Analisa Kondisi Fasilitas Pedestrian

32 4. Menentukan kategori sesuai dengan skor yang didapat kemudian dijelaskan menggunakan kalimat yang bersifat kualitatif.

3.5.2 Analisa Kondisi Fasilitas Pedestrian

Fasilitas Pedestrian dibedakan menjadi 2 dua yaitu fasilitas utama dan fasilitas pendukung. Untuk menganalisa fasilitas pedestrian didapatkan berdasarkan pengukuran lebar jalur pedestrian, foto-foto serta pengamatan di lapangan. Semua data dari kuisioner data kualitatif dikaitkan dengan hasil observasi data kuantitatif. Kemudian data kuantitatif dan kualitatif akan dikomparasikan dengan teori triangulasi kongruen seperti pada Gambar 3.2. Gambar 3.2 Diagram Data Primer Pengumpulan Data Kualitatif Pengumpulan Data Kuantitatif Analisis Data Kualitatif Analisis Data Kuantitatif Temuan Kesimpulan Rekomendasi Hasil dikomparasikan 33

BAB IV DESKRIPSI KAWASAN KAJIAN

Bab ini akan membahas mengenai deskripsi kawasan kajian. Adapun deskripsi kawasan kajian yang akan dibahas adalah alasan pemilihan topik dan gambaran Jalan Perniagaan.

4.1 Alasan Pemilihan Lokasi

Kota Medan merupakan kota terbesar ke tiga di Indonesia yang memiliki luas daerah 300.288 KM 2 , yang menjadi Ibu Kota Provinsi Sumatera Utara, dengan populasi saat ini mencapai kurang lebih 2 juta jiwa. Kota Medan secara geografi terletak antara 2 27 – 2. 47 lintang utara 98.35 – 98. 44 bujur timur, memiliki iklim tropis dengan suhu minimum menurut stasiun polonia pada tahun 2012 berkisar antara 23,3 C – 24,2 C dan suhu maksimum berkisar antara 30,5 C – 33,5 C. Kelembaban udara Kota Medan rata-rata berkisar 76 . Jenis wisata yang ada di Kota Medan yaitu wisata kuliner, wisata bangunan bersejarah, wisata religi dan wisata belanja. Pajak Ikan Lama merupakan salah satu wisata belanja di Kota Medan yang sudah ada sejak zaman Belanda dan sampai sekarang masih tetap berlangsung. Berdasarkan catatan sejarah di buku karangan Tuanku Luckman Sinar Basarshah II. Pajak Ikan Lama didirikan oleh keturunan Tionghoa yaitu Cong A Fie pada tahun 1908. Jenis dagangan yang dijual yaitu sayur mayur dan ikan. Ikan-ikan tersebut berasal dari