SIMPULAN DAN SARAN Penerapan Kebijakan Pengelolaan Sungai Berbasis Pada Konsep

VI. SIMPULAN DAN SARAN

6.1. Simpulan Berdasarkan hasil penelitian yang telah diuraikan, maka dapat disimpulkan sebagai berikut : 1. Model pengelolaan sungai berbasis pada konsep ekohidrolik disusun dengan tujuan untuk menentukan lebar bantaran sungai yang optimal dan diameter vegetasi yang tepat dalam upaya pengendalian banjir. Parameter yang dipertimbangkan dalam penyusunan model ini adalah data curah hujan, kondisi hidrolika sungai, tata guna lahan pada bantaran sungai, luas daerah aliran sungai dan tutupan lahan pada daerah aliran sungai. Lebar bantaran sungai yang optimal menjadi dasar rujukan dalam penentuan garis sempadan sungai pada lokasi yang dikaji. 2. Disain kebijakan pengelolaan sungai berbasis pada konsep ekohidrolik disusun untuk menentukan skenario kebijakan serta kegiatan strategis yang berpengaruh terhadap keberhasilan penerapan model pengelolaan sungai. Kebijakan ini disusun dengan mempertimbangan tingkat partisipasi masyarakat, kondisi sosial ekonomi masyarakat, pengaruh faktor sosial ekonomi masyarakat terhadap tingkat partisipasinya dan kegiatan pemerintah daerah. 3. Penerapan model pengelolaan sungai berbasis pada konsep ekohidrolik di Sungai Lawo Kabupaten Soppeng menghasilkan lebar bantaran optimal yang bervariasi untuk setiap wilayah yaitu antara 100 meter hingga 150 meter dengan diameter vegetasi minimal sebesar 10 cm dan 20 cm. Dengan pengelolaan bantaran sungai, maka tinggi genangan di bantaran sungai tidak melebihi 2.5 meter dan kecepatan aliran dapat direduksi hingga sebesar 76. Kebijakan pengelolaan sungai berbasis pada konsep ekohidrolik pada Sungai Lawo dilaksanakan dengan memprioritaskan kemampuan sumber daya manusia yang terlibat dalam program serta kepentingan petani. Tujuan kebijakan diarahkan pada upaya pengembangan ekonomi dan skenario terbaik adalah penyediaan sarana dan prasarana dalam upaya peningkatan nilai ekonomi lahan. Kegiatan Pemerintah Daerah Kabupaten Soppeng yang strategis dan mendukung kebijakan ini adalah penanaman pohon pada bantaran sungai.

6.2. Saran