SISTEM PENJUALAN KESEHATAN DAN KESELAMATAN KERJA 483

452 transfer bagi barang tersebut. Dengan demikian saluran pemasaran antara daerah produksi i dan daerah konsumsi j hanya dapat aktif selama keadaan : H j H i + BT ij Selain itu satu daerah produksi i akan menyalurkan barang ke daerah konsumsi j dan k apabila : H k – BT ij = H j – BT ik Dimana : H i = harga barang di daerah produksi i H j = harga barang di daerah konsumsij H k = harga barang di daerah konsumsik BT ij = biaya transport antara daerah produksi i dan konsumsi j BT ik = biaya transport antara daerah produksi i dan konsumsi k

9.5. SISTEM PENJUALAN

Kegiatan penjualan merupakan salah satu fungsi pemasaran yang termasuk kelompok fungsi pertukaran, sasaran penjualan adalah mengalihkan barang kepada pihak pembeli dengan harga yang memuaskan Hana ah dan Sae- fuddin, 1986. Pada dasarnya kegiatan penjualan dapat dilaksanakan sebagai berikut : penjualan melalui inspeksi pengawasan, pemeriksaan, penjualan melalui contoh sample, penjualan me- lalui penggambaran description, atau penjualan melalui kombinasi dari ketiga penjualan tersebut. Penjualan melaluidengan penga- wasan atau pemeriksaan inspection maksudnya adalah adanya ijin dari para penjual kepada pembeli untuk meme- riksa dan meneliti semua barang sebe- lum pembeli memilih apa yang dibelinya. Penjualan dengan cara ini terjadi karena adanya sifat-sifat barang tersebut dan situasi pemasarannya, dimana : tidak adanya standarisasi terhadap barang, adanya sifat cepat rusak yang tinggi dari barang, tingkat pembelian yang sangat cepat sehingga lalu lintas langganan dan tingkat penjualan akan terganggu, suatu cara memamerkan barang-ba- rang yang akan mendorong sejumlah pembelian yang terjadi saat bersa- maan, dan adanya tekanan kepada tingkat pe- layanan sendiri yang tinggi oleh pem- beli-pembelinya atau wakil-wakil dari pembeli. Penjualan dengan atau melalui con- toh adalah penjualan karena berdasar- kan kepada prinsip-prinsip standarisasi, sehingga cukup dengan contoh saja dari barang yang diperdagangkan yang dilihat atau diteliti oleh pembeli, jadi contoh ini akan merupakan wakil untuk semua unit barang yang akan dijual. Penjualan dengan penggambaran ter- jadi karena ada anggapan bahwa barang- barang akan bisa digunakan sedemikian rupa di dalam katalog-katalog, sehingga tidak ada satu unit barang pun perlu ada pada waktu penjualan diselesaikan. Con- toh penjualan barang seperti ini adalah penjualan barang yang dilakukan melalui pos mail order selling dan penjualan barang yang dilakukan untuk masa yang akan datang future trading. Penjualan dengan cara ini hanya mungkin dilakukan 453 karena adanya perkembangan standari- sasi dan perbaikan mutu bersama-sama dengan perkembangan di dalam proses komunikasi. Penjualan dengan cara ini hanya akan berhasil baik, jika adanya syarat kebebasan dalam mengadakan kebijakan garansi terhadap barang-barang, sehingga dengan demikian pembeli tidak perlu memeriksa barang-barang untuk memuaskan pilihannya. Penjualan kombinasi antara selling by sample, selling by inspection, dan selling by description telah menjadi biasa di dalam perdagangan yang modern. Pada penjualan seperti ini tersedianya contoh sample yang mewakili semua barang yang diperdagangkan dan daftar penawaran cataloque dari sebagian barang yang dijual yang dibuat setiap hari. Para pembeli dapat memeriksa contoh dalam kemasan-kemasan dari semua barang yang diperdagangkan.

9.6. STRATEGI PROMOSI