Materi Dakwah Unsur-Unsur Dakwah

dakwah sangat banyak jumlahnya antara lain radio, televisi, video, rekaman, surat kabar, tabloid, majalah dan bahkan melalui media internet. Media dakwah merupakan sarana untuk menyampaikan pesan agama dengan mendayagunakan alat-alat temuan teknologi modern yang ada pada zaman ini. Dengan begitu banyak media dakwah yang tersedia. Maka seorang da’i memilih salah satu atau beberapa media saja sesuai dengan tujuannya dapat tercapai dengan efektif dan efisien. Media dakwah Islam adalah sarana atau prasarana yang membantu subjek dakwah atau da’i dan da’iyyah dalam memberikan dan menyampaikan pesan dakwahnya secara efektif dan efisien. Dengan demikian media dakwah sebagai alat bantu untuk mencapai tujuan dakwah yang telah ditentukan. Media dakwah ini dapat berupa orang, materi, tempat kondisi tertentu dan sebagainya. Sedangkan fungsi media massa dalam dakwah adalah untuk memberikan . informasi, pendidikan, hiburan dan mempengaruhi para mad’u. Media dakwah juga merupakan hal yang sangat penting dalam proses dakwah, untuk menentukan keberhasilan dakwah itu sendiri kepada masyarakat.

6. Tujuan Dakwah

Dakwah yang dilaksanakan harus mempunyai tujuan tertentu. Tujuan ini dapat dirumuskan sedemikian rupa sehingga jelas apa yang hendak dicapai. Di dalam proses dakwah, tujuan adalah merupakan salah satu faktor yang sangat 24 Wardi Bachtiar, Metodologi Penelitian Ilmu Dakwah, hal. 35 penting. Dengan tujuan itulah dapat di rumuskan suatu landasan tindakan dalam pelaksanaan dakwah. 25 Dakwah merupakan usaha memindahkan umat dari situasi negatif ke situasi positif, seperti dari situasi kekufuran kepada keimanan, dari kemelaratan kepada kemakmuran, dari perpecahan kepada persatuan, dari kemaksiatan kepada ketaatan umtuk mencapai ridho Allah SWT. Tujuan utama dakwah adalah nilai atau hasil akhir yang ingin dicapai atau diperoleh dari keseluruhan tindakan dakwah. Untuk tercapainya tujuan utama inilah, penyusunan semua rencana dan tindakan dakwah harus ditujukan dan diarahkan. Dengan kata lain tujuan dakwah bukan memperbanyak pengikut tetapi memperbanyak orang yang sadar akan kebenaran Islam dan mengamalkan amar makruf nahi munkar. Dan titik tujuan dakwah, yaitu memberi peringatan kepada umat manusia agar mengambil segala ajaran Allah yang terkandung dalam Al- Qur’anul Karim menjadi jalan hidupnya. 26 Pada hakikatnya tujuan dakwah adalah untuk mengajak manusia untuk berlomba-lomba dalam menunaikan kewajiban dan saling menjaga dan menghormati hak sesama sehingga terbentuk keadilan dan kestabilan di dalam masyarakat. Selain itu juga dakwah Islam memiliki tujuan agar supaya timbul dalam diri umat manusia suatu pengertian tentang nilai-nilai ajaran Islam serta pengamalan terhadap ajaran agama dengan ikhlas. 25 Hasanuddin, Hukum Dakwah, Jakarta: PT Pedoman Ilmu Jaya, 1996, Cet.1.hal.33 26 A. Hasjmy, Dustur Dakwah Menurut Al- Qur’an ,Jakarta:PT Bulan Bintang, 1994, Cet.3,hal.3