Uji Autokorelasi Uji Heteroskedastisitas

variabel Kesempatan Investasi ZCAPBVA sebesar 0,490, variabel Likuiditas ZCR sebesar 0,056, dan variabel interaksi antara Kesempatan Investasi dengan Likuiditas AbsCAPBVA_CR sebesar 0,160. Hasil probabilitas ketiga variabel tersebut berada di atas tingkat kepercayaan 5. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model regresi penelitian ini tidak mengandung adanya heteroskedastisitas.

e. Uji Linearitas

Tabel 29. Ringkasan Hasil Uji Linearitas 6 Model R 2 c 2 hitung c 2 tabel Keterangan ZCAPBVA2, ZCR2, AbsCAPBVA_CR2 0,164 6,888 58,11 Model linear Sumber: Data sekunder yang diolah Hasil uji linearitas melalui uji Lagrange Multiplier pada tabel 29 menunjukkan bahwa nilai R 2 sebesar 0,164 dengan jumlah n observasi 42. Dengan demikian nilai c 2 hitung = 42 0,164 = 6,888. Nilai tersebut dibandingkan dengan c 2 tabel dengan df 42 dan tingkat sigmifikansi 0,05 didapat nilai c 2 tabel 58,11. Oleh karena nilai c 2 hitung lebih kecil dari c 2 tabel maka dapat disimpulkan bahwa model yang benar adalah model linear.

D. Uji Hipotesis

Pengujian hipotesis dalam penelitian ini harus dilakukan analisis statistik terlebih dahulu pada data yang telah diperoleh sebelumnya. Analisis statistik yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi. Uji regresi baik uji t, uji nilai selisih mutlak, maupun uji F sangat dipengaruhi oleh nilai residual yang mengikuti distribusi normal sehingga apabila asumsi ini menyimpang dari distribusi normal akan menyebabkan uji statistik menjadi tidak valid. Oleh karena itu, jika terdapat data yang menyimpang dari penyebarannya maka data tersebut tidak disertakan dalam analisis. Berdasarkan uji asumsi klasik yang telah dilaksanakan dapat diketahui bahwa data dalam penelitian ini terdistribusi normal. Dengan demikian data yang tersedia tekah memenuhi syarat untuk menggunakan model regresi sederhana dan berganda.

1. Hasil Uji Hipotesis Pertama

Hipotesis pertama dalam penelitian ini adalah Kepemilikan Manajerial berpengaruh positif terhadap Kebijakan Dividen pada perusahaan sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2008-2013 dengan persamaan regresi sebagai berikut: Y = α + β 1 MNJR Hasil ringkasan regresi linear sederhana yang telah diolah dengan bantuan program SPSS Version 17 for Windows dapat dilihat pada tabel berikut ini: Tabel 30. Ringkasan Hasil Regresi Sederhana Kepemilikan Manajerial MNJR terhadap Kebijakan Dividen DPR Variabel Konst anta Koefisi en Regresi Nilai r Nilai t r 2 Adj r 2 t hitung t tabel Sig. MNJR 0,465 1,481 0,065 0,041 1,666 1,682 0,104 Sumber: Data sekunder yang diolah

a. Persamaan Regresi

Dengan melihat nilai konstanta dan koefisien regresi pada tabel 30 maka dapat disusun persamaan regresi sebagai berikut: