Sertifikasi SNI Sertifikasi Badan POM

Perusahaan Industri AMDK wajib memiliki dokumen tentang perkembangan hasil pengendalian dan pengujian mutu produk sesuai SNI yang berlaku yang disimpan minimal selama 2 dua tahun. Setelah memperoleh SNI, AMDK juga harus mendaftarkan produk kepada Badan Pom untuk dilakukan penilaian kelayakannya untuk beredar dipasaran.

2.5.1. Sertifikasi SNI

Khusus untuk produk Air Minum Dalam Kemasan, pemerintah telah mewajibkan semua perusahaan AMDK wajib memiliki SNI 01-3553-1996 dan mencantumkan produknya tanda SNI bukti bahwa perusahaan telah memiliki sertifikat SNI 01-3553-1996. Hal ini sesuai dengan Kepmenperindag No. 705 tahun 2003. Dalam rangka memperoleh sertifikat SNI, antara lain yang harus dilakukan untuk memenuhi syarat. Syarat mendapatkan SNI 01-3553-1996 adalah : 1. Persyaratan Administrasif - SIPA Surat Ijin Pengambilan Air milik sendiri atau dari pemasok air bila kita mendapat air dari pihak lain. - Hasil uji Air Baku sesuai permenkes 907 tahun 2002 dari air baku kita sendiri atau dari pemasok air jika mendapat air dari pihak lain. - NPWP, SIUP, TDP, TDIIUI. - Sertifikat merk - Badan hukum 2. Kelengkapan teknis perusahaan Universitas Sumatera Utara Alat-alat Laboratorium yang harus ada bisa digantikan dengan alat lain sesuai kebutuhan Uji Produk antara lain, Turbidity meter, Condutivity meter, Oven, pH meter, Inkubator, peralatan gelas kebutuhan laboratorium, timbangan digital kecil, test ozon, alat-alat mikrobiologi, dan otoclave . Semua peralatan tersebut wajib ada sertifikat kalibrasi oleh badan kalibrasi yang terakreditasi 3. Kelengkapan dan implementasi Dokumen Sistem Manajemen Mutu meliputi, pedoman mutu, prosedur, instruksi kerja, form dan catatan mutu. 4. Mengisi form permohonan dari SNI, mendatangi Badan Sertifikasi SNI yang telah diakui oleh KAN 5. Mengisi Form Data perusahaan 6. MOU Kontrak Kerja sama. Hak Kewajiban masing - masing dan biaya.

2.5.1. Sertifikasi Badan POM

Seluruh produk AMDK melakukan proses pendaftaran produk kepada Badan POM meliputi prosedur penilaian keamanan dan mutu untuk mendapat Surat Persetujuan Pendaftaran. Surat Persetujuan Pendaftaran adalah persetujuan hasil Penilaian Pangan Olahan yang diterbitkan oleh Kepala Badan dalam rangka peredaran Pangan Olahan. Tata cara pendaftaran pangan olahan meliputi: 1. Pendaftaran diajukan untuk setiap Pangan Olahan termasuk yang memiliki perbedaan dalam hal desain label, jenis kemasan, komposisi, nama danatau alamat pihak yang memproduksi. Universitas Sumatera Utara 2. Permohonan Pendaftaran diajukan secara tertulis dengan mengisi formulir Pendaftaran disertai dengan kelengkapan dokumen Pendaftaran. Dokumen pendaftaran merupakan dokumen rahasia yang hanya dipergunakan untuk keperluan evaluasi oleh yang berwenang. Terhadap dokumen pendaftaran dilakukan pemeriksaan dan penilaian sesuai kriteria dan persyaratan. 3. Hasil penilaian dapat berupa Surat Persetujuan Pendaftaran atau Surat Penolakan. Surat Persetujuan Pendaftaran disertai dengan rancangan Label yang telah disetujui. Surat Persetujuan Pendaftaran untuk Pangan Olahan diterbitkan dengan mencantumkan Nomor Pendaftaran Pangan. Nomor Pendaftaran Pangan untuk Pangan Olahan produksi dalam negeri berupa tulisan ”BPOM RI MD” yang diikuti dengan digit angka. Nomor Pendaftaran Pangan untuk Pangan Olahan produksi luar negeri berupa tulisan ”BPOM RI ML” yang diikuti dengan digit angka. Digit angka sebagaimana dimaksud berisi informasi identitas pangan olahan yang meliputi perusahaan, lokasi produsen, nomor urut produk, jenis kemasan, dan jenis pangan. 4. Nomor Pendaftaran Pangan wajib dicantumkan pada Label sedemikian rupa sehingga mudah dilihat dan dibaca oleh konsumen. 5. Surat Persetujuan Pendaftaran berlaku selama 5 lima tahun dan dapat diperpanjang melalui Pendaftaran kembali. 6. Surat Persetujuan Pendaftaran yang telah habis masa berlakunya dinyatakan tidak berlaku. Universitas Sumatera Utara 7. Pangan Olahan yang masa berlaku Surat Persetujuan Pendaftarannya telah habis dilarang diedarkan.

2.6. Cara Pemeriksaan Kualitas Air

Dokumen yang terkait

Pengaruh Faktor Gizi, Merokok, Minum Kopi, Minum Teh dan Antenatal Care terhadap Kejadian Bayi Berat Lahir Rendah (BBLR) di Wilayah Kerja Puskesmas Kecamatan Batang Kuis Kabupaten Deli Serdang Tahun 2013

5 47 151

Pemeriksaan Mikrobiologi Pada Air Minum Kemasan Isi Ulang Yang Dipasarkan di Kota Medan Tahun 2003

1 58 60

Peramalan Banyaknya Jumlah Air Minum Yang Disalurkan Berdasarkan Pelanggan PDAM Tirtanadi Medan Tahun 2009-2010 Dengan Metode Pemulusan (Smoothing) Eksponensial Ganda

0 31 64

Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Produksi Air Minum Dalam Kemasan pada PT.Tirta Sibayakindo, Berastagi Kabupaten Karo

1 45 80

ANALISIS KUALITAS BIOLOGI, FISIK DAN KIMIA AIR MINUM DALAM KEMASAN DI DAERAH KAMPUS UNEJ

1 49 17

Analisis Kandungan Unsur yang Tercantum dalam Kemasan Air Minum Merk X - Ubaya Repository

0 0 1

Analisis Kadar Fenol Pada Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) Botol Plastik Serta Perilaku Pedagang Dalam Menjual Air Minum Dalam Kemasan Di Kecamatan Medan Baru Tahun 2017

0 0 16

Analisis Kadar Fenol Pada Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) Botol Plastik Serta Perilaku Pedagang Dalam Menjual Air Minum Dalam Kemasan Di Kecamatan Medan Baru Tahun 2017

0 0 2

Analisis Kadar Fenol Pada Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) Botol Plastik Serta Perilaku Pedagang Dalam Menjual Air Minum Dalam Kemasan Di Kecamatan Medan Baru Tahun 2017

0 0 7

Analisis Kadar Fenol Pada Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) Botol Plastik Serta Perilaku Pedagang Dalam Menjual Air Minum Dalam Kemasan Di Kecamatan Medan Baru Tahun 2017

0 8 35