Daerah Pemasaran Dampak Ekonomi, Sosial dan Budaya Terhadap Lingkungan Tabel 2.3 Data Tenaga Kerja

Saat ini PT. Jaya Beton Indonesia memiliki tiga pabrik yang tersebar di Indonesia yaitu: 1. Tangerang, Jakarta 2. Medan, Sumatera Utara 3. Surabaya, Jawa Timur

2.3 Lokasi Perusahaan

PT XYZ berlokasi di Jalan Paya Pasir Medan Marelan, Sumatera Utara 20255. Pada lokasi ini termasuk dengan lantai produksi, kantor, gudang, dan pengolahan limbah dengan total luas lahan adalah 95.249 m 2 .

2.4 Daerah Pemasaran

PT XYZ memasarkan produknya ke dalam dan luar negeri. Untuk dalam negeri, produk dipasarkan ke daerah Sumatera, Pekanbaru, Batam, Lampung, Aceh, dan Jakarta, sedangkan untuk luar negeri PT XYZ telah mengekspor tiang pancang ke Guam, Hawaii dan ke Brunei Darussalam.

2.5 Dampak Ekonomi, Sosial dan Budaya Terhadap Lingkungan

Berdirinya PT. Jaya Beton Indonesia di Kota Medan memberikan keuntungan pada penduduk dan juga pada lingkungan sekitar. Adapun keuntungan yang diperoleh dengan berdirinya PT. Jaya Beton Beton antara lain : 1. Menyerap tenaga kerja produksi sebanyak 80 orang dan staff sebanyak 41 orang. Universitas Sumatera Utara 2. Mendorong tumbuhnya aktivitas ekonomi di sekitar lokasi pabrik tersebut seperti munculnya warung, dan rumah makan. Sedangkan untuk dampak sosial dan budaya yaitu perusahaan menangani sejumlah program kesejahteraan dan pengembangan masyarakat, yang mencakup antara lain program pendidikan, kesehatan, kebudayaan, serta memberikan dukungan bagi organisasi keagamaan. Penanganan dampak lingkungan hidup ini difokuskan kepada penanganan limbah. Perusahaan ini tidak menghasilkan limbah yang berbahaya bagi lingkungan. Limbah pabrik PT. Jaya Beton Indonesia berupa besi sisa potongan PC Bar dan Iron Wire dan air sisa dari proses pemadatan di mesin spinning yang mengandung sisa-sisa lumpur semen. Pengolahan limbah air ini sendiri telah disediakan yaitu pemurnian air limbah yang melalui dua tahap dan untuk selanjutnya air yang telah dimurnikan dibuang ke kolam.

2.6 Organisasi dan Manajemen

2.6.1 Struktur Organisasi

Dalam menjalankan kegiatan perusahaan diperlukan struktur organisasi serta uraian tugas yang jelas dari setiap orang yang terlibat dalam organisasi tersebut. Struktur organisasi memberikan gambaran tentang posisi dan hubungan kerja sama antara setiap unit-unit kerja yang ada pada perusahaan. Masing-masing unit kerja tersebut mempunyai tujuan umum yang sama untuk mewujudkan suatu keberhasilan. Hal ini dijumpai di PT. Jaya Beton Indonesia yang mempunyai tujuan untuk memperoleh keuntungan maksimum dengan kesejahteraan karyawan Universitas Sumatera Utara dan kegiatan perusahaan. Struktur organisasi PT. Jaya Beton Indonesia dikategorikan dalam bentuk lini dan fungsional. Struktur organisasi PT. Jaya Beton Indonesia dapat dilihat pada Gambar 2.1 di bawah ini. Sumber: PT. Jaya Beton Indonesia Gambar 2.1 Struktur Organisasi PT. Jaya Beton Indonesia

