Pengeluaran Pemerintah di Sektor Pertanian

Luhut Hamonangan : Prospek Pembangunan Sektor Pertanian Di Kabupaten Karo, 2009. USU Repository © 2009

2.5.3. Pengeluaran Pemerintah di Sektor Pertanian

Pengeluaran pemerintah di sektor pertanian diarahkan sebagai anggaran pembangunan pertanian. Anggaran pembangunan sektor pertanian ditujukan untuk pembiayaan program dan proyek pembangunan sektor pertanian yang bertujuan sebagai upaya pembangunan pertanian rakyat terpadu, program pembangunan usaha tani, program diversifikasi pangan dan gizi, program pengembangan sumber daya, sarana dan prasarana pertanian, program pengembangan koperasi, program pembinaan daerah pantai, program pembinaan dan pengelolaan lingkungan hidup, program pendidikan kedinasan, program peranan wanita, program teknik produksi, program penguasaan teknologi, program pengkajian dan penelitian ilmu pengetahuan terapan, program inventarisasi dan evaluasi potensi kelautan, program pemanfaatan sumber daya kelautan, program penyempurnaan dan pengembangan statistik, program pendidikan dan pelatihan aparatur negara, serta program pendayagunaan sistem dan pelaksanaan pengawasan. Pengeluaran pemerintah di sektor pertanian dinilai sebagai investasi untuk tujuan kekuatan dan ketahanan ekonomi sektor pertanian di masa yang akan datang. Luhut Hamonangan : Prospek Pembangunan Sektor Pertanian Di Kabupaten Karo, 2009. USU Repository © 2009

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

Metodologi penelitian adalah langkah dan prosedur yang akan dilakukan dalam pengumpulan data atau informasi empiris guna memecahkan permasalahan dan menguji hipotesis penelitian. Dalam mengumpulkan data yang diperlukan untuk menyusun skripsi ini, metode penelitiannya adalah sebagai berikut:

3.1. Lokasi Penelitian

Penelitian dilakukan di kecamatan-kecamatan penghasil komoditi yang diekspor yaitu Kecamatan Tiga Panah, Kecamatan Kabanjahe, Kecamatan Simpang Empat, Kecamatan Berastagi Kabupaten Karo Provinsi Sumatera Utara.

3.2. Jenis dan Sumber Data

3.2.1. Jenis Data

Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah: a. Data Primer Data Primer yaitu data yang diperoleh secara langsung dari pihak pertama yang menjadi objek penelitian. Data Primer dalam penelitian ini diperoleh dari wawancara dan pengisian kuisioner terhadap para petani dan peternak di Kabupaten Karo yang dijadikan sampel penelitian. b. Data Sekunder Data Sekunder yaitu data primer yang telah diolah lebih lanjut dan disajikan baik oleh pihak pengumpul data primer atau pihak lain.