Subjek Penelitian Teknik Pengumpulan Data

C. Subjek Penelitian

Subjek penelitian tindakan ini yaitu guru kelas dan siswa kelas V semester 2 SD Negeri Teguhan 2 kecamatan Paron Kabupaten Ngawi. Siswa kelas tersebut sejumlah 20 orang yang terdiri dari 11 perempuan dan 9 laki-laki. Penelitian ini bersifat kolaborator yang melibatkan guru kelas sebagai kolaborator, yaitu guru kelas V. D . Data dan Sumber Data Sumber data yang digunakan dalam penelitian tindakan kelas ini adalah: 1. Informan atau narasumber yang terdiri dari guru kelas V dan kepala sekolah di SDN Teguhan 2 Kecamatan Paron Kabupaten Ngawi. 2. Peristiwa berlangsungnya proses pembelajaran menulis puisi dengan Model Pembelajaran Berbasis Masalah Problem Based Instruction di kelas V SD Negeri Teguhan II Kecamatan Paron Kabupaten Ngawi. 3. Arsip atau dokumen resmi mengenai kurikulum dan perangkat pembelajaran, berupa pengembangan silabus, rencana pembelajaran yang dibuat oleh guru, dan materi pembelajaran. Jenis data yang didapat adalah data kuantitatif dan data kulaitatif yaitu: a. hasil belajar menulis puisi b. data pelaksanaan pembelajaran menulis puisi c. data refleksi siswa dan guru.

E. Teknik Pengumpulan Data

Teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data di atas meliputi pengamatan, kajian dokumen, serta pemberian tugas. Secara singkat hal tersebut diuraikan sebagai berikut : 1. Pengamatan Pengamatan dilakukan dengan pengamatan peran serta secara pasif. Pengamatan terhadap guru ketika melaksanakan kegiatan belajar mengajar di kelas maupun kinerja siswa selama proses belajar mengajar berlangsung. Pengamatan dilakukan oleh kolaborator dengan mengambil tempat duduk paling belakang, mengamati jalanya proses pembelajaran yang dipandu oleh guru peneliti sambil mencacat segala sesuatu yang terjadi selama pembelajaran berlangsung. Dengan posisi demikian peneliti dapat leluasa melakukan pengamatan terhadap aktifitas belajar mengajar siswa dan guru di kelas. Hal ini yang telah dikemukakan oleh peneliti maupun guru peneliti kemudian didiskusikan agar memiliki persepsi yang sama dalam melakukan kegiatan pembelajaran menulis puisi berlangsung. Pada akhir kegiatan diskusi perlu adanya kesepakatan antara peneliti dan guru peneliti tentang hal-hal yang perlu dilakukan pada siklus berikutnya sehingga dapat meningkatkan pembelajaran menulis puisi. Pengamatan terhadap guru difokuskan pada kegiatan guru dalam melaksanakan pembelajaran menulis puisi dengan metode Pembelajaran Berbasis Masalah Problem Based Intruction. Pengamatan kinerja guru juga diarahkan pada kegiatan guru ketika proses pembelajaran berlangsung dengan memotivasi siswa, mengelola kelas, memberi umpan balik, memberikan tugas dan menanggapi jawaban siswa serta memberikan penilaian terhadap kemampuan menulis puisi yang telah dilakukan oleh siswa. Pengamatan tehadap siswa difokuskan pada motivasi siswa, partisipasi siswa dalam pembelajaran berlangsung. Dalam metode Pembelajaran Berbasis Masalah Problem Based Intruction siswa semua terlibat. 2. Kajian Dokumen Kajian juga dilakukan terhadap berbagai dukumen atau arsip pendukung penelitian yang berupa kurikulum dan perangkat pembelajaran, berupa pengembangan silabus, rencana pembelajaran yang dibuat oleh guru, materi pembelajaran, dan hasil tes menulis puisi yang dilaksanakan oleh siswa ketika diberi tugas oleh guru selama proses pembelajaran berlangsung. 3. Pemberian Tugas Pemberian tugas dimaksud untuk mengukur seberapa jauh hasil yang diperoleh siswa setelah kegiatan pemberian tindakan. Tugas yang diberikan kepada siswa sesuai dengan silkus. Pada siklus pertama untuk mengungkap kemampuan menulis puisi, siswa diberikan satu permasalahan yang baik dari lingkungan luar kelas maupun di dalam kelas. Diharapkan siswa dalam pengamatannya mencatat temuan-temuan tersebut. Kemudian dituangkan untuk menemukan ide.

F. Uji Validitas Data

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN BERDASARKAN PENGALAMAN MELALUI PEMANFAATAN MEDIA GAMBAR PADA SISWA KELAS V SDN 2 GADINGREJO TAHUN PELAJARAN 2011/2012

0 5 20

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS DESKRIPSI MELALUI PENDEKATAN KONTEKSTUAL PADA SISWA KELAS V SD NEGERIKEPATIHAN SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2009 2010

0 5 17

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENGARANG MELALUI PENERAPAN PENDEKATAN INTEGRATIF PADA MATA PELAJARAN BAHASA Peningkatan Kemampuan Mengarang Melalui Penerapan Pendekatan Integratif Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Siswa Kelas V SDN 02 Udanwuh Kecamatan Kaliwun

0 2 12

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS CERITA PENDEK DALAM PELAJARAN BAHASA INDONESIA MELALUI PENERAPAN Peningkatan Kemampuan Menulis Cerita Pendek Dalam Pelajaran Bahasa Indonesia Melalui Penerapan Media Gambar Seri Pada Siswa Kelas IV Di SDN Langgenharjo 01

0 1 16

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN BEBAS PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA MELALUI METODE Peningkatan Kemampuan Menulis Karangan Bebas Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Melalui Metode Karya Wisata Pada Siswa Kelas V SDN 2 Kayumas, Jatinom, Klat

0 0 16

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS PUISI MELALUI PENDEKATAN KONTEKSTUAL BERBASIS INKUIRI Peningkatan Kemampuan Menulis Puisi Melalui Pendekatan Kontekstual Berbasis Inkuiri Pada Siswa Kelas V SDN Cepokosawit II Tahun pelajaran 2011/2012.

0 2 15

PENDAHULUAN Peningkatan Kemampuan Menulis Puisi Melalui Pendekatan Kontekstual Berbasis Inkuiri Pada Siswa Kelas V SDN Cepokosawit II Tahun pelajaran 2011/2012.

0 0 7

(ABSTRAK) PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS PUISI ANAK MELALUI MEDIA GAMBAR DENGAN TEKNIK EVALUASI LANGSUNG SISWA KELAS V SDN BENDAN II SEMARANG TAHUN AJARAN 2008/2009.

0 0 2

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS PUISI ANAK MELALUI MEDIA GAMBAR DENGAN TEKNIK EVALUASI LANGSUNG SISWA KELAS V SDN BENDAN II SEMARANG TAHUN AJARAN 2008/2009.

0 0 155

Peningkatan kemampuan menulis karangan eksposisi siswa kelas IV SDN Nyamplung semester 2 tahun ajaran 2009/2010 melalui pendekatan berbasis masalah - USD Repository

0 0 154