Pelaksanaan Tindakan Siklus III a.

dilakukan oleh peneliti dengan mengamati sikap siswa selama pembelajaran berlangsung. Dalam pembuatan Rencana Persiapan Pengajaran penilaian proses untuk siswa berdasarkan lembar penilaian proses yang disediakan. Terlampir. Dari kegiatan diskusi disepakati pula bahwa tindakan dalam siklus III dilaksanakan dalam dua kali pertemuan yaitu pada hari Senin, 18 Mei 2009 dan Rabu, 20 Mei 2009.

b. Pelaksanaan Tindakan

Pertemuan pertama pada tindakan III dilaksanakan pada hari Senin, 18 Mei 2009 pukul 07.35 – 08.45 WIB selama dua jam pelajaran 2 x 35 menit di ruang multimedia SDN 3 Demaan Kecamatan Kota Kudus, dalam pelaksanaan tindakan III ini guru mengaplikasikan solusi yang telah disepakati dengan peneliti untuk mengatasi kekurangan pada proses pembelajaran menulis deskripsi pada siklus II sedangkan peneliti melakukan observasi terhadap proses pembelajaran. Urutan pelaksanaan tindakan tersebut adalah sebagai berikut : a. Pada awal pembelajaran guru memulai dengan salam “Assalaamu’alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh”. Selamat pagi anak-anak Siswa menjawab dengan serempak “Wa’alaikum Salam Warohmatullahi Waborkatuh”. Pagi Pak… Sebelum kita memulai pelajaran hari ini, marilah kita berdoa terlebih dahulu bersama-sama. Hari ini siapa yang tidak masuk?” Siswa menjawab “Nihil Pak” b. Selanjutnya guru mengadakan apersepsi menanyakan kembali materi yang telah diajarkan, diantaranya “Siapa yang bisa menyebutkan hal-hal yang menarik dari hasil pengamatan melalui tayangan LCD tadi?” Salah satu siswa yang bernama Astri menjawab “Saya Pak” Lalu menyebutkan ciri-ciri dari benda tersebut. Langkah ini sebagai bentuk prosedur T:Tumbuhkan. c. Kemudian guru menjelaskan tentang rencana untuk pertemuan hari ini. “Hari ini Bapak akan membagi hasil tulisan deskripsi kalian pada pertemuan kemarin, di mana hasil tulisan nanti akan kamu koreksi pada hal- hal yang salah”. “Bagaimana sudah siap apa bel um?” jawab siswa dengan serentak, “Siap Pak” Langkah ini sebagai bentuk prosedur

A: Alami.

d. Siswa melaksanakan tugas guru untuk mengoreksi hasil tulisan deskripsi pada pertemuan terdahulu, dengan cara memberi tanda koreksi pada hal-hal yang salah. Langkah ini sebagai bentuk prosedur N: Namai. e. Setelah siswa selesai mengoreksi karangan deskripsi guru menunjuk beberapa siswa untuk membacakan hasil tulisan di depan kelas. “Siapa yang berani membacakan hasil tulisan kalian di depan kelas?” Beberapa anak tunjuk jari sambil mengatakan, “Saya Pak” Sahut Maulida. “Ya silahkan, kamu maju ke depan” Jawab Pak Guru. Langkah ini sebagai bentuk prosedur D: Demonstrasi. f. Guru menyuruh siswa untuk memberikan tanggapan hasil koreksi yang telah dibaca di depan. “Siapa yang akan memberi masukan dari hasil koreksi temanmu?” Sahut Riska. “Saya Pak” “Ya silahkan” jawab Pak Guru. Masukan dari Riska diantaranya penggunaan kata sambung yang selalu diulang-ulang. Siswa memperbaiki kesalahan penulisan deskripsi mereka. Langkah ini sebagai bentuk prosedur U: Ulangi. g. Pada akhir pembelajaran guru bersama siswa memberikan applause kepada siswa yang hasil karyanya paling baik. Langkah ini sebagai bentuk prosedur R: Rayakan.

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS DESKRIPSI MELALUI PENDEKATAN KONTEKSTUAL PADA SISWA SD NEGERI 2 DLINGO TAHUN 2009

0 3 113

UPAYA PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS DESKRIPSI DENGAN MENGGUNAKAN METODE IMAGE STREAMING PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI 1 PURWOGONDO TAHUN AJARAN 2009 2010

0 3 73

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS DESKRIPSI MELALUI PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) PADA SISWA KELAS IV SD KRISTEN MANAHAN SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2009 2010

1 6 92

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS DESKRIPSI MELALUI PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) PADA SISWA KELAS V SD NEGERI BEGALON I LAWEYAN SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2009 2010

0 4 85

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS DESKRIPSI MELALUI PENDEKATAN KONTEKSTUAL DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI PRAON KECAMATAN BANJARSARI KOTA SURAKARTA TAHUN PELAJARA

0 2 135

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PERMULAAN MELALUI MODEL QUANTUM LEARNING PADA SISWA KELAS 2 SD NEGERI KARANGASEM 1 LAWEYAN SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2009 2010

0 7 84

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS DESKRIPSI DENGAN PENERAPAN METODE QUANTUM LEARNING PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI JAPANAN 2 KLATEN TAHUN AJARAN 2010 2011

0 3 136

KETERAMPILAN MENULIS DESKRIPSI TEKNIS DENGAN PENDEKATAN PROSES SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 3 PACITAN TAHUN PELAJARAN 2009/2010.

0 1 7

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS DESKRIPSI MENGGUNAKAN QUANTUM WRITING PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI BANARAN 04 KECAMATAN GROGOL KABUPATEN SUKOHARJO TAHUN AJARAN 2015/2016.

0 0 7

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN EKSPOSISI DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN QUANTUM LEARNING DI KELAS IV SD NEGERI 2 KEJENE - repository perpustakaan

0 2 14