Metode Analisis Data METODE PENELITIAN

3.6.3 Status Gizi

Status gizi siswa diperoleh melalui pengukuran antropometri Indeks Massa Tubuh menurut Umur IMTU dan Tinggi Badan menurut Umur TBU dengan menggunakan software WHO antro plus. Kategori dan ambang batas status gizi anak sekolah berdasarkan IMTU adalah sebagai berikut Kemenkes RI, 2011 : 1. Sangat kurus : -3 SD 2. Kurus : -3 SD sd -2 SD 3. Normal : -2 SD sd 1 SD 4. Gemuk : 1 SD sd 2 SD 5. Obesitas : 2 SD Kategori dan ambang batas status gizi berdasarkan TBU adalah sebagai berikut Kemenkes RI, 2011: 1. Sangat pendek : -3 SD 2. Pendek : -3 SD sd -2 SD 3. Normal : -2 SD sd 2 SD 4. Tinggi : 2SD

3.7 Metode Analisis Data

Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif menggunakan tabel distribusi frekuensi pada masing masing variabel yaitu pola makan, aktivitas fisik, dan status gizi siswa. Data yang telah dikumpulkan selanjutnya diolah dengan tahapan sebagai. berikut: 1. Editing Langkah ini bertujuan untuk melihat kelengkapan, dan kejelasan data. Data yang sudah terkumpul lalu diperiksa segera mungkin tentang isi kuesioner maupun formulir. 2. Coding Data yang telah dikoreksi ketepatan dan kelengkapannya kemudian diberi kode oleh peneliti secara manual sebelum diolah dengan komputer menggunakan software nutrisurvey dan who antro plus. 3. Entri data Adalah kegiatan memasukkan data ke program pengolahan data yaitu program perangkat lunak komputer setelah semua data terkumpul. 4. Tabulasi data Pada tahap ini data dikelompokkan ke dalam tabel tertentu menurut kategorinya. Setelah data terkumpul, diolah, maka perlu disajikan yaitu dengan menyusun data ke dalam tabel.

BAB IV HASIL PENELITIAN

4.1 Gambaran Lokasi Penelitian

Sekolah Dasar Luar Biasa SDLB Negeri 057704 Kwala Bingai merupakan sekolah yang diperuntukan bagi anak yang memiliki kebutuhan khusus di jenjang sekolah dasar yang didirikan pada bulan Juni Tahun 1982 dan merupakan sekolah dasar luar biasa satu-satunya di Kabupaten Langkat yang beralamatkan di Jalan Proklamasi Nomor 1 Kecamatan Stabat. SDLB Negeri 057704 dikepalai oleh Bapak H. Daudsyah, S.Pd dan memiliki guru pengajar berjumlah 15 orang. SDLB Negeri 057704 memiliki siswa terdaftar tahun ajaran 20152016 sebanyak 162 orang yang terbagi ke dalam 15 kelas. Siswa yang bersekolah di SDLB ini adalah siswa yang memiliki kebutuhan khusus yaitu siswa autisme sebanyak 25 orang, siswa tunadaksa 2 orang, siswa tunagrahita 91 orang, siswa tunanetra 1 orang dan siswa tunarungu 43 orang. Fasilitas yang dimiliki sekolah yaitu 15 ruang belajar, 1 ruang perpustakaan, area bermain siswa, dan lapangan yang dapat digunakan untuk aktivitas berolahraga. Siswa aktif belajar di ruangan pada hari Senin sampai dengan hari Kamis mulai pukul 08.00 sampai dengan 11.00 WIB. Hari Jum’at biasanya digunakan untuk berolahraga seperti senam dan olahraga lainnya. Setiap bulannya pada hari Sabtu siswa memiliki jadwal berenang secara rutin. 43

Dokumen yang terkait

Hubungan Pola Makan Dan Aktivitas Fisik Terhadap Kejadian Obesitas Anak Kelas V Dan VI Di Sekolah Dasar Yayasan Pendidikan Shafiyyatul Amalyyah

12 125 193

Pola Makan dan Status Gizi Anak Sekolah Dasar di Desa Perbukitan dan di Desa Tepi Danau Kecamatan Pangururan Kabupaten Samosir Tahun 2010

2 58 78

Gambaran Ketahanan Pangan Keluarga Dan Status Gizi Anak Balita di Desa Tertinggal Kecamatan Pintupohan Meranti Kabupaten Toba Samosir Tahun 2010

1 44 90

Hubungan Pengetahuan, Sikap, Tindakan Sarapan Dengan Status Gizi Dan Indeks Prestasi Anak Sekolah Dasar Di SD Negeri NO.101835 Bingkawan Kecamatan Sibolangit Tahun 2009

1 55 69

Gambaran Pola Makan, Aktivitas Fisik, dan Status Gizi Siswa Sekolah Dasar Luar Biasa (SDLB) Negeri 057704 Kwala Bingai Kecamatan Stabat Tahun 2016

0 0 17

Gambaran Pola Makan, Aktivitas Fisik, dan Status Gizi Siswa Sekolah Dasar Luar Biasa (SDLB) Negeri 057704 Kwala Bingai Kecamatan Stabat Tahun 2016

0 0 2

Gambaran Pola Makan, Aktivitas Fisik, dan Status Gizi Siswa Sekolah Dasar Luar Biasa (SDLB) Negeri 057704 Kwala Bingai Kecamatan Stabat Tahun 2016

0 0 8

Gambaran Pola Makan, Aktivitas Fisik, dan Status Gizi Siswa Sekolah Dasar Luar Biasa (SDLB) Negeri 057704 Kwala Bingai Kecamatan Stabat Tahun 2016

1 4 26

Gambaran Pola Makan, Aktivitas Fisik, dan Status Gizi Siswa Sekolah Dasar Luar Biasa (SDLB) Negeri 057704 Kwala Bingai Kecamatan Stabat Tahun 2016

0 2 3

Gambaran Pola Makan, Aktivitas Fisik, dan Status Gizi Siswa Sekolah Dasar Luar Biasa (SDLB) Negeri 057704 Kwala Bingai Kecamatan Stabat Tahun 2016

0 0 24