Uji Reliabilitas Pengujian Kualitas Instrumen

B. Deskripsi Data Khusus

Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah statistik deskriptif. Statistik deskriptif merupakan statistik yang memberikan gambaran atau deskripsi suatu data dilihat dari rata-rata mean, standar deviasi, variance, maksimum, minimum kurtosis dan skewness kemencengan distribusi Imam Ghozali, 2002:16. Statistik deskriptif dalam penelitian ini dibagi menjadi dua bagian yakni statistik deskriptif data demografi responden bertujuan untuk mengetahui deskripsi umur dan jenis kelamin. Statistik deskriptif data variabel bertujuan untuk mengetahui deskripsi variabel yang ada pada penelitian. Berikut ini merupakan statistik deskriptif data demografi responden dan statistik deskriptif data variabel: 1. Statistik Data Demografi Responden a. Statistik Deskriptif Umur Tabel 10. Statistik Deskriptif Umur Pegawai Keuangan UNY Keterangan Umur Responden Skema Kompensasi Reward Punishment Reward Punishment Netral Jumlah 18 17 19 21 Minimum 26 28 26 26 Maksimum 52 52 51 47 Mean 41 38 39 35 Std.Deviasi 7,243 8,300 8,225 6,462 Variance 52,458 68,890 67,655 41,762 Berdasarkan data di atas dapat diketahui bahwa umur rata-rata responden berkisar antar 26 tahun hingga 52 Tahun. Nilai tengah dari umur responden adalah berkisar antara 35 tahun sampai dengan 41 tahun. Standar deviasi pada data responden diatas berkisar antara 6,462 hingga 8,300 dan variance berkisar antara 41,762 hingga 68,890. Responden paling muda berumur 26 tahun sedangkan responden paling tua berumur 52 tahun. b. Statistik Deskriptif Jenis Kelamin Tabel 11. Statistik Deskriptif Jenis Kelamin Pegawai Keuangan UNY No Skema Kompensasi Laki-laki Perempuan 1 Reward 10 8 2 Punishment 8 9 3 Reward Punishment 7 12 4 Netral 8 13 Jumlah 33 42 Persentase 44 56 Sumber: Data Primer 2015, diolah Berdasarkan data diatas dapat diketahui bahwa responden paling banyak berjenis kelamin perempuan. Dengan jumlah 42 56. Responden dengan jenis kelamin laki-laki berjumlah 33 44.