Dampak Ketunagrahitaan Segi Kognitif GeoGebra

34

H. Hipotesis Penelitian

Berdasarkan kerangka berpikir di atas maka hipotesis tindakan yang diajukan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : Jika hasil tes siswa meningkat dari hasil tes sebelum pembelajaran matematika dengan topik bangun datar menggunakan fasilitas Program GeoGebra, maka pembelajaran dengan Program GeoGebra ini dikatakan berhasil dalam membantu kesulitan belajar siswa. 35 BAB III METEDOLOGI PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang di pakai dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian deskriptif bertujuan untuk mendeskripsikan gambaran atau lukisan secara sistematis, faktual dan akurat mengenai fakta- fakta, sifat-sifat serta hubungan antar fenomena yang diselidiki. Penelitian Kualitatif adalah tradisi tertentu dalam ilmu pengetahuan social yang secara fundamental bergantung pada pengamatan terhadap pengamatan terhadap manusia dalam kawasannya sendiri dan berhubungan dengan orang-orang tersebut dalam bahasanya dan dalam peristiwanya S.Margono, 2007:36. Dalam penelitian ini, peneliti mendeskripsikan proses pembelajaran yang terjadi di dalam kelas.

B. Subyek Penelitian

Penelitian ini meneliti 5 siswa SD kelas III SLB C Dharma Rena Ring Putra II Yogyakarta tahun ajaran 20112012. Disini peneliti menggunakan subyek yang mempunyai usia dan intelegensi yang setara. Namun tingkat Tunagrahita yang mereka alami adalah Tunagrahita ringan yang tingkat IQ 36 antar 51-70. Tiga dari lima siswa SLB ini bertempat tinggal di Panti Asuhan karena sudah tidak punya orangtua dan mereka di kirim dari daerah Timor. Dan siswa yang lain masih memiliki orangtua dan bertempat tinggal dirumah. Mereka yang bertempat tinggal di Panti Asuhan memiliki penyakit fisik di telinga suka mengeluarkan cairan dan berbau, tetapi penyakit ini tidak berpengaruh dengan intelegensi mereka. Obyek dari penelitian ini adalah Pemanfaatan Program GeoGebra dalam membantu kesulitan siswa kelas III SLB C Dharma Rena Ring Putra II Yogyakarta dalam memahami bentuk- bentuk bangun datar.

C. Variabel Penelitian

Variabel penelitian adalah setiap hal dalam suatu penelitian yang datanya ingin diperoleh. Dalam penelitian ini terdapat dua jenis variable, yaitu variable bebas dan variable terikat. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah penggunaan Program GeoGebra dalam pokok bahasan bangun datar, dan variabel terikat dalam penelitian ini adalah hasil belajar dan minat siswa dalam pembelajaran matematika pokok bahasan bangun datar.

D. Jenis Data

Dalam penelitian ini , peneliti menggunakan dua macam data, yaitu: 37

1. Data

kesulitan siswa dan keterlibatan belajar siswa. Data kesulitan belajar siswa ini di peroleh dari hasil tes diagnostikt yang dilakukan oleh peneliti sebelum dilakukan pembelajaran melalui Program GeoGebra . Dan juga melalui hasil wawancara oleh guru kelas. Keterlibatan minat siswa diperoleh dari hasil observasi kelas saat proses pembelajaran melalui Program GeoGebra ini berlanjut. 2. Data hasil belajar siswa Data hasil belajar siswa ini diperoleh dari hasil tes hasil belajar yang diberikan setiap pembelajaran melalui Program GeoGebra ini berlangsung. Dan juga wawancara guru kelas tentang keberhasilan yang diperoleh siswa dengan pemanfaatan Program GeoGebra ini .

