Rumusan Permasalahan Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Batasan dan Asumsi Penelitian

sehingga penggunaan daerah penyimpanan pada gudang produk jadi akan menjadi optimal dan penyusunan produk menjadi lebih teratur.

1.2. Rumusan Permasalahan

Berdasarkan uraian latar belakang, rumusan permasalahan pada PT Gold Coin Indonesia adalah terjadinya ketidakteraturan dan tidak teralokasinya dalam penempatan produk jadi di gudang sehingga membuat jarak angkut total produk distance travelled semakin panjang.

1.3. Tujuan Penelitian

Tujuan umum dari penelitian ini adalah untuk merancang tata letak gudang usulan untuk gudang produk jadi di PT. Gold Coin Indonesia, yang dapat mempermudah proses penyimpanan dan penarikan barang dari gudang produk jadi. Dengan demikian dapat meminimalkan jarak transportasi distance travelled pada gudang. Tujuan khusus dari penelitian ini adalah untuk menentukan kebutuhan slot untuk tiap produk dan menentukan kebutuhan luas area untuk gudang produk jadi.

1.4. Manfaat Penelitian

Dengan adanya penelitian ini diharapkan akan memberikan kontribusi yang bernilai baik bagi perusahaan maupun bagi peneliti sendiri. Adapun manfaat yang dapat diperoleh dari penelitian ini adalah : 1. Pihak perusahaan Dapat memberikan masukan kepada perusahaan tentang bagaimana penyusunan tata letak pergudangan yang lebih efisien. Universitas Sumatera Utara 2. Pihak peneliti a. Mendapat pengalaman dalam mengaplikasikan ilmu-ilmu teknik industri. b. Menambah pengalaman dalam memahami dunia kerja.

1.5. Batasan dan Asumsi Penelitian

Batasan-batasan yang digunakan dalam penelitian ini adalah: 1. Analisis tata letak hanya untuk menata letak penyimpanan pada gudang produk jadi. 2. Penelitian ini memperhatikan pergerakan material handling di gudang. 3. Evaluasi jarak transportasi distance travelled dengan metode storage and retreival. 4. Penelitian ini tidak membahas biaya akibat perubahan tata letak seperti yang direncanakan. 5. Jumlah forklift yang diperlukan tersedia. 6. Produk yang diteliti pada penelitian ini adalah produk jadi yang sering diproduksi sedangkan produk yang jarang diproduksi dianggap diabaikan. Sedangkan asumsi–asumsi dalam penelitian ini adalah : 1. Tidak terjadi penambahan jenis produk baru. 2. Tidak terjadi perubahan ukuran dan jenis material handling yang digunakan.. 3. Proses produksi berlangsung secara normal dan tidak ada gangguan. 4. Jumlah produk yang masuk ke dalam gudang produk jadi dihitung berdasarkan data masa lalu. 5. Barang disimpan dalam bentuk pallet penuh. 6. Penyimpanan dan pengambilan barang dilakukan dalam keadaan pallet penuh. Universitas Sumatera Utara 7. Batas penyimpanan produk adalah 5 hari.

1.6. Sistematika Penulisan Tugas Akhir