Bentuk dan Tujuan Penelitian Metode Pendekatan

A. Bentuk dan Tujuan Penelitian

Dipandang dari sudut bentuknya, penelitian ini merupakan penelitian yang perskriptif karena penelitian ini ditujukan untuk mendapatkan saran-saran mengenai apa yang harus dilakukan untuk mengatasi masalah-masalah tertentu. Dalam konteks penelitian ini, penulis akan memaparkan mengenai seluk beluk mengenai kepailitan suatu Badan Usaha Milik Negara BUMN PT. Dirgantara Indonesia dan meneliti tentang akibat hukumnya terhadap para pihak berkenaan dengan putusan pailit yang pernah terjadi, sehingga akan dapat memberikan saran- saran atau pertimbangan-pertimbangan yang harus diperhatikan dalam upaya memailitkan suatu Badan Usaha Milik Negara BUMN. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk identifikasi masalah problem identification 30 yang selanjutnya bertujuan untuk menjawab masalah.

B. Metode Pendekatan

Pendekatan yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan yuridis normatif sehingga langkah-langkah dalam penelitian ini menggunakan logika yuridis. Pendekatan terhadap hukum yang normatif mengidentifikasikan dan mengkonsepsikan hukum sebagai norma, kaidah, peraturan, Undang-undang yang berlaku pada suatu waktu dan tempat tertentu sebagai produk dari suatu kekuasaan Negara tertentu yang berdaulat. 31 30 Ibid, Hlm. 10. 31 Ronny Hanitijo Soemitro, Perbandingan Antara Penelitian Hukum Normatif Dengan Penelitian Hukum Empiris, majalah Fakultas Hukum Universitas Diponegoro, “Masalah- Masalah Hukum”, Nomor 9, 1991, Hlm. 44. Sehingga penelitian dalam tesis ini dapat diklasifikasikan dalam penelitian untuk menemukan hukum in concreto. Maksudnya adalah penelitian yang merupakan usaha untuk menemukan apakah hukumnya yang sesuai untuk diterapkan in concreto guna menyelesaikan suatu perkara tertentu dan di manakah bunyi peraturan hukum itu dapat ditemukan termasuk ke dalam penelitian hukum juga dan disebut dengan istilah legal research. 32 Dalam hal ini penulis akan menerapkan juga Undang-Undang Nomor 37 Tahun 2004 Tentang Kepailitan dan Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang sebagai acuan dalam penyelesaian kasus Kepailitan pada PT. Dirgantara Indonesia Persero sebagai suatu Badan Usaha Milik Negara BUMN .

C. Spesifikasi Penelitian