Identifikasi Variabel Instrumen Penelitian yang Digunakan Pengumpulan Data Analisa dan Pemecahan Masalah

77 rata bergerak sebagai input jadwal induk produksi . - Jadwal Induk Produksi menggunakan metode transportasi.

4.3. Identifikasi Variabel

Melakukan identifikasi variabel merupakan salah satu tahapan yang sangat penting karena hanya dengan mengenal variabel yang sedang diteliti oleh seorang peneliti dapat memahami hubungan dan makna variabel-variabel yang sedang diteliti. Variabel yang diteliti pada penelitian ini adalah data produksi masa lalu dan biaya di PT. Rolimex Kimia Nusa Mas.

4.4. Instrumen Penelitian yang Digunakan

Instrumen adalah alat yang digunakan pada waktu penelitian. Kelengkapan alat ini sangat mendukung pada kualitas data dan hasil yang akan diperoleh dari penelitian. Pada penelitian ini alat untuk menentukan data produksi masa lalu dan biaya-biaya adalah melihat dokumentasi perusahaan dan stopwatch untuk menentukan waktu siklus serta mewawancarai secara langsung beberapa pekerja.

4.5. Pengumpulan Data

Adapun jenis pengumpulan data yang digunakan adalah: a. Data primer yaitu data yang berasal dari hasil pengukuran langsung pada obyek penelitian. Data primer yang dibutuhkan adalah data aktivitas pembuatan pupuk CIRP, yakni terdiri dari: Universitas Sumatera Utara 78 - Kegiatan proses produksi dari pembongkaran sampai produk jadi dengan melakukan wawancara kepada semua pihak. - Menentukan waktu siklus dari persiapan karung sampai penjahitan karung dengan instrument pengumpulan datanya mengggunakan stopwatch. b. Data sekunder yaitu data yang diperoleh dari catatan-catatan, laporan dan buku instansi yang terkait. Adapun data sekunder yang diperlukan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Data jumlah produksi, data produksi pupuk CIRP pada bulan Juli 2005 sampai Juni 2008. 2. Data biaya tenaga kerja langsung lembur dan kontrak. 3. Jenis produk yang dihasilkan 4. Jumlah hari kerja pembuatan pupuk CIRP Mesir dan CIRP Australia pada bulan juni 2008.

4.6. Pengolahan Data

Langkah-langkah yang diperlukan dalam pengolahan data dapat dilihat sebagai berikut : 1. Penentuan Peramalan permintaan satu tahun ke depan mulai Juli 2008 sampai Juni 2009. 2. Penentuan Jadwal Induk Produksi dengan menggunakan Metode Transportasi. 3. Pengalian factor kapasitas produksi dengan ongkos regular time over time Universitas Sumatera Utara 79 Gambar 4.2. Tahapan Proses Pengolahan Data Pengolahan Data : Peramalan Langkah I : Defenisi Tujuan Peramalan Langkah II : Buat Diagram Pencar Langkah III : Peramalan menggunakan metode Dekomposisi Langkah V : Melakukan Peramalan Langkah IV : Menghitung Parameter Peramalan Langkah VI : Verifikasi Peramalan Jadwal Induk Produksi Per hitung an Waktu Normal dan Waktu Standard Perhitungan Jam Kerja Eektif Penentuan Kapasitas Produksi Jadwal Induk Produksi Biaya Produksi Biaya Produsi = Jumlah produksi x Ongkos Produksi Reguler TimeOver Time Universitas Sumatera Utara 80

4.6.1. Pengolahan Peramalan

Peramalan permintaan produk pupuk CIRP diawali dengan mennentukan tujuan peramalan yaitu : melakukan peramalan permintaan satu tahun ke depan Juni 2008 sampai dengan Juli 2009. Data permintaan masa lalu adaalah sebagai dasar melakukan peramalan, dan digambarkan dalam scater diagram untuk melihat pola data yang terjadi pada masa lalu yang memiliki factor trend, musiman dan siklis. Dalam pengolahan data peramalan menggunakan metode dekomposisi rasio rata-rata bergerak. Perhitungan parameter peramalan yaitu dari menentukan nilai trend, indeks musiman dan siklis. Untuk mendapatkan hasil peramalan semua factor diatas dikalikan. Verifikasi peramalan adalah melihat apakah metode dekomposisi tersebut representatif atau tidak.

4.6.2. Pengolahan Jadwal Induk Produksi

Hasil peramalan adalah input dari jadwal induk produksi. Untuk menghitung JIP diawali dengan menghitung waktu standard, jam kerja efektif, untuk memperoleh kapasitas produksi dan menghasilkan Jadwal Induk produksi dengan menggunakan metode transportasi.

4.6.3. Biaya Produksi

Biaya produksi dari hasil penjadwalan produksi adalah perkalian antara unit produksikapasitas produksi dengan ongkos regular timeover time.

4.7. Analisa dan Pemecahan Masalah

Analisis yang dilakukan meliputi: 1. Analisis terhadap hasil perhitungan peramalan permintaan dengan metode dekomposisi klasik rata-rata bergerak. Universitas Sumatera Utara 81 2. Analisis perhitungan jadwal induk produksi dengan metode transportasi. 3. Analisis terhadap biaya yang terjadi dari penyusunan jadwal induk produksi untuk mendapatkan biaya paling optimum.

4.8. Kesimpulan dan Saran