Deskripsi Karakteristik Responden ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN

Kuesioner tidak secara langsung dibagikan oleh peneliti melainkan melalui kepala bagianatasan langsung dari semua unitbagian Rumah Sakit Fatima, sehingga penulis tidak dapat melakukan pendampingan secara langsung dalam pengisian kuesioner. Penyebaran kuesioner berjalan selama 2 minggu yaitu mulai dari tanggal 10 April 2017 sampai dengan tanggal 24 April 2017. Menurut informasi dari semua kepala bagianatasan langsung tiap bagianunit Rumah Sakit Fatima kepada peneliti, kendala dalam mengumpulkan kembali kuesioner adalah banyak karyawan tetap nonmanajerial yang meminta waktu untuk memahami isi dari kuesioner dan adanya karyawan tetap nonmanajerial yang memiliki shift kerja yang berbeda-beda yaitu shift pagi, shift siang, dan shift malam, sehingga kuesioner yang telah dibagikan tidak diisi langsung tetapi dibawa pulang terlebih dahulu, lalu dikembalikan pada saat karyawan tersebut bertugas shift kembali. Karakteristik responden yang akan dibahas adalah meliputi unit kerja, jenis kelamin, usia, pendidikan terakhir, dan lama bekerja di Rumah Sakit. Analisis data kuantitatif yang dilakukan melalui Outer Model, Inner Model, dan Uji Signifikansi. Program aplikasi yang digunakan dalam penelitian ini untuk mengolah data yang telah diperoleh adalah Microsoft Excel 2010 dan WarpPLS 5.0.

B. Deskripsi Karakteristik Responden

Karakteristik responden digunakan dalam memberikan gambaran tentang responden yang menjadi subyek penelitian, kemudian dilakukan perhitungan dengan menggunakan statistik deskriptif. Kelompok karakteristik dari responden meliputi: 1. Unit Kerja Karakteristik responden berdasarkan unit kerja dikelompokkan seperti pada tabel berikut ini: Tabel V.1 Karakteristik Responden Berdasarkan Unit Kerja No Unit Kerja Jumlah Orang Presentase 1 Pelayanan Medik 80 40,00 2 Penunjang Medik 59 29,50 3 Keuangan 6 3,00 4 Sumber Daya Manusia 4 2,00 5 Umum 42 21,00 6 Humas Pemasaran 5 2,50 7 Sistem Teknologi Informasi 3 1,50 8 Sekretaris 1 0,50 Total 200 100,00 Sumber: Hasil Pengolahan Data Primer 2017 Berdasarkan Tabel V.1 Karakteristik Responden berdasarkan Unit Kerja, dapat disimpulkan bahwa 80 dari 200 responden merupakan karyawan tetap nonmanajerial dari unitbagian Pelayanan Medik dengan presentase terbesar yaitu 40,00. Hasil data tersebut menunjukkan bahwa kebanyakan karyawan tetap nonmanajerial yang ada di Rumah Sakit Fatima berasal dari unitbagian Pelayanan Medik. Hal ini disebabkan sebagian besar kegiatan yang ada di Rumah Sakit Fatima terfokus pada kegiatan pelayanan medik, maka diperlukan tenaga medik yang banyak untuk melayani pasien. 2. Jenis Kelamin Karakteristik responden berdasarkan jenis kelamin dikelompokkan seperti pada tabel berikut ini: Tabel V.2 Karakteristik Responden berdasarkan Jenis Kelamin No Jenis Kelamin Jumlah orang Presentase 1 Laki-laki 60 30 2 Perempuan 140 70 Total 200 100 Sumber: Hasil Pengolahan Data Primer 2017 Berdasarkan Tabel V.2 Karakteristik Responden berdasarkan Jenis Kelamin, dapat disimpulkan bahwa 140 dari 200 responden merupakan karyawan tetap nonmanajerial yang berjenis kelamin perempuan dengan presentase 70. Sedangkan sisanya yaitu 60 dari 200 responden merupakan karyawan tetap nonmanajerial yang berjenis kelamin laki-laki dengan presentase 30. Hasil data tersebut menunjukkan bahwa kebanyakan karyawan nonmanajerial Rumah Sakit Fatima berjenis kelamin perempuan. Hal ini disebabkan sebagian besar kegiatan yang ada di Rumah Sakit Fatima terfokus pada kegiatan pelayanan medik, maka diperlukan tenaga medik yaitu perawat dan bidan yang berjenis kelamin perempuan. 3. Usia Karakteristik responden berdasarkan usia dikelompokkan seperti pada tabel berikut ini: Tabel V.3 Karakteristik Responden berdasarkan Usia No Usia Jumlah orang Presentase 1 20-27 Tahun 132 66,00 2 28-35 Tahun 43 21,50 3 35 Tahun 25 12,50 Total 200 100,00 Sumber: Hasil Pengolahan Data Primer 2017 Berdasarkan Tabel V.3 Karakteristik Responden berdasarkan Usia, dapat disimpulkan bahwa 132 dari 200 responden memiliki usia antara 20- 27 tahun dengan presentase 66,00, 43 dari 200 responden memiliki usia 28-35 tahun dengan presentase 21,50, dan sisanya yaitu 25 dari 200 responden memiliki usia lebih dari 35 tahun dengan presentase 12,50. Hasil data tersebut menunjukkan bahwa Rumah Sakit Fatima memiliki karyawan dengan usia produktif. 4. Pendidikan Terakhir Karakteristik responden berdasarkan pendidikan terakhir dikelompokkan pada tabel berikut ini: Tabel V.4 Karakteristik Responden berdasarkan Pendidikan Terakhir No Pendidikan Terakhir Jumlah orang Presentase 1 SMA 71 35,50 2 D3 111 55,50 3 S1 18 9,00 Total 200 100,00 Sumber: Hasil Pengolahan Data Primer 2017 PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI Berdasarkan Tabel V.4 Karakteristik Responden berdasarkan Pendidikan Terakhir, dapat disimpulkan bahwa 111 dari 200 responden merupakan karyawan tetap nonmanajerial yang memiliki tingkat pendidikan terakhir D3 dengan presentase terbesar yaitu 55,50. Hasil data tersebut menunjukkan bahwa karyawan tetap nonmanajerial di Rumah Sakit Fatima didominasi oleh karyawan yang memiliki tingkat pendidikan D3. 5. Lama Bekerja di Rumah Sakit Karakteristik responden berdasarkan lama bekerja di rumah sakit dikelompokkan pada tabel berikut ini: Tabel V.5 Karakteristik Responden berdasarkan Lama Bekerja di Rumah Sakit No Lama Bekerja di Rumah Sakit Jumlah orang Presentase 1 1 tahun 35 17,50 2 2 tahun 18 9,00 3 3 tahun 17 8,50 4 4 tahun 42 21,00 5 5 tahun 47 23,50 6 5 tahun 41 20,50 Total 200 100,00 Sumber: Hasil Pengolahan Data Primer 2017 Berdasarkan Tabel V.5 Karakteristik Responden berdasarkan Lama Bekerja di Rumah Sakit, dapat disimpulkan bahwa 47 dari 200 responden bekerja di Rumah Sakit selama 5 tahun dengan presentase terbesar yaitu 23,50. Hasil data tersebut menunjukkan bahwa karyawan merasa nyaman bekerja di Rumah Sakit Fatima.

C. Deskripsi Data