Menutup cake dengan buttercream Menutup cake dengan royal icing Teknik menghias kue pengantin wedding cake

360 • Gerakkan satu arah memutar pakai lazy suzan sampai didapat polesan yang rapi dan licin. • Cake siap dihias.

c. Menutup cake dengan royal icing

• Kocok gula bubuk dengan putih telur dan cream tartar sampai naik dan putih. Tambahkan air jeruk nipiscuka, dan pewarna yang dike- hendaki, aduk rata. • Segera oleskan pada permukaan kue dengan bantuan spatulapisau palet, karena adonan ini cepat kering. Jika harus menunggu, tutup adonan dengan kain serbet basah. • Untuk menghias, masukkan adonan glasir ini ke dalam kantong semprotan. Gunakan mata semprot yang kecil saja maka anda akan memperoleh alur-alur garis berwarna menawan.

d. Teknik menghias kue pengantin wedding cake

1 Potong cake jadi 3 layerlapisan. Olesi per- mukaan lapisan perta- ma dengan buttercream 2. Ulangi step yang pertama, olesi lapisan kedua dengan buttercream lagi. 361 3 Setelah ketiga lapisan cake di olesi dengan buttercreamfilling. Rapikan tiap sisi cake dengan gunting. 4 Untuk membentuk cake menjadi bulat oval. Gunting sisi-sisinya de- ngan rapi 5 Setelah sisi-sisinya di- gunting rapi, mulailah mengoles buttercream ke sekeliling cake. Lalu dirapikan 6 Dengan menggunakan scrapper, buatlah corak sekeliling cake. Cukup jalankan scrapper de- ngan perlahan-lahan, jangan ditekan, nanti buttercreamnya jadi tipis. 362 7 Dengan menggunakan air- brush: Semprotkan warna kuning di atas garis-garis corak yang sudah kita buat tadi. Semprotkan dengan perlahan dan dalam jarak yang tidak terlalu jauh dan juga tidak terlalu dekat. Dan efek dari air brush akan membuat warna mengikuti garis-gariscorak tadi. 8 Setelah cake diwarnai tandai duhulu tempat yang akan dipasang tiang, kemudian susun bunga menurut selera dan warnai lagi dengan air brush sambil me- nyusun bunga tancap- kan juga tiang cake ketempat yang sudah ditandai tadi terakhir buatlah daun untuk menutupi tempat yang kosong. 9 Wedding Cake yang sudah selesai dihias. Gambar 12.34 : Teknik menghias cake pengantin 363

e. Teknik menutup kue dengan fondant dan marzipan

1 Tutupi kue dengan mar- zipan yang tipis sesuai dengan ukuran dan ben- tuk kue dan basahi selu- ruh permukaannya de- ngan rhum. 2 Tipiskan fondant selebar ukuran yang dapat me- nutupi kue. 3 Angkat fondant dengan bantuan rolling pin de- ngan perlahan agar tidak robek. 4 Tempatkan di atas kue yang telah dilapisi de- ngan marzipan. 364 5 Bantu menempelkan fondant dengan tangan secara lembut agar fondant tidak robek, sambil ditekan dengan lembut. 6 Cetak bentuk fondant sesuai dengan desain yang diinginkan. 7 Tempatkan hiasan fondant pada kue sesuai dengan desaian. Gambar 12.35 : Teknik menutup cake dengan fondant dan marzipan