seperti hidrokarbon vitamin, dan hormon juga ditemukan dalam perairan, tetapi hanya 10 dari material organik tersebut yang mengendap sebagai substrat kedasar perairan Seki, 1982. Kedaaan substrat dalam air juga penting diketahui. Kehidupan organisme air ada juga ketergantungannya dengan bahan dan ukuran partikel dasar badan air. Dengan mengetahui bahan dasar dan ukuran partikel dasar perairan akan didapat informasi yang mungkin dapat menunjukkan tipe fauna yang hidup didasar badan air tersebut Suin, 2002. Universitas Sumatera Utara BAB 3 BAHAN DAN METODE

3.1 Metoda dan Waktu Penelitian

Pengambilan sampel yang dilaksanakan pada bulan Mei-Juni 2013. untuk pengambilan sampel Bivalvia dilakukan dengan Metode “Purpossive Random Sampling”. Penentuan lokasi sampling untuk pengambilan sampel dipilih dengan mempertimbangkan zona lingkungan seperi keadaan vegetasi meliputi jenis-jenis yang dominan, keadaan substrat, topografi pantai serta aktivitas masyarakat yang terdapat disekitar lokasi, sehingga ditetapkankan 4 stasiun pengamatan.

3.2 Deskripsi Area

a. Stasiun 1

Stasiun ini merupakan muara Sungai Deli yang secara geografis terletak pada 03 ˚46’58,9” LU dan 098˚43’00,0” BT. Substrat pada stasiun ini berupa lumpur. Pada daerah masyarakat banyak melakukan kegiatan penangkapan hasil perairan termasuk salah satunya penangkapan Bivalvia.

b. Stasiun 2

Stasiun ini merupakan pelabuhan dimana banyak kapal-kapal melakukan aktivitas dan juga merupakan muara sungai Belawan yang secara geografis terletak pada 03 ˚46’28,5” LU dan 098˚38’00,0” BT. Substrat pada stasiun ini berupa lumpur. Universitas Sumatera Utara

c. Stasiun 3