Hipotesis Penelitian TINJAUAN PUSTAKA

2.4. Hipotesis Penelitian

Berdasarkan uraian-uraian pada latar belakang maka hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah. 4 Rata-rata nilai kemampuan representasi matematis peserta didik yang memperoleh materi dengan model pembelajaran Think Talk Write memenuhi KKM dan persentase ketuntasan belajar klasikal. 5 Kemampuan representasi matematis peserta didik yang memperoleh materi dengan pembelajaran Think Talk Write lebih baik daripada peserta didik yang memperoleh materi dengan pembelajaran ekspositori. 6 Self concept peserta didik yang memperoleh materi dengan pembelajaran Think Talk Write lebih baik daripada peserta didik yang memperoleh materi dengan pembelajaran ekspositori. 49

BAB 3 METODE PENELITIAN

3.1. Populasi dan Sampel Penelitian

3.1.1. Populasi

Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas obyeksubyek yang mempunyai kuantitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya Sugiyono, 2009: 117. Sedangkan menurut Arikunto 2006: 130 populasi adalah keseluruhan objek yang akaningin diteliti. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas X semester 2 SMA Islam Sultan Agung 1 Tahun Ajaran 20132014 sebanyak 235 peserta didik yang terbagi dalam 8 kelas yaitu kelas X-1 sampai dengan kelas X-8. 3.1.2. Sampel Sampel adalah sebagian atau wakil populasi yang diteliti Arikunto, 2006: 131. Sugiyono 2009: 117 menyebutkan bahwa sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut. Penelitian dilakukan dengan mengambil subjek peserta didik kelas X SMA Islam Sultan Agung 1 Semarang Tahun Ajaran 20132014. Peserta didik yang yang dijadikan subjek penelitian berada pada tingkat yang sama dan tidak ada kelas unggulan sehingga peserta didik sudah tersebar secara acak pada kelas yang telah ditentukan. Oleh karena itu, teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah cluster random sampling. Sudjana 2002: 173 menyebutkan dalam sampling ini populasi dibagi menjadi beberapa kelompok atau cluster. Secara acak diambil beberapa