Tempat dan Waktu Penelitian Jenis dan Sumber Data

37

IV. METODE PENELITIAN

4.1 Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di PDAM Bekasi Jl. KH Noer Ali Kav 1. Perum Mas Naga Bekasi. Lokasi penelitian ini ditentukan secara sengaja purposive dengan mempertimbangkan bahwa di PDAM Bekasi memiliki kriteria untuk diidentifikasi mengenai permasalahan air akibat aktivitas industri yang menyebabkan adanya alokasi dan pengelolaan yang kurang efisien. Pemilihan lokasi ini bertujuan untuk menganalisis pengelolaan sistem PDAM Kota Bekasi dalam mengalokasi sumberdaya air sesuai jenis instalasi pengolahan air, mengestimasi faktor produksi dan biaya produksi terhadap Instalasi Pengolahan Air IPA dan menghitung harga pokok air bersih. Pengambilan data primer penelitian ini dilaksanakan pada bulan Februari-April 2011.

4.2 Jenis dan Sumber Data

Data yang digunakan terbagi kedalam dua bagian yaitu data primer dan data sekunder. Data yang digunakan sebagai bahan analisa dalam penelitian ini adalah data sekunder berupa data deret waktu time series. Data tersebut meliputi data biaya usaha bulanan selama tiga tahun 2007-2009 dan data produksi bulanan selama lima tahun 2006-2010 didapatkan dari PDAM Bekasi, selain itu data primer digunakan sebagai data pendukung untuk melengkapi data sekunder, diperoleh secara langsung dengan metode wawancara kepada direksi PDAM Bekasi, masyarakat lain sekitar PDAM Bekasi, dan pihak-pihak yang mengetahui informasi penting yang terkait dengan penelitian ini sedangkan data lainnya sebagai pendukung diperoleh dari instansi terkait, antara lain BPS Kota Bekasi, 38 penelitian terdahulu, Perum Jasa Tirta II, literatur terkait dengan penelitian serta media internet. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada Tabel 2. Tabel 2. Metode Pengumpulan Data dan Analisis No Tujuan Penelitian Data yang diperlukan Sumber Data Metode Analisis 1 Mengidentifikasi pengelolaan sumberdaya air berdasarkan kapasitas produksi Instalasi Pengolahan Air PDAM Bekasi Sumber air baku PDAM Bekasi, mekanisme pengelolaan air berdasarkan IPA, supply air ke masyarakat PDAM Bekasi, BPS Kota Bekasi Analisis deskriptif 2 Menganalisis faktor- faktor produksi yang mempengaruhi fungsi produksi air PDAM Bekasi Air baku, jumlah produksi air, jumlah pemakaian bahan kimia, jumlah pemakaian listrik Bagian Produksi PDAM Bekasi Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi produksi melalui regresi linier berganda dengan Principal Component Analysis 3 4 Mengestimasi fungsi biaya produksi terhadap instalasi pengolahan air sesuai level kapasitas produksinya Mengevaluasi harga pokok air bersih yang diberlakukan Level kapasitas produksi, jenisunit instalasi pengolahan air,seluruh komponen biaya PDAM Jumlah air produksidistribusi, biaya total produksi air PDAM Bekasi Keuangan PDAM Bekasi Keuangan PDAM Analisis faktor – faktor yang mempengaruhi biaya dengan regresi berganda Metode pembagian dan Marginal Cost Pricing

4.3 Metode Pengolahan dan Analisis Data