Ahmad Tubagus Fahmi, SH Anggota

30 PARTAI PATRIOT 167 31 PARTAI DEMOKRAT 58.683 6 32 PARTAI KASIH DEMOKRASI INDONESIA 33 PARTAI INDONESIA SEJAHTERA 789 34 PARTAI KEBANGKITAN NASIONAL ULAMA 14.308 41 PARTAI MERDEKA 42 PARTAI PERSATUAN NAHDLATUL ULAMA 634 1 43 PARTAI SERIKAT INDONESIA 44 PARTAI BURUH 11.003 1 JUMLAH 608.362 50 Sumber: Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Tegal 55

BAB IV ANALISIS dan HASIL TEMUAN

A. Strategi Komunikasi Politik PPP Kabupaten Tegal Pada Pemilu

Legislatif 2009 Strategi komunikasi politik dalam menghadapi Pemilu legislatif merupakan perencanaan yang cermat yang disusun dan dilaksanakan oleh tim sukses yang memiliki tujuan mencapai kemenangan atas sasaran yang ditentukan dalam Pemilu. Sasaran merupakan apa yang ingin dicapai oleh tim kampanye dalam hal ini adalah target dukungan pemilihan yang diwujudkan dalam pemberian suara kepada partai politik tersebut. Strategi komunikasi politik yang dilakukan oleh PPP Kabupaten Tegal bertujuan untuk mempertahankan konstituen lama dan mendapatkan konstituen baru, dalam hal ini PPP Kabupaten Tegal melakukan strategi komunikasi politik menurut segmentasi pemilih, segmentasi pemilih ini menurut Smiht dan Hirst yang dikutip oleh Firmanzah berguna untuk : 1. Membantu identifikasi kepentingan dan tujuan politik masing-masing masyarakat. 2. Membantu partai politik untuk lebih meningkatkan ketetapan program kerja dan isu politik di setiap kelompok masyarakat. 3. Membantu organisasi politik dalam mengembangkan program komunikasi politik. Mengingat masing-masing kelompok masyarakat memiliki cara berpikir yang berbeda. 4. Membantu dalam analisis atas persaingan politik, melihat jumlah yang ada di setiap segmen akan membantu organisasi politik bersangkutan dalam menghitung probabilitas untuk menang atau kalah. 5. Membantu organisasi politik untuk mengembangkan program marketing politik yng lebih tepat sasaran dan komprehensif. 1 Dalam hal ini PPP Kabupaten Tegal menggunakan metode segmentasi pemilih Demografi yakni, konsumen politik yang dapat dibedakan berdasarkan umur, jenis kelamin, pendapatan, pendidikan, pekerjaan dan kelas sosial. 2 Namun dilihat dari segi prakteknya PPP Kabupaten Tegal hanya membedakan pemilih berdasarkan usia dalam menjalankan strategi komunikasi politiknya, berikut adalah langkah-langkah strategi komunikasi politik yang digunakan oleh PPP Kabupaten Tegal dalam menarik simpati pemilih dari kalangan pemuda dan orang tua.

1. Strategi Komunikasi Politik PPP Kabupaten Tegal Untuk Kalangan

Pemuda Berikut adalah kegiatan-kegiatan yang di lakukan oleh PPP Kabupaten Tegal dalam rangka menggaet pemilih dari kalangan pemuda. a. Melakukan audiensi dengan Ikatan Pemuda Pemudi Nahdlatul Ulama IPPNU pada tanggal 5 Mei 2007, bertempat di kantor DPC PPP Kabupaten Tegal. b. Lomba Nyanyi bareng PETIGA yang bertempat Radio Citra Pertiwi FM pada tanggal 1 Maret 2008, lomba nyanyi ini diadakan untuk masyarakat umum. 1 Firmanzah, Mengelola Partai Politik, Jakarta: Pustaka Obor Indonesia, 2011, h. 160. 2 Ibid, h. 161. c. Motor Wisata PPP dilaksanakan pada tanggal 25 Mei 2008, diikuti oleh 2000 peserta dengan hadiah utama 1unit sepeda motor. 3 Kegiatan-kegiatan tersebut bertujuan untuk menggaet pemilih dari kalangan pemuda seperti yang diungkapkan oleh Masdar Helmi selaku ketua Lajnah Pemenangan Pemilu Legislatif LP2L PPP Kabupaten Tegal: “……..kita banyak mengadakan kegiatan-kegiatan yang memang kita sasarannya kaum muda seperti motor wisata PPP, dan hadiahnya juga motor, dan hadiah lainnya yang nilainya hampir 50 jutaan, kemudian ada lomba nyanyi bareng, nah itukan tujuan kita untuk merekrut kaum- kaum muda” 4 Kegiatan-kegiatan tersebutpun ikut dirasakan oleh beberapa kader muda PPP Kabupaten Tegal, hal ini seperti yang diungkapkan oleh Ali Mahmudi: “......dalam hal untuk membaur dengan masyarakat jaman sekarang yaitu kegiatan sepeda santai, wisata motor itukan termasuk juga kegiatan yang dilakukan untuk mendongkrak peningkatan suara PPP, dengan hadiah yang cukup besar, itukan sudah menjadi bukti bahwa dari DPC sangat ingin sekali suara PPP itu bisa menang.” 5

