Rumusan Masalah Pemecahan Masalah

1.2 RUMUSAN MASALAH DAN PEMECAHAN MASALAH

1.2.1 Rumusan Masalah

Sesuai latar belakang, dirumuskan permasalahan umum “Apakah strategi concept mapping dengan multimedia dapat meningkatkan kualitas pembelajaran PKn pada siswa kelas IVB SDN Karanganyar 01? ” Rumusan masalah khusus sebagai berikut. 1.2.1.1 Apakah strategi concept mapping dengan multimedia dapat meningkatkan keterampilan guru dalam pembelajaran PKn pada siswa kelas IVB SDN Karanganyar 01? 1.2.1.2 Apakah strategi concept mapping dengan multimedia dapat meningkatkan aktivitas siswa dalam pembelajaran PKn pada siswa kelas IVB SDN Karanganyar 01? 1.2.1.3 Apakah strategi concept mapping dengan multimedia dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran PKn pada siswa kelas IVB SDN Karanganyar 01?

1.2.2 Pemecahan Masalah

Berdasarkan rumusan masalah, peneliti memfokuskan pemecahan masalah menggunakan strategi concept mapping dengan multimedia. Langkah-langkah penerapan strategi concept mapping menurut Suprijono 2011: 106 sebagai berikut: 1 Guru mempersiapkan potongan-potongan kartu yang bertuliskan konsep- konsep utama 2 Guru membagikan potongan-potongan kartu yang telah bertuliskan konsep utama kepada peserta didik 3 Guru memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mencoba beberapa kali membuat suatu peta yang menggambarkan hubungan antarkonsep 4 Peserta didik membuat garis penghubung antarkonsep. Di setiap garis penghubung, peserta didik menulis kata atau kalimat yang menjelaskan hubungan antarkonsep 5 Guru mengumpulkan hasil pekerjaan peserta didik 6 Guru menampilkan peta konsep yang telah dibuat oleh guru sebagai bahan pembanding 7 Guru mengajak seluruh kelas untuk melakukan evaluasi terhadap peta konsep hasil pekerjaan siswa 8 Guru mengajak seluruh kelas untuk menyimpulkan materi pembelajaran. Peneliti memadukan strategi concept mapping dengan multimedia dalam proses pembelajaran. Merujuk pada strategi tersebut, peneliti menyusun sebuah aktivitas pembelajaran sebagai berikut: 1 Guru menyampaikan tujuan pembelajaran melalui slide teks dan memotivasi siswa untuk belajar. 2 Guru menyampaikan materi pembelajaran dengan menggunakan multimedia berupa slide teks, gambar, suara, dan video. 3 Siswa dibagi menjadi beberapa kelompok dengan anggota 5-6 orang secara heterogen. 4 Guru mempersiapkan potongan-potongan kartu yang bertuliskan konsep utama dan konsep sekunder kemudian guru membagikannya kepada setiap kelompok. 5 Guru memberikan kesempatan kepada semua kelompok untuk membuat suatu peta konsep. 6 Siswa menuliskan kata atau kalimat pada garis penghubung yang menjelaskan hubungan antarkonsep. 7 Guru meminta masing-masing kelompok mempresentasikan hasil pekerjaannya. 8 Guru menampilkan gambar peta konsep yang telah dibuat oleh guru melalui slide sebagai bahan pembanding. 9 Guru bersama siswa mengevaluasi hasil peta konsep yang telah dikerjakan oleh seluruh kelompok. 10 Guru bersama siswa menyimpulkan materi pembelajaran.

1.3 TUJUAN PENELITIAN

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN PKn MELALUI MODEL TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION BERBANTU MULTIMEDIA PADA SISWA KELAS IVB SDN TAMBAKAJI 03 KOTA SEMARANG

0 13 283

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI STRATEGI CONCEPT MAPPING BERBANTUAN AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS V SDN MANGKANGKULON 01 KOTA SEMARANG

1 10 344

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN PKn MELALUI MODEL KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAMS ACHIVEMENT DIVISION (STAD) DENGAN MULTIMEDIA PADA SISWA KELAS IVB SD TAWANG MAS 01 KOTA SEMARANG

0 13 253

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN PKn MELALUI STRATEGI PEMBELAJARAN CONCEPT MAPPING DENGAN MEDIA CD PEMBELAJARAN PADA SISWA KELAS IV SDN GUNUNGPATI 03

0 8 339

PENERAPAN STRATEGI CONCEPT MAPPING BERBASIS MULTIMEDIA UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PEMBELAJARAN PKn PADA SISWA KELAS IV SDN PURWOYOSO 06 KOTA SEMARANG

0 3 398

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI STRATEGI PEMBELAJARAN CONCEPT MAPPING DENGAN AUDIOVISUAL PADA SISWA KELAS II SDN KARANGANYAR 01 KOTA SEMARANG

0 5 249

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN PKn MELALUI STRATEGI PEMBELAJARAN KREATIF PRODUKTIF BERBASIS CD PEMBELAJARAN SISWA KELAS IVB SDN WONOSARI 03 KOTA SEMARANG

0 11 475

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN PKN MELALUI MODEL STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION DENGAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS IVB SDN TAWANGMAS 01 KOTA SEMARANG

0 4 315

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN PKn MELALUI STRATEGI CONCEPT MAPPING BERBANTUAN MULTIMEDIA PADA SISWA KELAS IV SDN GUNUNGPATI 02 KOTA SEMARANG

0 12 225

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPA MELALUI STRATEGI BELAJAR CONCEPT MAPPING DENGAN MEDIA POWERPOINT PADA SISWA KELAS IVA SDN GISIKDRONO 03 KOTA SEMARANG

0 10 266