Keunggulan dan Kelemahan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe

membaca, c sikap senang yang ditunjukkan siswa saat melakukan aktivitas membaca, d kesadaran siswa akan manfaat membaca, dan e peningkatan nilai rata-rata hasil angket minat membaca siswa dari siklus I hingga siklus III, dan 2 terdapat peningkatan kemampuan membaca pemahaman siswa kelas X.3 SMA Negeri 1 Sumberlawang melalui penerapan metode SQ3R dalam pembelajaran membaca pemahaman, yang ditandai dengan adanya peningkatan nilai membaca pemahaman siswa dari siklus I hingga siklus III. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa metode SQ3R dapat meningkatkan pemahaman keterampilan membaca bahasa Indoesia dalam pembelajaran. Berbeda dengan penelitian milik Siti Khuzaimatun di atas, penelitian ini menggunakan metode pembelajaran kooperatif tipe Make- A Match dimana perbedaannya adalah pada uji validitas data, sedangkan kesamaannya adalah untuk meningkatkan pemahaman keterampilan membaca

C. Kerangka Pikir

Berdasarkan observasi di SMA Negeri 1 Prambanan Klaten, terlihat dalam proses pembelajaran bahasa Prancis peserta didik masih mengalami kesulitan, terutama dalam keterampilan membaca. Hal tersebut dapat terjadi karena pendidik masih cenderung menggunakan metode konvensional, yaitu dalam bentuk ceramah. Selam proses pembelajaran berlangsung, pesrta didik lebih banyak mendengar dan menulis apa yang disampaikan oleh pendidik. Selain itu, penggunaan media serta metode pembelajaran kurang bervariatif, sehingga pesrta didik kurang termotivasi, cenderung pasif serta merasa jenuh dalam mengikuti proses belajar mengajar. Proses pembelajaran mencakup empat keterampilan dasar yang harus dikuasai oleh peserta didik. Keterampilan tersebut adalah berbicara, menyimak, membaca, dan menulis. Keterampilan membaca merupakan keterampilan yang penting dalam pembelajaran bahasa, karena sebagian besar pemerolehan ilmu didapat melalui aktivitas membaca. Tujuan pembelajaran membaca dapat tercapai apabila materi yang disampaikan dapat dikuasai dengan bail oleh peserta didik. Oleh karena itu diperlukan suatu metode pembelajaran yang tepat agar peserta didik dapat mengasai materi yang diberikan oleh pendidik dan tujuan pembelajaran dapat tercapai. Salah satu metode yang dapat membantu peserta didik dalam memudahkan membaca bacaan bahasa Prancis adalah metode pembelajaran kooperatif. Metode pembelajaran Kooperatif adalah model pembelajaran yang berpusat pada peserta didik dengan sistem pengelompokkan yang heterogen dan bertujuan untuk menyelesaikan masalah, menyelesaikan tugas, atau mengerjakan sesuatu untuk tujuan bersama. Dalam metode pembelajaran kooperatif terdapat jenis-jenis metode pembelajaran, metode pembelajaran yang baik digunakan dalam upaya untuk meningkatkan keterampilan membaca peserta didik adalah metode pembelajaran Make–A Match. Metode Make-A Match adalah suatu metode pembelajaran yang berorientasi pada permainan, yaitu dengan cara mencari pasangan antara pertanyaan dan jawaban yang tepat. Metode pembelajaran Make-A Match dipilih karena metode pembelajaran ini sangat menarik, selain peserta didik belajar dalam suasana yang menyenangkan mereka juga diberi kesempatan untuk berdiskusi. Mengacu pada kajian teori di atas dan mencermati hasil penelitian sebelumnya, serta dari permasalahan yang telah dipaparkan di atas, dapat diketahui bahwa metode pembelajaran Make-A Match dapat dijadikan sebagai salah satu metode pembelajaran alternatif untuk pembelajaran keterampilan bahasa Prancis dalam meningkatkan kemampuan membaca bahasa Prancis peserta didik. Peneliti berasumsi bahwa metode pembelajaran kooperatif tipe Make-A Match layak untuk digunakan dalam pembelajaran keterampilan membaca bahasa Prancis.

D. Hipotesis Penelitian

Berdasarkan kajian teori di atas, penulis dapat mengajukan hipotesis yang akan dibuktikan, yaitu jika menggunakan metode pembelajaran kooperatif tipe Make-A Match akan terjadi peningkatan hingga mencapai 100 kriteria ketuntasan minimal pada pemahaman keterampilan membaca bahasa Prancis peserta didik kelas XI BAHASA SMA Negeri 1 Prambanan Klaten.

Dokumen yang terkait

Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Make A Match Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Materi Adaptasi Makhluk Hidup

0 11 215

Pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Make a Match terhadap Prestasi Belajar Sosiologi dalam Pokok Bahasan Pengendalian Sosial

0 26 151

UPAYA PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS XI SMA N 2 BANGUNTAPAN BANTUL MELALUI MEDIA KOMIK.

3 8 368

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TIME TOKEN ARENDS UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA BAHASA PRANCIS SISWA KELAS XI SMA N 1 MERTOYUDAN MAGELANG.

2 7 236

UPAYA PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS X SMA N 1 IMOGIRI BANTUL MELALUI PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE GROUP INVESTIGATION.

13 48 411

Upaya Peningkatan Keterampilan Menulis Bahasa Jerman Peserta Didik Kelas XI Bahasa SMA Negeri 1 Prambanan Klaten melalui Media Permainan Bahasa Bildgeschichte.

3 7 388

UPAYA PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS XI SMAN2 PURWOREJO MELALUI METODE PQ4R.

3 12 383

Upaya Peningkatan Keterampilan Membaca Teks Bahasa Jerman Peserta Didik Kelas XI IPS 3 SMA Negeri 2 Klaten Melalui Metode Cooperative Learning Tipe Cooperative Script.

1 7 312

KEEFEKTIFAN TEKNIK HERRINGBONE UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMBACA BAHASA PRANCIS SISWA KELAS XI SMA NEGERI 1 PRAMBANAN KLATEN.

9 67 274

UPAYA PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS XI SMA NEGERI 1 JETIS BANTUL MELALUI METODE EVERYONE IS A TEACHER HERE.

2 5 399