Potensi dan Masalah Hasil Penelitian

38

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

Hasil penelitian ini membahas mengenai proses pengembangan yang dilakukan peneliti dalam membuat buku ensiklopedi makanan tradisional Daerah Istimewa Yogyakarta Bagian II.

1. Proses Pengembangan

Proses pengembangan terdiri dari 5 langkah penelitian, yaitu 1 potensi dan masalah, 2 pengumpulan data, 3 desain produk, 4 validasi desain, dan 5 revisi desain. Langkah-langkah tersebut diadopsi dari 10 langkah penelitian dan pengembangan milik Sugiyono.

a. Potensi dan Masalah

Penelitian dan pengembangan ini berawal dari adanya potensi dan masalah. Potensi yang peneliti lihat adalah pengenalan makanan tradisional sebagai upaya pelestarian salah satu aset budaya dapat dilakukan melalui sebuah buku ensiklopedi yang sesuai untuk siswa SD. Sedangkan masalah yang peneliti temui yaitu belum ada buku ensiklopedi yang membahas mengenai makanan tradisional. Buku ensiklopedi yang tersedia di perpustakaan secara bentuk atau desain kurang menarik sehingga sering diabaikan oleh siswa. Buku ensiklopedi yang tersedia di perpustakaan antara lain buku ensiklopedi tumbuhan, hewan, tata surya, dan berbagai penemuan-penemuan. Memperkenalkan makanan tradisional dalam bentuk buku ensiklopedi kepada siswa SD adalah salah satu cara yang tepat untuk melestarikan makanan tradisional yang keberadaannya mulai tergeser oleh makanan cepat saji fast food. Makanan cepat saji secara tampilan lebih menarik dan cara pembuatannya yang cepat, membuat makanan ini semakin diminati oleh semua kalangan. Bila keadaan ini terus berlangsung, maka makanan tradisional akan semakin langka dan secara perlahan dapat menghilang. Oleh karena itu perlu adanya pemahanan mengenai makanan tradisional secara dini, sehingga dapat menumbuhkembangkan kecintaan terhadap makanan tradisional. Dengan demikian kelak siswa akan dapat melestarikan makanan tradisional daerah. Berdasarkan pembahasan dalam jurnal yang berjudul “Pembuatan Buku Makanan Tradisional Surabaya Sebagai Upaya Pelestarian Produk Lokal” karya Aziz, Bahruddin dan Eliazer, peneliti mempunyai keyakinan bahwa memilih buku ensiklopedi adalah media yang tepat sebagai sarana pengenalan makanan tradisional kepada siswa SD. Jurnal tersebut menjelaskan bahwa buku adalah media cetak yang dapat berperan mendidik untuk semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Buku PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI merupakan sumber ilmu dan sumber pembangun watak bangsa. Selain itu, buku juga dapat dijadikan sebagai sarana informasi untuk memahami sesuatu dengan mudah. Buku yang digunakan oleh siswa SD sebaiknya memiliki komposisi lebih dominan pada gambar, sehingga akan lebih mudah dipahami.

b. Pengumpulan Data