E. Metode Pengumpulan Data

Untuk memperoleh data yang diperukan dalam melakukan penelitian, peneliti menggunakan beberapa metode, yaitu: 1. Pengamatan Pengamatan merupakan kegiatan mengumpulkan data dengan cara mengamati kegiatan suatu subyek, kemudian membuat dokumentasi mengenai data tersebut. Pengamatan dilakukan untuk memperoleh data mengenai keterlibatan siswa dalam pembelajaran matematika dengan Program GeoGebra untuk materi bangun datar. Pengamatan dilakukan 38 dengan dibantu beberapa mahasiswa lain untuk mencatat proses pembelajaran dalam lembar observasi. Untuk pengisian lembar pengamatan hanya menuliskan tanda cek  pada kolom Ya atau Tidak sesuai dengan keadaan yang diamati. Hal-hal yang diamati sebagai bentuk dari aktivitas siswa adalah sebagai berikut : a. Siswa memperhatikan pelajaran dengan seksama selama proses pembelajaran berlangsung b. Siswa tidak mengerjakan pekerjaan lain c. Siswa tidak terpengaruh oleh situasi di luar kegiatan belajar mengajar selama pembelajaran berlangsung d. Siswa berusaha menjawab pertanyaan Guru e. Siswa berdiskusi dengan teman lain mengenai materi f. Siswa mau mencoba Program GeoGebra dalam proses pembelajaran berlangsung g. Siswa terlihat tertarik dengan Program GeoGebra h. Siswa mengajukan pertanyaan kepada guru tentang penggunaan GeoGebra i. Siswa bertanya kepada Guru apabila mengalami kesulitan mengenai Program GeoGebra 39 2. Wawancara Wawancara adalah suatu cara mengumpulkan data dengan cara mengajukan pertanyaan langsung kepada seorang informan atau autoritas atau seorang ahli yang berwenang dalam suatu masalah. Tujuan wawancara adalah untuk mendapatkan informasi di mana sang pewawancara melontarkan pertanyaan-pertanyaan untuk dijawab oleh orang yang diwawancarai. Wawancara ini di lakukan sebelum dan sesudah proses pembelajaran berlangsung, agar peneliti tahu apakah hasil sebelum dan sesudah pembelajaran ini berlangsung dapat meningkatkan minat dan keterlibatan belajar siswa. Berikut kisi-kisi wawancara dengan guru kelas sebagai berikut: a. Menanyakan pengaruh-pengaruh yang terjadi pada siswa Tunagrahita dari hasil tes diagnostik. b. Menanyakan apakah anak-anak SLB dapat dibantu dengan Program GeoGebra yang akan peneliti bawa. c. Menanyakan apakah siswa-siswi SLB dapat mengikuti intruksi dan tidak menggangu dalam proses pembelajaran di kelas. 3. Lembar Hasil Belajar Siswa Tes Diagnostik untuk tingkat kesulitan siswa dalam materi bangun datar. Berikut ini kisi-kisi tes diagnostik: 40 a. Menentukan bangun datar segitiga b. Menentukan bangun datar lingkaran c. Menentukan bangun datar segi empat Dalam menentukan ketiga bangun datar tersebut, Peneliti membuat berbagai macam bentuk bangun datar, setelah itu siswa memilih mana yang bangun segitiga, segi empat, dan lingkaran. 4. Lembar Tes Hasil Belajar Tes hasil belajar ini diberikan setelah proses pembelajaran dengan menggunakan Program GeoGebra selesai diberikan. Berikut ini merupakan kisi-kisi tes hasil belajar dengan menggunakan Program GeoGebra: a. Siswa dapat menentukan bangun datar segitiga di dalam berbagai bentuk bangun datar lainnya. b. Siswa dapat menentukan bangun datar segi empat di dalam berbagai bentuk bangun datar lainnya. c. Siswa dapat menentukan bangun datar lingkaran di dalam berbagai bentuk bangun datar lainnya.

Dokumen yang terkait

IMPLEMENTASI KOMUNIKASI INSTRUKSIONAL GURU DALAM MENGAJAR ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI SLB-C1 DHARMA RENA RING PUTRA I YOGYAKARTA.

0 4 15

PENDAHULUAN IMPLEMENTASI KOMUNIKASI INSTRUKSIONAL GURU DALAM MENGAJAR ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI SLB-C1 DHARMA RENA RING PUTRA I YOGYAKARTA.

0 4 38

PENUTUP IMPLEMENTASI KOMUNIKASI INSTRUKSIONAL GURU DALAM MENGAJAR ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI SLB-C1 DHARMA RENA RING PUTRA I YOGYAKARTA.

0 4 61

Pemanfaatan bola sebagai alat peraga untuk membantu siswa Sekolah Luar Biasa Tunanetra (SLB A) memahami konsep perkalian : studi kasus pada siswa kelas II SLB A Yaketunis Yogyakarta.

0 4 146

PELAKSANAAN PEMBELAJARAN KETERAMPILAN MEMASAK BAGI ANAK TUNAGRAHITA MAMPU DIDIK DI SLB-C DHARMA RENA RING PUTRA II YOGYAKARTA.

5 15 134

EFEKTIVITAS PENGGUNAAN PICTOGRAPH SEBAGAI MEDIA KOMUNIKASI NON VERBAL ANAK AUTISTIK TIPE RINGAN KELAS TKLB DI SLB DHARMA RENA RING PUTRA II YOGYAKARTA.

1 1 237

PELAKSANAAN PEMBELAJARAN MEMBACA PERMULAAN DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA BABA BAGI SISWA TUNAGRAHITA RINGAN KELAS D II SEKOLAH LUAR BIASA DHARMA RENA RING PUTRA 2 YOGYAKARTA.

0 4 194

PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA BUKU POP-UP PADA ANAK TUNAGRAHITA KATEGORI RINGAN KELAS IV DI SLB DHARMA RENA RING PUTRA 1 YOGYAKARTA.

1 6 161

KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN MEDIA ABAKUS UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA BAGI ANAK TUNAGRAHITA KATEGORI SEDANG KELAS IV DI SLB C1 DHARMA RENA RING PUTRA 1.

0 0 208

Pemanfaatan program geogebra dalam membantu kesulitan siswa kelas III di SLB Dharma Rena Ring Putra II Yogyakarta dalam memahami bentuk-bentuk bangun datar : studi kasus siswa tunagrahita ringan - USD Repository

0 1 189