2. Strategi Komunikasi Politik PPP Kabupaten Tegal Untuk Kalangan

Pemilih Orang Tua Untuk menggaet dukungan dari pemilih kalangan orang tua PPP Kabupaten Tegal melakukan strategi komunikasi politik dengan membangun komunikasi dan silaturahmi dengan tokoh masyarakat, ulama’, pondok pesantren dan majelis taklim. Hal ini seperti yang diungkapkan oleh Tubagus Fahmi selaku Ketua DPC PPP Kabupaten Tegal sebagai berikut: 3 Laporan Pertanggung Jawaban Pengurus Harian DPC PPP Kabupaten Tegal, h. 9. 4 Wawancara Pribadi dengan Masdar Helmi ketua LP2L PPP Kabupaten Tegal, Tegal, 09 Maret 2011. 5 Wawancara Pribadi dengan Ali Mahmudi kader PPP Kabupaten Tegal, Tegal, 06 Maret 2011.

Dokumen yang terkait

Strategi Pemenangan Partai Demokrat Dalam Pemilu Legislatif Kabupaten Karo Tahun 2014

11 196 131

Kekalahan Partai Politik Islam Dalam Pemilihan Umum 2009 (Analisis Menurunnya Hasil Perolehan Suara DPC PPP Kabupaten Mandailing Natal Pada Pemilu Legislatif 2009 Di Kabupaten Mandailing Natal)

0 43 144

STRATEGI PARTAI POLITIK DALAM PEMENANGAN PEMILU LEGISLATIF 2014 (Studi pada DPC PPP Kabupaten Sumenep)

4 62 31

PENURUNAN PEROLEHAN SUARA PARTAI POLITIK (Studi Penurunan Suara Partai PDIP Pada Pemilu Legislatif Di Kabupaten Gresik Tahun 2009)

0 6 23

Sikap Politik Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Dalam Suksesi Kepemimpinan Negara Pada Pemilu 2014

0 5 0

Analisis Perubahan Perolehan Suara Partai Politik pada Pemilu 2004 dan 2009

0 6 79

Pandangan dan Strategi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Mengenai Calon Legislatif Perempuan Kabupaten Bekasi Periode 2009-2014

0 8 73

ANALISIS SEBARAN PEROLEHAN SUARA PARTAIPOLITIK PADA PEMILU LEGISLATIF 2009 DAN 2014 Analisis Sebaran Perolehan Suara Partai Politik Pada Pemilu Legislatif 2009 Dan 2014 Kabupaten Grobogan Jawa Tengah (Korelasi Teori Clifford Geertz).

0 1 15

ANALISIS SEBARAN PEROLEHAN SUARA PARTAIPOLITIK PADA PEMILU LEGISLATIF 2009 DAN 2014 Analisis Sebaran Perolehan Suara Partai Politik Pada Pemilu Legislatif 2009 Dan 2014 Kabupaten Grobogan Jawa Tengah (Korelasi Teori Clifford Geertz).

0 2 16

HUBUNGAN STRATEGI POLITIK PARTAI PERSATUAN PEMBANGUNAN (PPP) DENGAN HASIL PEROLEHAN SUARA PPP DALAM PEMILU LEGISLATIF 2009 DI KOTA PARIAMAN.

0 0 6