Pengertian Dinamika Kelompok Bimbingan Kelompok

Hasil dan proses layanan bimbingan kelompok perlu di nilai. Pada tahap pengakhiran untuk setiap sesi dilakukan tinjauan terhadap kualitas kegiatan kelompok dan hasil-hasilnya melalui pengungkapan kesan-kesan peserta. Kondisi UCA Understanding, Comfort, dan Action menjadi fokus penilaian hasil-hasil bimbingan kelompok. Penilaian dilakukan delam tiga tahap, yaitu penilaian segera laiseg, penilaian jangka pendek laijapen, penilaian jangka panjang laijapan. Laiseg dilakukan pada akhir setiap sesi layanan, sedangkan laijapen dan laijapan dilakukan pasca layanan. Penilaian ini dapat dilakukan secara lisan melalui pengungkapan verbal ataupun tulisan dengan menggunakan format tertentu.

2.4.8 Pengertian Dinamika Kelompok

Dinamika kelompok merupakan suatu kelompok yang teratur dari dua individu atau lebih yang mempunyai hubungan psikologis secara jelas antara anggota yang satu dengan yang lain. Dengan kata lain, antar anggota kelompok mempunyai hubungan psikologis yang berlangsung dalam situasi yang dialami secara bersama-sama. Kesimpulan pengertian dinamika kelompok merupakan suatu kelompok yang terdiri dari dua individu atau lebih yang teratur dan memiliki hubungan yang jelas secara psikologis yang berlangsung dalam situasi bersama Santosa, 2004: 05. Dinamika kelompok adalah suatu studi yang menggambarkan berbagai kekuatan yang menentukan perilaku anggota dan perilaku kelompok yang menyebabkan terjadinya gerak perubahan dalam kelompok untuk mencapai tujuan bersama yang telah ditetapkan. Kesimpulan dari pengertian dinamika kelompok yang telah dijelaskan tadi, bahwa dinamika kelompok merupakan gambaran kekuatan yang menentukan perilaku anggota kelompok yag memunculkan perubahan dalam kelompok untuk mencapai tujuan bersama yang telah ditetapkan Mungin Eddy, 2005: 61 Dinamika kelompok analisis dan relasi-relasi kelompok sosial, yang berdasarkan prinsip bahwa tingkah laku dalam kelompok itu adalah hasil interaksi yang dinamis antara individu dalam situasi sosial. Kesimpulan dari pengertian dinamika kelompok di atas dapat disimpulkan bahwa dinamika kelompok mengemukakan mengenai analisis dari relasi-relasi dalam suatu kelompok sosial dengan adanya suatu prinsip bahwa tingkah laku manusia terbentuk dari kelompok itu karena adanya interaksi yang dinamis antara individu dan individu lain Mungin Eddy, 2005: 62 Dinamika Kelompok adalah kekuatan didalam kelompok yang menentukan perilaku kelompok dan anggotanya, agar tercapai tujuan kelompok. Kesimpulan dari definisi dinamika kelompok yang telah dijelaskan tadi bahwa dinamika kelompok merupakan sebuah kekuatan di dalam kelompok yang nantinya akan menentukan perilaku para anggota dalam rangka mencapai tujuan telah ditetapkan oleh kelompok tersebut Mungin Eddy, 2005: 62

2.5 Upaya Meningkatkan Kepercayaan diri dalam

Pembelajaran Bahasa Indonesia Melalui Layanan Bimbingan Kelompok. Siswa yang baru mengenakan seragam putih abu-abu adalah individu yang berkembang dengan emosi yang bergejolak. Perkembangan jaman semakin menuntut seseorang untuk lebih kreatif. Pada usia remaja ini, siswa memiliki banyak aspirasi dan keinginan- keinginan yang terpendam. Keinginan tersebut menjadikan remaja berupaya untuk mewujudkannya meskipun terkadang kurang realistis. Kepercayaan diri dalam pembelajaran bahasa indonesia adalah keberanian beraktivitas saat proses pembelajaran bahasa indonesia yang disadari atas keyakinan positif dan kemampuan yang dimilikinya dan kemamdirian beraktivitas yang ditunjukkannya saat pembelajaran bahasa indonesia dan diakui oleh orang lain dalam meraih prestasi yang diharapkan. Saat beraktivitas dikelas, selain belajar siswa juga dituntut harus memiliki keberanian dan kepercayaan diri pada saat maju didepan kelas dalam pembelajaran bahasa indonesia. Keduanya harus berjalan dengan seimbang. Dalam meningkatkan kepercayaan diri siswa dalam pembelajaran bahasa indonesia disini digunakan bimbingan kelompok yang mengacu pada konsep peningkatan kepercayaan diri. Pada dasarnya bimbingan kelompok membantu individu meraih indentitas sukses.

Dokumen yang terkait

MENINGKATKAN PENYESUAIAN DIRI TERHADAP PROGRAM KEAHLIAN MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK PADA SISWA KELAS X SMK NEGERI 1 PURBALINGGA TAHUN AJARAN 2012 2013

0 10 344

Upaya Meningkatkan Asertivitas Melalui Layanan Bimbingan Kelompok Pada Siswa Kelas IX SMP Negeri 1 Kandeman Kabupaten Batang

3 21 231

Upaya Meningkatkan Kepercayaan Diri Melalui Layanan Bimbingan Kelompok pada Siswa Kelas X SMK NEGERI 1 Jambu

4 20 241

MENINGKATKAN KEPERCAYAAN DIRI DALAM BERSOSIALISASI MELALUI PENERAPAN LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK TEKNIK SOSIODRAMA PADA SISWA KELAS XI DI SMA NEGERI 1 SIABU TA. 2013/2014.

0 4 26

Upaya Meningkatkan Perilaku Berbudi Pekerti Melalui Layanan Bimbingan Kelompok Pada Siswa Kelas VIII E SMP Negeri 1 Ungaran Tahun Ajaran 2011/2012.

0 0 1

MENINGKATKAN PENYESUAIAN DIRI DALAM PEMILIHAN KARIER MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK PADA SISWA KELAS XI SMA NEGERI 14 SEMARANG TAHUN AJARAN 2009/ 2010.

0 2 166

Meningkatkan Penyesuaian Diri Siswa melalui Layanan Bimbingan Kelompok pada Siswa Kelas XI SMA N 1 Semarang Tahun Ajaran 2010/2011.

0 0 100

UPAYA MENINGKATKAN KONSEP DIRI POSITIF MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK PADA SISWA KELAS XI PEMASARAN 2 SMK NEGERI 1 KUDUS TAHUN PELAJARAN 20112012

0 0 16

UPAYA PENINGKATAN KEMANDIRIAN BELAJAR MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK PADA SISWA KELAS X SMA 1 MEJOBO TAHUN AJARAN 2012 2013

0 0 21

UPAYA MENGEMBANGKAN KONSEP DIRI POSITIF SISWA MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK PADA SISWA KELAS X1 IPS SMA PGRI KALIWUNGU KUDUS

0 0 21