Identifikasi Masalah Pembatasan Masalah

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan uraian diatas maka dapat diidentifikasikan sejumlah permasalahan sebagai berikut: 1. Masih banyaknya tindak indisipliner yang dilakukan oleh para PNS seperti pembunuhan berencana, tidak masuk kerja, narkoba, melakukan korupsi, menjadi isteri kedua, beristeri lebih dari satu tanpa ijin atasan, pemalsuan SK kenaikan gaji berkala, selingkuh, kumpul kebo, dan penggelapan dana 2. Sistem penilaian kinerja dengan menggunakan DP3 dinilai sudah tidak layak digunakan sebagai alat ukur karena dinilai telah kehilangan arti dan makna substantif, tidak berkait langsung dengan apa yang telah dikerjakan PNS. 3. proses penilaian DP3 lebih bersifat rahasia, sehingga kurang memiliki nilai edukatif, karena hasil penilaian tidak dikomunikasikan secara terbuka 4. Penilaian DP3-PNS dinilai lebih berorientasi pada penilaian kepribadian personality dan perilaku behavior terfokus pada pembentukan karakter individu dengan menggunakan kriteria behavioral, belum terfokus pada kinerja, peningkatan hasil, produktivitas end result dan pengembangan pemanfaatan potensi. 5. Masih adanya pegawai Dindikpora yang kurang berkompeten dalam melaksanakan tugas dan kewajibannya karena masih belum menguasai bidang tertentu seperti menjalankan computer terlebih karena menggunakan bahasa Inggris. 6. Beban kerja yang diberikan kepada pegawai Dindikpora Kabupaten Banjarnegara terlalu besar dan membuat pegawai harus mengerjakan tugas diluar tupoksinya.

C. Pembatasan Masalah

Setelah menguraikan latar belakang masalah dan mengidentifikasi masalah, peneliti kemudian melakukan pembatasan masalah. Pembatasan masalah dilakukan agar penelitian lebih terarah dan focus pada sasaran pokok penelitian. Berdasarkan latar belakang dan identifikasi masalah yang telah diuraikan, penulis membatasi penelitian dengan menitikberatkan pada kinerja pegawai diDinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Banjarnegara. Agar penelitian ini dapat lebih tuntas dan mencapai sasaran yang diharapkan, maka faktor yang mempengaruhi Kinerja Pegawai dalam melaksanakan tugasnya ini adalah faktor Pendidikan dan Pelatihan Diklat dan Motivasi Kerja Pegawai.

D. Rumusan Masalah