Karakteristik Responden Hasil Penelitian

BAB 5 HASIL DAN PEMBAHASAN

1. Hasil Penelitian

Dalam bab ini akan diuraikan hasil penelitan mengenai hubungan pola asuh orang tua dengan perkembangan sosialisasi remaja di SMA Negeri 15 Medan, melalui proses pengumpulan data yang dilakukan tanggal 8 Mei 2012 terhadap 90 orang responden dari kelas XI SMA Negeri 15 Medan. Penyajian data hasil penelitian meliputi deskripsi karakteristik responden, tipe pola asuh orang tua, perkembangan sosialisasi remaja dan hubungan tipe pola asuh orang tua dengan perkembangan sosialisasi remaja di SMA Negeri 15 Medan.

1.1 Karakteristik Responden

Deskripsi karakteristik responden terdiri dari usia, jenis kelamin, agama, suku, jumlah saudara kandung, status anak, keadaan orang tua, pendidikan orang tua, dan pendapatan orang tua. Data karakteristik ditampilkan hanya untuk melihat distribusi geografi dari responden saja dan tidak dianalisis terhadap hubungan pola asuh orang tua dengan perkembangan sosialisasi remaja di SMA Negeri 15 Medan. Data yang diperoleh menunjukan bahwa rata-rata usia responden adalah 16 tahun sebanyak 64 responden 71,11. Sedangkan responden yang berusia 17 tahun ada sebanyak 24 orang 26,66 dan usia 18 tahun sebanyak 2 responden 2,22. Responden yang berjenis kelamin laki-laki ada sebanyak 43 responden 47,77 dan perempuan sebanyak 47 responden 52,22. Mayoritas responden Universitas Sumatera Utara beragama Islam, yaitu sebanyak 68 responden 75,55 dan Kristen Protestan sebanyak 20 responden 22,22, dan Katolik sebanyak 2 responden 2,22. Responden terdiri dari berbagai macam suku, dan mayoritas adalah suku Batak yaitu sebanyak 43 responden 47,77, suku Jawa 30 responden 33,33, suku Aceh sebanyak 6 responden 6,67, suku Melayu sebanyak 6 responden 6,67, suku Minang sebanyak 3 responden 3,33, dan suku Palembang sebanyak 2 responden 2,22. Responden dibagi menjadi tiga kelompok berdasarkan jumlah saudara kandung yang dimiliki. Mayoritas responden memiliki 1-3 saudara kandung, yaitu sebanyak 64 responden 71,11 dan memiliki 4-7 saudara kandung sebanyak 21 responden 23,33. Responden yang merupakan anak tunggal ada sebanyak 5 orang 5,56. Mayoritas responden merupakan anak pertama dikeluarganya, yaitu sebanyak 38 responden 42,22, responden merupakan anak kedua di keluarganyanya sebanyak 21 responden 23,33, dan responden yang merupakan anak ketiga dalam keluarganya sebanyak 16 orang 17,78. Responden dibagi menjadi tiga kelompok berdasarkan pendidikan terakhir orang tuanya. Mayoritas responden memiliki orang tua dengan tingkat pendidikan menengah, yaitu sebanyak 47 orang 52,22, responden yang memiliki orang tua dengan tingkat pendidikan tinggi sebanyak 40 orang 44,44, dan responden yang memiliki orang tua dengan tingkat pendidikan rendah sebanyak 3 orang 3,33. Orang tua responden bekerja sebagai wiraswasta, sebanyak 41 responden 45,55. Rata-rata pendapatan orang tua responden perbulan adalah Rp. 1.000.000 - Rp. 3.000.000 yaitu 44 responden 48,89. Universitas Sumatera Utara Tabel 5.1 Distribusi Frekuensi dan Persentasi Berdasarkan Karakteristik Responden N=90 Karakteristik Frekuensi Persentasi Usia 16 Tahun 64 71.11 17 Tahun 24 26. 67 18 Tahun 2 2.22 Jenis Kelamin Laki-Laki 43 47. 78 Perempuan 47 52.22 Agama Islam 68 75. 56 Protestan 20 22.22 Katolik 2 2.22 Suku Batak 43 47. 78 Jawa 30 33.33 Melayu 6 6. 67 Aceh 6 6. 67 Minang 3 3. 33 Palembang 2 2.22 Jumlah Saudara Kandung Anak Tunggal 5 5. 56 1 - 3 Saudara 64 71.11 4 - 7 Saudara 21 23.33 Status Anak Anak ke 1 38 42.22 Anak ke 2 21 23.33 Anak ke 3 16 17.78 Anak ke 4 4 4.44 Anak ke 5 4 4.44 Anak ke 6 5 5.56 Anak ke 7 1 1.11 Anak ke 8 1 1.11 Pendidikan Orang Tua Pendidikan Rendah 3 3.33 Pendidikan Menengah 47 52.22 Pendidikan Tinggi 40 44.44 Pekerjaan Orang Tua Pegawai Negeri 29 32.22 Pegawai Swasta 9 10.00 Wiraswasta 41 45.56 TNIPolri 7 7.78 Petani 4 4.44 Pendapatan Orang Tua Ekonomi Rendah 21 23.33 Ekonomi Menengah 44 48.89 Ekonomi Tinggi 25 27.78 Universitas Sumatera Utara

1.2 Tipe Pola Asuh Orang Tua