Teori tentang Produk dan Atribut Produk

36 2. Pelayanan toko Kegiatan yang dilakukan pengecer untuk memfasilitasi para konsumen saat berbelanja ke toko. 3. Suasana atmosfir toko Penataan toko yang dilakukan oleh peritel untuk menciptakan suasana yang nyaman bagi konsumen saat berbelanja dalam suatu toko. 4. Harga Sejumlah uang yang dibayarkan atas barang dan jasa, atau sejumlah nilai yang konsumen tukarkan dalam rangka mendapatkan manfaat dari memiliki atau menggunakan barang dan jasa. 5. Promosi Aktivitas-aktivitas yang dilakukan oleh toko Swalayan Macan Yaohan untuk mendorong konsumen agar mau menjadi pembeli atau bahkan menjadi konsumen setia. 6. Lokasi Tempat yang dipilih untuk menawarkan barang atau jasa kepada para konsumennya Kotler, 2001.

II.3. Teori tentang Produk dan Atribut Produk

Strategi produk merupakan salah satu keputusan penting dalam ruang lingkup pemasaran. Secara konseptual produk adalah pemahaman subjektif dari produsen atas sesuatu yang ditawarkan perusahaan sebagai usaha untuk mencapai tujuan organisasi Universitas Sumatera Utara 37 melalui pemenuhan kebutuhan dan keinginan konsumen, sesuai dengan kompetensi dan kapasitas organisasi serta daya beli pasar. Menurut Kotler dan Armstrong 2001 ”Produk adalah segala sesuatu yang dapat ditawarkan ke pasar untuk mendapatkan perhatian, dibeli, digunakan atau dikonsumsi, yang dapat memuaskan keinginan atau kebutuhan”. Selanjutnya menurut Lamb et al 2000 ”Produk tidak hanya meliputi fisiknya saja tetapi juga kemasan, garansi, pelayanan purna jual, merek, nama baik perusahaan, dan nilai kepuasan”. Hurriyati 2005 menyatakan bahwa, “Merencanakan penawaran pasar atau produk, pemasar harus memikirkan lima tingkatan produk, yaitu: 1 Produk utamainti core benefit adalah manfaat yang sebenarnya dibutuhkan dan akan dikonsumsi oleh pelanggan dari setiap produk, 2 Produk generic generic product adalah produk dasar yang mampu memenuhi fungsi produk yang paling besar rancangan produk minimal agar dapat berfungsi, 3 Produk harapan expected product adalah produk formal yang ditawarkan dengan berbagai atribut dan kondisinya secara formal layak diharapkan dan disepakati untuk dibeli, 4 Produk pelengkap augmented product adalah berbagai atribut produk yang dilengkapi atau ditambahi berbagai manfaat dan layanan, sehingga dapat memberikan tambahan kepuasan dan dapat dibedakan dengan produk pesaing, 5 Produk potensial adalah segala macam tambahan dan perubahan yang mungkin dikembangkan untuk suatu produk di masa mendatang. Menurut Tjiptono 1996 menyatakan bahwa, “ Atribut produk adalah unsur- unsur pokok yang dipandang penting oleh konsumen dan dijadikan dasar pengambilan keputusan pembelian. Atribut produk meliputi merek, kemasan, jaminan garansi, pelayanan, dan sebagainya”. Kotler dan Amstrong 1996 menyatakan bahwa,” Pengecer dapat juga diklasifiksikan menurut lebar dan dalamnya jenis produk yang dijual.Tipe pengecer penting, antara lain adalah toko khusus, toserba, pasar Swalayan, toko kebutuhan sehari- hari, toko swalayan, dan bisnis pelayanan”. Universitas Sumatera Utara 38

II.4. Teori tentang Pelayanan Toko