Strategi Penemuan Kasus Matriks 4 Pernyataan tentang penemuan kasus TB MDR di Puskesmas

Matriks 3 Pernyataan tentang sumber pendanaan program TB MDR di Puskesmas Teladan Tahun 2016 Informan Pernyataan 1 2 3 “ Sumber dananya ini dari Kemenkes ke Dinas Provinsi lalu ke RS Adam Malik. Dari RS Adam Malik lah diberikan obat ke puskesmas dan untuk penunjang yang lainnya seperti aquades, spuit itu dari anggaran puskesmas.” “Kalau sumber dana untuk sosialisasi dan alat penunjang seperti spuit, aquades itu dari dana BOK sedangkan untuk obat obatan dari APBN melalui RS Adam Malik” “Setau ibu dari pusat dananya atau APBN dan obat dari RS.Kalau alat suntik dan masker kadang dari puskesmas juga karena kurang ”

1.2 Strategi Penemuan Kasus Matriks 4 Pernyataan tentang penemuan kasus TB MDR di Puskesmas

Teladan Informan Pernyataan 1 2 3 4 “Biasanya pasien berobat ke puskesmas ataupun ke pelayanan kesehatan yang lain untuk memeriksakan keluhannya. Kemudian diperiksa dahaknya dan kalau diduga TB MDR maka akan di rujuk ke RS Adam Malik untuk kultur dahak. Setelah diagnosanya positif maka akan dikembalikan ke puskesmas untuk melanjutkan pengobatan, Kalau ke rumah-rumah biasanya hanya melakukan penyuluhan.” “Penemuan kasus ya pasien berobat dulu kemudian dianjurkan ke lab untuk periksa dahak dan kalau diduga TB MDR kita rujuklah ke RS Adam Malik. Setelah itu kan dikembalikan ke puskesmas untuk kelanjutan pengobatan. Penemuan kasus ke rumah rumah tidak kami lakukan karena penemuan kasus TB kan secara pasif dan promosi yang aktif.” “Kita obati dulu pasien yang datang dengan keluhan batuk misalnya kemudian dokter menyuruh untuk periksa dahak ke lab. Kalau positif ada kuman dan berkali kali, maka di duga TB MDR dan dirujuklah ke RS Adam Malik karena disitu ada alatnya. Setelah positif akan dikembalikan ke puskesmas untuk pengobatannya. Kita hanya menunggu pasien berobat, gak ada ke rumah- rumah untuk mendapatkan kasus.” Universitas Sumatera Utara 5 6 7 “Bapak ke RS Adam Malik kak, udah itu ke puskesmas Teladan suntik dan ngambil obat.” “Bapak dari RS swasta dulu berobat udah itu disuruhlah rujukan dari puskesmas. Puskemas menyuruh ke RS Adam Malik katanya hasilnya penyakit bapak sekarang inilah. Dan di puskeslah di lanjut ngambil obat.” “Ya saya datang berobat ke sana dan di cek dahak ke lab kemudian dokternya bilang supaya dirujuk ke RS Adam Malik, Pas di Rumah sakit kata dokternya hasilnya TB MDR. Mulanya saya gak mengerti kan sakit apa ini dan ternyata karena dulu saya gak teratur minum obat waktu TB Paru. Setelah itu dikembalikan saya ke puskesmas untuk suntik dan mengambil obat.” “Bapak dari RS swastanya trus disuruhlah cek ke puskesmas. Udah di cek dahaknya dirujuk lah bap ak ke RS Adam Malik.”

1.3 Pengelolaan Pasien Matriks 5 Pernyataan tentang Pengelolaan Pasien TB MDR di Puskesmas