Kanker kolon TINJAUAN PUSTAKA

Gambar 1. Bagan karsinogenesis Kumar, dkk., 2005.

B. Kanker kolon

Kanker kolon merupakan kanker yang terjadi di daerah kolon usus besar Khomsan, 2009. Kanker kolon berawal dari polip adenomatus. Polip ini Sel Normal Agen perusak DNA Kerusakan DNA Perbaikan DNA Kegagalan perbaikan DNA Mutasi herediter di: Gen-gen yang mempengaruhi perbaikan DNA - Gen-gen yang mempengaruhi pertumbuhan sel atau apoptosis Mutasi di genom sel somatik Pengaktifan proto onkogen yang mendorong pertumbuhan Inaktivasi gen penekan tumor Perubahan di gen yang mengendalikan apoptosis Proliferasi sel tak terkendali Penurunan Apoptosis Ekspansi klonal Angiogenesis Lolos dari imunitas Mutasi tambahan Progresi tumor Neoplasma ganas Invasi dan matastasis tumbuh dari epitelium yang mengalami displasia proliferatif Price, 2003 yang disebabkan oleh mutasi gen adenomatus polyposis coli APC pada sel epitel tunggal Allen, 1995. Aktivitas proliferasi sel yang berlebih pada sel yang termutasi menyebabkan sel bertansformasi menjadi sel kanker. Kanker kolon dapat bermetastasis melalui beberapa jalur yaitu invasi langsung dari mukosa ke peritoneum melalui pembuluh darah dan melalui pembuluh limfe King, 2000. Kanker kolon terjadi seperti karsinogenesis pada umumnya. Gen yang terlibat dalam karsinogenesis kanker kolon digolongkan menjadi 2 tipe. Tipe pertama yaitu gen penyandi APC, DCC, dan K-ras yang berperan dalam transduksi sinyal saat replikasi sel. Gen tipe kedua yaitu p53, hMSH2, hMLH1, hPMS1, dan hPMS2 yang merupakan tumor supressor gene, berperan dalam perbaikan DNA saat terjadi kesalahan dalam replikasi Calvert and Frucht, 2002. Pada saat sintesis DNA, tumor supressor gene seperti hMSH2, hMLH1, hPMS1, dan hPMS2 memiliki peran penting dalam mekanisme proof reading sehingga akan menekan proses terjadinya mutasi. Protein p53 berfungsi dalam menghentikan siklus sel ketika terjadi kerusakan DNA sehingga mekanisme perbaikan DNA dapat berjalan optimal. Selain itu, jika perbaikan tidak berhasil diatasi, p53 akan memacu apoptosis Zekri, dkk., 2005.

C. Sel Kanker Kolon WiDr