Teknik Penentuan Populasi dan Sampel Jenis Data

30 sangat setuju, sedangkan jawaban dengan nilai 3 berarti nilai antara sangat tidak setuju dan sangat setuju netral. Sedangkan teknik pengukuran skala yang digunakan dalam penelitian ini untuk mengukur variabel adalah skala Likert. Penggunaan skala likert karena skala ini digunakan untuk mengukur sikap, pendapat, dan persepsi seseorang atau sekelompok orang tentang fenomena sosial Sugiyono,2002:73. Dengan skala 1 – 5 dengan kesimpulan 1 adalah sangat tidak setuju sedangkan 5 adalah sangat setuju.

3.2 Teknik Penentuan Populasi dan Sampel

a. Populasi Populasi mengacu pada keseluruhan kelompok orang, kejadian, atau hal minat yang ingin peneliti investigasi. Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen AQUA dalam gallon di Litha Store Jl Jeruk 129 di Surabaya yang telah membeli atau mengkonsumsi AQUA dalam gallon lebih dari satu kali dalam satu bulan terakhir. b. Sampel Teknik pemilihan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampel non probabilitas Non Probability Sampling yaitu penentuan sampel tidak secara acak dengan purposive sampling. Purposive sampling digunakan karena pengambilan sampel dalam penelitian ini terbatas pada jenis orang tertentu yang dapat memberikan informasi yang diinginkan karena mereka adalah satu-satunya yang 31 memilikinya atau memenuhi beberapa kriteria yang ditentukan oleh peneliti Sekaran,2006:136. Karakeristik atau kriteria sampel dalam penelitian ini adalah konsumen yang telah mencoba atau mengkonsumsi AQUA minimal 2-3 kali dalam satu bulan terakhir di Surabaya. Besarnya indikator pada pedoman pengambilan sampel adalah sebagai berikut : 1. 100 – 200 sampel untuk teknik Maximum Likelihood Estimation. 2. Tergantung pada jumlah parameter yang diestimasi. Pedomannya adalah 5-10 kali jumlah parameter yang diestimasi. 3. Tergantung pada jumlah indikator yang digunakan dalam seluruh variabel laten. Jumlah sampel adalah jumlah indikator dikali 5 sampai 10. bila terdapat 20 indikator, besarnya sampel adalah antara 100-200. Untuk penelitian ini jumlah minimal sampel adalah 15 indikator x 7 = 105 responden. Namun sampel dalam penelitian ini adalah 110 dikarenakan untuk mengurangi resiko apabila data yang diberikan oleh responden kurang lengkap sehingga masih mencukupi jumlah minimal sampel tersebut.

3.3 Jenis Data

A. Data Primer Data primer yaitu data yang diperoleh dari tangan pertama oleh peneliti yang berkaitan dengan variabel minat untuk tujuan spesifik studi. Data primer dapat diperoleh dari responden individu, kelompok fokus dan panel yang secara khusus ditentukan peneliti. 32 B. Data Sekunder Data sekunder yaitu data yang diperoleh atau dikumpulkan dari sumber yang telah ada misalnya catatan atau dokumentasi perusahaan, publikasi, analisis industri oleh media, situs Web, Internet dan sebagainya.

3.4 Pengumpulan Data