Uji Validitas Pengujian Kualitas Instrumen

64

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Data Penelitian

Data dalam penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan metode eksperimen dengan subyek penelitian pegawai bagian keuangan di Universitas Negeri Yogyakarta. Pengambilan data pada penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 7, 8, 9, 14, 16, 17, 21, 23 Desember 2015. Jumlah responden penelitian yang mengisi kasus pada saat dilaksanakan eksperimen berjumlah 82 responden. Dari 82 responden yang mengisi kasus, terdapat 7 responden yang mengisi tidak secara lengkap, sehingga jumlah subyek penelitian yang dijadikan penelitian ini berjumlah 75 responden. Sebanyak 75 responden yang berhasil dilibatkan dalam penelitian ini dibagi menjadi beberapa skema kompensasi yakni skema reward, punishment, reward dan punishment, dan skema netral. Proses selanjutnya untuk mendapatkan data normal maka dilakukan metode trimming. Trimming adalah metode yang digunakan untuk memperbaiki model struktur analisis jalur dengan cara mengeluarkan dari model variabel eksogen yang koefisien jalurnya tidak signifikan Suci Rahayu, 2013 Tabel 9. Deskripsi Responden dan Data Penelitian No Responden Skema Kompensasi Jumlah Reward Punsihment Reward Punishment Netral 1 Pegawai Keuangan FE UNY 1 1 1 3 2 Pegawai Keuangan FIP UNY 1 2 2 1 6 3 Pegawai Keuangan FIS UNY 2 1 1 2 6 4 Pegawai Keuangan FT UNY 2 1 1 1 5 5 Pegawai Keuangan FIK UNY 1 1 1 2 5 6 Pegawai Keuangan FMIPA UNY 1 2 2 2 7 7 Pegawai Keuangan LPPM UNY 1 1 1 3 8 Pegawai Keuangan Pascasarjana UNY 2 1 1 2 6 9 Pegawai Keuangan Rektorat UNY 5 4 6 8 23 10 Pegawai Keuangan FBS UNY 1 2 2 5 11 Pegawai Keuangan LPPMP UNY 2 1 1 2 6 Jumlah data yang dapat diolah 18 17 19 21 75 Sumber : Data Primer 2015, diolah

B. Deskripsi Data Khusus

Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah statistik deskriptif. Statistik deskriptif merupakan statistik yang memberikan gambaran atau deskripsi suatu data dilihat dari rata-rata mean, standar deviasi, variance, maksimum, minimum kurtosis dan skewness kemencengan distribusi Imam Ghozali, 2002:16. Statistik deskriptif dalam penelitian ini dibagi menjadi dua bagian yakni statistik deskriptif data demografi responden bertujuan untuk mengetahui deskripsi umur dan jenis kelamin. Statistik deskriptif data variabel bertujuan untuk mengetahui deskripsi variabel yang ada pada penelitian. Berikut ini merupakan statistik deskriptif data demografi responden dan statistik deskriptif data variabel: 1. Statistik Data Demografi Responden a. Statistik Deskriptif Umur Tabel 10. Statistik Deskriptif Umur Pegawai Keuangan UNY Keterangan Umur Responden Skema Kompensasi Reward Punishment Reward Punishment Netral Jumlah 18 17 19 21 Minimum 26 28 26 26 Maksimum 52 52 51 47 Mean 41 38 39 35 Std.Deviasi 7,243 8,300 8,225 6,462 Variance 52,458 68,890 67,655 41,762