Kekuatan Internal : Kelemahan Internal Peluang Eksternal Ancaman Eksternal

Travel haji dan umrah menggunakan analisa SWOT untuk mengetahui factor-faktor yang menjadi pendukung dan penghambat perusahaan 72 berikut adalah:

1. Kekuatan Internal :

a. Letak geografis : Kantor PT. Margi Suci Minarfa terletak di tengah- tengah kota Jakarta Pusat sehingga jamaah dari berbagai tempat bisa dengan mudah untuk mendatanginya. b. Staf yang memiliki kompetensi dan professional, seperti: memiliki wawasan mengenai produk, memberikan pelayanan sesuai permintaan, melayani secara tepat dan melakukan pencatatan secara benar. c. Fasilitas gedung sebagai kantor operasional PT. Margi Suci Minarfa lengkap. d. PT Margi Suci Minarfa berusaha memberikan kepercayaan yang tinggi kepada para jamaah dengan pengalamannya yang begitu banyak sehingga jamaah tidak merasa kecewa terhadap pelayanan yang di berikan. e. Memiliki hubungan yang dekat dengan beberapa travel haji dan umrah serta mitra usaha yang sejenis.

2. Kelemahan Internal

a. Pemesanan tiket yang masih lambat. b. Tempat parkir kantor yang terbatas sehingga menyulitkan para calon jamaah untuk memarkirkan kendaraannya. 72 Wawancara Pribadi dengan Ibu Woro Astuti, Jakarta, 17 April 2014, Jam 09.30 – 10.00 c. Minarfa Tour dan Travel Belum memberikan jaminan pelayanan pada semua produk.

3. Peluang Eksternal

a. Program layanan informasi diberbagai daerah dapat memberikan keefektifan dan efisien waktu dalam pemberangkatan umrah. b. Biro-biro perjalanan haji akan tetap tumbuh dan berkembang terus dikarenakan penduduk Indonesia kurang lebih 80 adalah beragama Islam dan sebagian yang mampu memiliki kesadaran untuk menunaikan ibadah haji.

4. Ancaman Eksternal

a. Timbulnya persaingan yang ketat karena banyaknya biro-biro penyelenggara ibadah haji dan umroh, sehingga akan mengurangi kuota yang diberikan kepada setiap biro penyelenggara ibadah haji dan umroh. b. Harga dollar yang tinggi berdampak pada ongkos naik haji maupun umroh. Semakin tinggi ongkos naik haji dan umrah maka semakin sedikit orang yang menunaikan ibadah haji dan umroh.

C. Hasil Analisis SWOT dalam PT. Margi Suci Minarfa