Keberadaan ruang komunal pelajar di Surakarta Potensi Surakarta menjadi lokasi Pusat Remaja di Surakarta

commit to user IV-75

2.4.3. Keberadaan ruang komunal pelajar di Surakarta

Terdapat beberapa ruang komunal pelajar di Surakarta antara lain GOR Manahan, GOR Bhineka, Perpustakaan Kota, Taman Banjarsari, dll. Dalam fasilitas yang telah ada tersebut belum dapat menarik pelajar untuk meluangkan waktu didalamnya. Misalnya di GOR tak semua minat dapat ditampung, perpustakaan kota bahkan tak diketahui keberadaannya. Kondisi fisiknya usang demikian juga pustaka didalamnya kurang lengkap dan merupakan referensi lama, padahal ilmu selalu berkembang dari waktu ke waktu. Selain itu minat dibidang kesenian juga belum terwadahi, ketika pelajar ingin mengembangkan minat keseniannya harus didukung financial yang cukup karena perlu les seni musik pada studio tertentu.

2.4.4. Potensi Surakarta menjadi lokasi Pusat Remaja di Surakarta

Beberapa potensi dipilihnya Surakarta menjadi lokasi Pusat Remaja di Surakarta antara lain, Gb.2.9 GOR Manahan, digunakan sebagai tempat olahraga dan nongkong remaja Sumber: dok.pribadi, 2010 Gb.2.10 Taman Banjarsari, digunakan sebagai tempat kongkow Sumber: dok.pribadi, 2010 commit to user IV-76 · Pemerintah kota Surakarta menjalankan program penyuluhan serta pengembangan remaja terkait budaya dan budi pekerti untuk mengatasi kenakalan remaja www.psikologi.ums.ac.id, 21 September 2010. · Jumlah remaja usia 10—24 tahun di kota Surakarta berjumlah 105.775 orang atau sebesar 19,78 dari total penduduk merupakan angka yang cukup besar untuk dikembangkan · Fasilitas pengembangan minat dan bakat remaja di Surakarta belum lengkap dan lokalisasinyaterpisah-pisah · Remaja di Surakarta tidak memiliki tempat untuk bersosialaisasi dalam skala yang luas, sosialisasi terbatas pada sekolah masing-masing dan perkumpulan remaja karang taruna. Dengan adanya berbagai potensi maka dirasakan perlu untuk membangun sebuah fasilitas pengembangan remaja yakni Pusat Remaja di Surakarta yang dapat mewadahi pengembangan minat remaja dengan ketersediaan berbagai fasilitas pendukung dengan tujuan bahwa fasilitas ini dapat menjadi alternatif penanggulangan kenakalan remaja di kota Surakarta.

BAB III PUSAT REMAJA DI SURAKARTA YANG DIRENCANAKAN