2.6.2 Pembagian Tugas dan Tanggung Jawab

Universitas Sumatera Utara Dalam pengelolaan perusahaan PT. Jaya Beton Indonesia, tiap-tiap struktur memiliki tugas dan tanggung jawab masing-masing. Hal ini dimaksudkan agar setiap fungsional memiliki deskripsi pekerjaan job description yang jelas sehingga dapat bekerja dengan optimal. Adapun tugas dan tanggung jawab masing-masing fungsi yang terdapat pada PT. Jaya Beton Indonesia adalah sebagai berikut : 1. Kepala Operasi Mengkoordinir kegiatan operasional masing-masing plant pabrik. Adapun kegiatan operasional ini meliputi kegiatan penjualan, pembelian, dan lain- lain. 2. Plant Manager Bertindak sebagai pengambil keputusan kebijakan di dalam pabrik. 3. Kepala Bagian Marketing Bertugas mencari pasar dan juga dalam penagihan proyek. 4. Supervisor Marketing Membantu kepala bagian marketing dalam melaksanakan tugasnya, termasuk mencari pasar dan dalam penagihan proyek. 5. Kepala Bagian Produksi Mengkoordinir kegiatan produksi pada setiap produk di bawah perintah Plant Manager 6. Kepala Bagian KPU Keuangan, Pembelian, dan Umum Menjalankan dan mengkoordinir kegiatan keuangan, pembelian dan umum. 7. Kepala Bagian Quality Engineering Universitas Sumatera Utara Mengontrol seluruh kegiatan mulai dari kegiatan pengecekan material masuk, produksi hingga pengiriman. 8. Supervisor Produksi Melaksanakan dan mengawasi jalannya produksi 9. Supervisor Maintenance and Repair Mengawasi dan melaksanakan perawatan dan perbaikan alat-alat produksi ataupun pabrik 10. Supervisor Pemancangan Mengawas dan melaksanakan proses pemancangan di lapangan 11. Supervisor Gudang Mengawasi dan melaksanakan kegiatan penerimaan material baik material pokok maupun material bantu 12. Supervisor Administrasi Produksi Membuat laporan dan administrasi produksi 13. Supervisor Accounting Mengawasi dan melaksanakan akuntansi pabrik 14. Supervisor Pembelian Mengawasi dan melaksanakan kegiatan penyediaan atau pembelian material pokok atau bantu 15. Supervisor Umum dan Personalia Mengawasi dan melaksanakan segala kegiatan yang berhubungan dengan karyawan. 16. Kasir Universitas Sumatera Utara Bertugas melaksanakan kegiatan pembayaran 17. Inspector Bertugas melaksanakan kegiatan inspeksi di tiap-tiap departemen.

2.6.3 Jumlah Tenaga Kerja, Jam Kerja dan Pengupahan

Penjelasan lebih lanjut mengenai jumlah tenaga kerja, dan jam kerja yang berlaku di PT. Jaya Beton Indonesia, akan dijelaskan sebagai berikut.

2.6.3.1 Jumlah Tenaga Kerja

Data tenaga kerja pada PT. Jaya Beton Indonesia dapat dilihat pada Tabel

2.3. Tabel 2.3 Data Tenaga Kerja

No. Karyawan Jumlah 1 Kepala Operasi 1 2 Plant Manager 1 3 Kepala Bagian Marketing 1 4 Supervisor Marketing 1 5 Kepala Bagian Produksi 3 6. Kepala Bagian KPU Keuangan, Pembelian, dan Umum 1 7 Kepala Bagian Quality Engineering 1 8 Supervisor Produksi 17 9 Supervisor Maintenance and Repair 2 10 Supervisor Pemancangan 1 11 Supervisor Gudang 1 12 Supervisor Administrasi Produksi 1 13 Supervisor Accounting 1 14 Supervisor Pembelian 1 berlanjut Tabel 2.3. Data Tenaga Kerja Lanjutan Universitas Sumatera Utara No. Karyawan Jumlah 15 Supervisor Umum dan Personalia 1 16 Supervisor Quality Engineering 3 17 Kasir 1 18 Inspector 2 20. Pelaksana Maintenance and Repair 4 21 Tenaga kerja Outsourcing 82 Total 126 Sumber : PT. Jaya Beton Indonesia

