Unit Analisis dan Informan Teknik Pengumpulan Data

25

3.2 Lokasi Penelitian

Dalam penelitian ini, peneliti memilih lokasi penelitian di Kota Medan , tepatnya di Jalan Inspeksi, Kelurahan Helvetia Timur, Kecamatan Medan Helvetia. Pemilihan lokasi penelitian ini dengan alasan karena peneliti melihat di daerah tersebut memungkinkan untuk menggali informasi yang lebih mendalam mengenai permasalahan kemiskinan pada keluarga pemulung, karena daerah Inspeksi ini merupakan daerah yang mayoritas penduduk nya bermata pencaharian sebagai pemulung. Kemiskinan terlihat jelas dari pemukiman warga yang kumuh dan berada di pinggir aliran Sungai Singkarak, menjadikan lokasi ini tepat untuk melihat lebih dalam lagi bagaimana kemiskinan pada masyarakat pemulung.

3.3 Unit Analisis dan Informan

3.3.1 Unit Analisis Unit analisis adalah satuan tertentu yang digunakan sebagai subjek dalam suatu penelitian Arikunto : 2006. Dalam penelitian ini yang menjadi unit analisis adalah semua keluarga pemulung yang berada di daerah Speksi Kelurahan Helvetia Timur, Kecamatan Medan Helvetia. Dari keselurhan unit analisis akan diambil lagi informan yang dianggap dapat menjawab permasalah penelitian ini. Dalam penelitian ini dibedakan antara pemulung dengan kelauarga utuh dan pemulung keluarga tunggal,mengingat tujuan dari pengomparasian kemiskinan antar dua kelompok keluarga pemulung. 3.3.2 Informan Informan adalah subyek yang memahami permasalahan penelitian sebagai pelaku maupun orang yang memahami permasalahan penelitian Bungin : 2007. Universitas Sumatera Utara 26 Dalam peneltian ini yang menjadi informan adalah keluarga pemulung orang tua utuh dan keluarga pemulung orang tua tunggal single parent. Adapun yang menjadi informan adalah orang-orang yang dapat memberikan dan menjawab terkait permasalah pada penelitian ini, yaitu 1. Keluarga pemulung yang berada di Speksi , Kelurahan Helvetia Timur, Kecamatan Medan Helvet , yang dibedakan atas dua kelompok keluarga pemulung yaitu pemulung dengan keluarga utuh dan keluarga tungal. Dengan kriteria keluarga pemulung yang telah memulung lebih dari 2 tahun dan termasuk kategori masyarakat miskin. 2. Kepala Lingkungan di Speksi , Kelurahan Helvetia Timur, Kecamatan Medan Helveti. 3. Tokoh Masyarakat yang di percaya dan sekaligus menjadi wakil atau perpanjangan tangan Kepala Lingkungan.

3.4 Teknik Pengumpulan Data

3.4.1 Data Primer Data primer adalah data yang diperoleh secara langsung oleh peneliti oleh peneliti. Untuk mendapat data tersebut peneliti melakukan penelitian langsung ke lapangan yaitu dengan : 1. Observasi Partisipasi Perticipant Observer Observasi partisipasi adalah pengumpulan data melalui obesrvasi terhadap objek pengamatan ddengan langsung hidup bersama, merasakan serta berada dalam aktivitas kehidupan objek pengamatan Bungin 2007:116 yang dalam hal ini adalah keluarga pemulung berada di Jln. Inspeksi di Kelurahan Helvetia Timur , Kecamatan Medan Helvetia. Universitas Sumatera Utara 27 2. Wawancara Wawancara merupakan suatu teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan percakapan langsung dengan informan yang berkompeten dan berhubungan dengan informasi yang dibutuhkan peneliti . Wawancara ditujukan untuk mendapatkan data dan informasi secara lebih lengkap. 3. Focus Group Disscusion FGD Focus Group Discussion FGD adalah teknik pengumpulan data yang umumnya dilakukan pada penelitian kualitatif dengan tujuan menemukan makna sebuah tema menurut pemahaman sebuah kelompok. Teknik ini digunakan untuk mengungkap permaknaan dari suatu kelompok berdasarkan hasil diskusi yang terpusat pada suatu permasalahan tertentu. FGD juga dimaksudkan untuk menghindari permaknaan yang salah dari seorang peneliti terhadap fokus masalah yang sedang diteliti Sutopo, 2006: 73 3.4.2. Data Sekunder Data sekunder merupakan data yang diperoleh secara tidak langsung dari objek penelitian.Data diperoleh dengan cara mengambil dari instansi tertentu yang berkaitan dengan penelitian dan melalui studi kepustakaan dan pencatatan dokumen, yaitu dengan mengumpulkan data yang berasal dari buku-buku yang sesuai dengan masalah yang diteliti , melakukan penelusuran sumber-sumber lainnya seperti jurnal, serta mengambil bahan dari situs-situs internet yang dianggap relevan dengan permasalahan penelitian.

3.5 Interpretasi Data