Metode Analisa Data METODOLOGI PENELITIAN

K. Uji Instrumen 1.

Uji Validitas Jika peneliti menggunakan kuesioner di dalam pengumpulan data penelitian, maka kuesioner yang disusun harus mengukur apa yang diukurnya. 5 Item pernyataan dinyatakan valid apabila dihitung dengan menggunakan koefisien korelasi, setiap item pernyataan dengan total skor dari keseluruhan item penyataan untuk masing-masing variabel. Uji korelasi ini dengan rumus product moment. Keterangan : r = Koefisien korelasi Product Moment N= Jumlah individu dalam sampel X = angka mentah untuk variabel X Y = angka mentah untuk variabel Y

2. Uji Reliabilitas

Reliabilitas adalah indeks yang menunjukkan sejauh mana suatu alat pengukur dapat dipercaya atau dapat diandalkan. 6 Pada uji reliabilitas ini menggunakan teknik belah dua. r. tot = 2 r.tt 1 + r.tt r. tot = angka reliabilitas keseluruhan item r.tt = angka korelasi belahan pertama dan belahan kedua 5 Masri Singarimbun dan Sofian Effendi, Metode Penelitian Survey Jakarta : Pustaka LP3ES, 2008, cet. K E -19, H . 124. 6 Ibid. h. 140 38

BAB IV GAMBARAN UMUM DAN ANALISIS DATA

A. Gambaran Umum Komunikasi Penyiaran Islam KPI 1. Sejarah Singkat Jurusan KPI

Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Negeri UIN Syarif Hidayatullah Jakarta adalah fakultas setelah terjadi perubahan nama dari Fakultas Dakwah Institut Agama Islam Negeri IAIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Perubahan ini berdasarkan keputusan Presiden RI. Nomor: 31 tahun 2002 sebagai perwujudan dari gagasan dan hasrat umat Islam, yang merupakan mayoritas bangsa Indonesia, untuk mencetak kader pemimpin Islam bagi keperluan perjuangan bangsa Indonesia, untuk mencetak kader pemimpin Islam bagi keperluan perjuangan bangsa Indonesia. Dan tambahan kata “komunikasi” sejalan dengan visi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, yaitu integrasi keilmuan, keislaman, kemanusiaan, dan keindonesiaan. 1 Fakultas Dakwah dan Komunikasi adalah fakultas yang merupakan pengembangan dari Jurusan Dakwah pada Fakultas Usuluddin IAIN Syarif Hidayatullah,yang secara resmi dibuku pada tahun akademik 19901991 pada waktu itu masih bernama Fakultas Dakwah, diawali dengan membuka satu jurusan yaitu Penyiaran dan Penerangan Agama PPA dengan dua kelas dan jumlah mahasiswa sekitar 80 orang. Akhirnya perkembangan Fakultas 1 Praktikum Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam, Jakarta: Dakwah Press Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Syarif Hidayatullah, 2007h. 1 Dakwah tersebut, akhirnya pada tahun 1992-1995 memiliki dua jurusan yaitu: PPA dan BPA. 2 Seiring perkembangan Fakultas Dakwah tersebut, akhirnya pada tahun 19941995 terjadi perubahan nama jurusan BPA menjadi BPI yaitu Bimbingan Penyuluhan Islam pada tahun 19961997 terjadi perubahan nama kembali, yaitu jurusan Penyiaran dan Penerangan Agama PPA berganti nama menjadi Komunikasi dan Penyiaran Islam KPI sampai sekarang. Perubahan tersebut didasarkan kepada Surat Keputusan Dirjen Lembaga Islam Departeman Agama tahun 1999. 3 Seiring dengan kemajuan yang pusat di era globalisasi, jurusan KPI senantiasa menghasilkan perubahan sesuai dengan tantangan zaman. Kurikulum yang ada sekarang tidak kalah jauh dari jurusan komunikasi dikampus lain. Untuk ke depan, KPI akan difokuskan kepada hal-hal umum. Terbukti sekarang ada Program Studi Jurnalistik. Dengan kemajuan tersebut, KPI dan Jurnalistik sekarang mempunyai praktikum mata kuliah sendiri, antara lain computer. Isi materinya berbeda dengan jurusan lain, lebih kapada desain grafis, layout majalah, tabloid, buletin dan koran. Sedangkan dalam pelaksanaan prakteknya sarana dan prasarana KPI juga mulai membaik dengan adanya laboratorium Radio, TV dan Fotografi. Mahasiswanya pun dididik sebagai konseptor acara keagamaan di televisi. 4 2 Yunan Yusuf, Pedoman Akademik Fakultas Dakwah dan Komunikasi Jakarta: UIN Syahid, 2004-2005, h. 14. 3 Ibid, h. 15. 4 Firmansyah, Bekal KPI Tuk Meraih Masa Depan Jakarta: JEDA, 2005, h. 5.