2.6.3.2 Jam Kerja

Jam kerja produksi terdiri atas 2 shift kerja dengan perincian sebagai berikut : Shift I : 1. Jam 07.00-12.00 WIB Kerja 2. Jam 12.00-13.00 WIB Istirahat 3. Jam 13.00-16.00 WIB Kerja 4. Jam 16.00-17.00 WIB Istirahat 5. Jam 17.00-19.00 WIB Kerja Shift II : 1. Jam 19.00-00.00 WIB Kerja 2. Jam 00.00-01.00 WIB Istirahat 3. Jam 01.00-04.00 WIB Kerja 4. Jam 04.00-05.00 WIB Istirahat 5. Jam 05.00-07.00 WIB Kerja Universitas Sumatera Utara Karyawan yang bekerja melebihi kerja normal atau kerja shift dihitung sebagai kerja lembur. Hari Minggu dan hari-hari besar lainnya merupakan hari libur bagi perusahaan.

2.6.3.3 Sistem Pengupahan dan Fasilitas Lainnya

Gaji adalah pembayaran berupa uang yang diberikan kepada pegawai atas pekerjaan yang dilaksanakan dan diserahkan setiap bulan pada tanggal yang telah ditetapkan perusahaan. Pada PT. Jaya Beton Indonesia, jumlah gaji yang diterima oleh pegawai tergantung dari gaji pokok dan tunjangan-tunjangan yang diperoleh dan yang ditentukan oleh perusahaan. Staf dan karyawan perusahaan digaji menurut gaji sesuai dengan jenjang organ yang telah diatur secara terperinci. Upah adalah pembayaran berupa uang yang diberikan kepada karyawan atas pekerjaan yang dilaksanakan. Upah untuk karyawan outsourcing diberikan secara insentif, yaitu didasarkan pada massa output beton yang dihasilkan. Upah didapat dengan mengalikan upah ton dengan massa beton yang dihasilkan. Jadi, semakin banyak unit produksi yang dihasilkan maka semakin tinggi insentif yang diterima. Sistem pengupahan dibuat berdasarkan Upah Minimum Regional UMR yang ditetapkan oleh Disnaker untuk daerah Medan, yaitu upah serendah- rendahnya Rp. 1.197.000,- Dalam manajemennya, perusahaan memberikan fasilitas berupa materi maupun non materi untuk memotivasi staff dan karyawan agar tetap bekerja lebih Universitas Sumatera Utara giat dalam meningkatkan prestasinya. Adapun beberapa fasilitas yang diberikan yaitu: 1. Pemberian Cuti Pemberian cuti dilakukan sesuai dengan tahunan, cuti sakit kepada staf dan karyawan tetap. 2. Asuransi Kesehatan Seluruh karyawan tetap diberikan asuransi kesehatan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. 3. Fasilitas Kerja Perusahaan memberikan pakaian kerja, sarung tangan, kaca mata las, helm, dan alat pengaman kepada regu produksi. 4. Jaminan sosial Seluruh staff dan karyawan yang bekerja di PT. Jaya Beton Indonesia diikutsertakan pada PERUM JAMSOSTEK. 5. Dana Pensiun Kepada seluruh staff dan karyawan diberikan dana pensiun BPLK dan asuransi untuk batas usia 55 tahun ke atas. 6. Memberikan tunjangan Memberikan tunjangan berupa THR sebanyak 2 kali dalam setahun yaitu pada saat Lebaran dan Tahun Baru sebesar 1 bulan upah. 7. Sarana fasilitas Staff dan karyawan mendapat fasilitas berupa mushalla. Universitas Sumatera Utara 8. Ekstra puding Karyawan yang bekerja pada shift malam mendapat ekstra puding bubur. 9. Training Training kepada seluruh staff dan karyawan, misalnya mengenai: a. Proses produksi b. Training eksternal yang biasanya dilaksanakan di Jepang. 10. Peningkatan Karir Pada setiap akhir semester, dilakukan evaluasi kinerja karyawan. Karyawan yang memiliki kinerja baik akan dipromosikan untuk mendapatkan jabatan yang lebih baik. Selain itu, lama bekerja juga sangat diperhatikan di perusahaan ini. Karyawan yang sudah bekerja cukup lama akan diberikan cenderamata sebagai bentuk penghargaan.

2.7 Proses Produksi