SUBJEK, LOKASI DAN WAKTU PENELITIAN POPULASI DAN SAMPEL

3.3 SUBJEK, LOKASI DAN WAKTU PENELITIAN

Dalam penelitian ini yang menjadi subyek penelitian adalah siswa kelas 4. Penelitian ini berlokasi di gugus Plangkawati, Kecamatan Banyumanik, Semarang. Waku penelitian dilakukan selama 1 bulan.

3.4 POPULASI DAN SAMPEL

3.4.1 Populasi Menurut Sugiyono 2010: 117, ―Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objeksubjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan peneliti untuk dipelajari kemudian ditarik kesimpulan nya‖. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas 4 SD di Gugus Plangkawati, Kecamatan Banyumanik, Kota Semarang yang terdiri dari 6 SD yaitu SDN Pudakpayung 01, 02, 03; SDN Gedawang 01 dan 02; dan SD Islam Fitra Bhakti. Berikut ini tabel populasi siswa SD kelas 4 di Gugus Plangkawati Kecamatan Banyumanik Kota Semarang: Tabel 3.1 Jumlah Siswa Kelas 4 Gugus Plangkawati No. Nama Sekolah Jumlah siswa 1 SDN Pudakpayung 01 90 2 SDN Pudakpayung 02 46 3 SDN Pudakpayung 03 43 4 SDN Gedawang 01 40 5 SDN Gedawang 02 38 6 SD Islam Fitra Bhakti 15 Jumlah 272 3.4.2 Sampel Sugiyono 2010: 118 menyatakan bahwa ―Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut‖. Sedangkan menurut Sukmadinata 2013: 250, ―sampel adalah kelompok kecil bagian dari target populasi yang mewakili populasi dan secara riil diteliti‖. Teknik sampling yang digunakan adalah cluster sampling. Cluster sampling Sukardi,2013:16 adalah teknik sampel bukan berdasarkan individu tapi didasarkan kelompok subjek yang secara alami berkumpul .Adapun langkah-langkah pengambilan sampel sebagai berikut: a. total populasi 272, sampel yang diinginkan oleh peneliti 136; b. jumlah sekolah 6 SD; c. populasi tiap sekolah ; d. jumlah cluster . Menurut hasil perhitungan di atas diperoleh cluster yang digunakan dalam penelitian sebanyak 3 kelas. Dalam penelitian ini sampel yang digunakan dipilih siswa kelas 4 SDN Pudakpayung 01 dan SDN Pudakpayung 02 Kecamatan Banyumanik Kota Semarang yang terdiri dari 136 siswa dengan rincian sebagai berikut : SDN Pudakpayung 01 yang terdiri dari kelas 4-A dan 4-B sejumlah 90 siswa dan SDN Pudakpayung 02 sejumlah 46 siswa.

3.5 VARIABEL PENELITIAN