III. METODE PENELITIAN
3.1. Kerangka Pemikiran
PT. Bank Central Asia, Tbk merupakan salah satu bank go public di Indonesia, yang secara periodik wajib menyampaikan laporan
keuangannya. Pengukuran kinerja keuangan Bank BCA menggunakan analisis rasio-rasio keuangan dan Economic Value Added EVA. Rasio
keuangan digunakan untuk mengukur kinerja operasional perusahaan yang menjelaskan dan memberikan gambaran tentang baik buruknya keadaan
serta posisi keuangan perusahaan. Economic Value Added EVA menggambarkan kemampuan perusahaan untuk menciptakan nilai tambah
ekonomis. Di samping itu, kinerja perusahaan juga harus memperhatikan
kinerja pasar. Pengukuran kinerja pasar menggunakan analisis Market Value Added MVA. Market Value Added MVA menggambarkan
harapan investor terhadap kinerja suatu perusahaan di masa yang akan datang.
Metode rasio keuangan dan EVA memberikan gambaran kinerja perusahaan secara keseluruhan, sedangkan metode MVA memberikan
ukuran kinerja pasar. Dengan mencari pengaruh rasio keuangan dan EVA terhadap MVA maka didapat kinerja keuangan secara keseluruhan.
Diharapkan dengan mengetahui kinerja keuangan secara keseluruhan akan membantu perusahaan meningkatkan kinerja sekarang dan masa yang akan
datang. Khususnya dalam penelitian ini yaitu Bank BCA dalam menciptakan nilai bagi para pemegang saham atau investor. Secara ringkas
alur penelitian yang mendasari penelitian ini dapat dilihat pada Gambar 1.
Ket : ----------- Batas Penelitian
Gambar 1.
Kerangka pemikiran penelitian
PT. Bank Central Asia, Tbk Kinerja Keuangan
Kinerja Perusahaan Kinerja Pasar
Economic Value Added EVA
Rasio Keuangan Earning Measures
Market Value Added MVA
NOPAT COC
Nilai ROE,EPS, CAR
Ekuitas
1. Uji Kolmogorov-Smirnov 2. Uji Regresi Berganda
3. Uji Regresi Komponen Utama 4. Uji Korelasi
Analisis Pengaruh dan Hubungan Pengukur
Kinerja Keuangan
INVESTOR
3.2. Jenis dan Sumber Data
Pengumpulan data dilakukan selama bulan Januari 2011 sampai dengan Maret 2011. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah
data sekunder. Jenis data sekunder yang digunakan adalah laporan keuangan tahunan PT. Bank Central Asia, Tbk dari tahun 2006 sampai
2009, laporan harga saham perusahaan, indeks harga saham gabungan dan dividen perusahaan serta peraturan dan kebijakan yang terkait dengan
penelitian ini, data sekunder tersebut didapat dari Website PT. Bank Central Asia, Tbk. Data sekunder digunakan untuk mencari nilai EVA dan
MVA. Sebagai penunjang digunakan data yang relevan dengan penelitian yang diperoleh dari studi literatur, koran, jurnal, majalah, laporan
penelitian, dan publikasi elektronik.
3.3. Metode Pengolahan dan Analisa Data