BAB IV METODE PENELITIAN
4.1. Jenis Penelitian
Peneliti menggunakan explanatory research desain penelitian ini untuk mengetahui apakah faktor kepemimpinan, komunikasi, iklim organisasi dan
disiplin kerja serta motivasi kerja sebagai variabel intervening mempunyai pengaruh yang positif terhadap kinerja pegawai di lingkungan Dinas Penataan
Ruang dan Pemukiman Provinsi Sumatera Utara.
4.2. Lokasi dan Waktu Penelitian
Penelitian ini dilakukan pada Dinas Penataan Ruang dan Pemukiman Provinsi Sumatera Utara yang beralamat di jalan Willem Iskandar No. 9 Medan.
Ruang lingkup dalam penelitian ini dibatasi pada 4 variabel independen dan 1 variabel intervening yang diperkirakan berpengaruh terhadap kinerja pegawai
di lingkungan Dinas Penataan Ruang dan Pemukiman Provinsi Simatera Utara yaitu kepemimpinan, komunikasi, iklim organisasi, dan disiplin kerja, dan 1
variabel intervening yaitu motivasi kerja. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer, alat
pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode sensus responden dengan memberikan lembaran kuisioner secara langsung, instrumen dalam
kuesioner berisi berbagai pertanyaanpernyataan yang berkaitan dengan variabel- variabel yang akan diteliti. Diharapkan penelitian ini dapat berjalan sebagaimana
36
p d f Machine
A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease
Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, if you can print from a windows application yo u can use pdfMachine.
Get yours now
Universitas Sumatera Utara
rencana waktu yang telah ditetapkan. Adapun rencana waktu penelitian yakni 16 minggu Nopember s.d Desember 2011, Januari dan Mei 2012.
4.3. Populasi dan Sampel
Menurut Sugiyono 2007 populasi sebagai wilayah generalisasi yang terdiri dari objek atau subjek yang memiliki karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh
periset untuk dipelajari, kemudian ditarik suatu kesimpulan. Seorang periset dapat mengambil sebagian saja dari populasi. Populasi yang ditetapkan dalam penelitian
ini adalah seluruh pegawai di lingkungan Dinas Penataan Ruang dan Pemukiman Provinsi Sumatera Utara yang berjumlah 535 orang.
Penarikan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan perpaduan teknik purposive sampling dan proportionate stratified random sampling. Teknik
purposive sampling digunakan untuk menentukan karyawan yang benar-benar mengetahui keadaan Dinas Penataan ruang dan Pemukiman Provinsi Sumatera
Utara. Hal ini sesuai dengan pengertian purposive sampling yaitu penentuan responden dengan menetapkan syarat tertentu Sugiyono, 2007: 67. Syarat yang
bisa dijadikan responden dalam penelitian ini yaitu: 1. Sudah bekerja di Dinas Penataan dan Pemukiman Provinsi Sumatera Utara minimal 2 tahun, 2. Bersedia
dijadikan responden penelitian. Teknik proportionate stratified random sampling adalah cara pengambilan
sampel populasi yang mempunyai anggotaunsur yang tidak homogen dan berstrata secara proporsional dari setiap elemen populasi yang dijadikan sampel
dan pengambilan sampel dilakukan secara random Sugiyono: 2007. Teknik pengambilan sampel dilaksanakan dengan 2 langkah yaitu: 1. Identifikasi dan
p d f Machine
A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease
Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, if you can print from a windows application yo u can use pdfMachine.
Get yours now
Universitas Sumatera Utara
pengelompokan sampel berdasarkan kelas atau strata, 2. Menentukan objek yang dijadikan sampel.
Jumlah sampel total pada penelitian ini merujuk pada sampel minimal dengan menggunakan alat analisis SEM yaitu 100 - 200 sampel Hair, Anderson,
Tatham dan Black dalam Ferdinand, 2000: 48. Menurut Hair, Anderson, Tatham dan Black Ferdinand, 2000: 48 pada suatu penelitian yang menggunakan teknik
analisa SEM, mengharuskan bahwa sampel yang dianggap representatif untuk digunakan dalam penelitian adalah lima 5 sampai dengan sepuluh 10 dikalikan
jumlah parameter yang diestimasikan. Dengan demikian sampel minimal untuk penelitian ini dengan jumlah parameter yang diestimasikan sebanyak 30 adalah: 5
x 30 = 150 responden. Berdasarkan hasil perhitungan tersebut, sampel yang didapat berjumlah 150
responden. Ukuran sampel ditentukan mencakup 4 pangkat dalam PNS yaitu pegawai yang menduduki pangkat Juru, yaitu jenjang kepangkatan untuk PNS
golongan Ia hingga Id. Pangkat Pengatur merupakan jenjang kepangkatan untuk PNS golongan IIa hingga IId. Pangkat Penata merupakan jenjang kepangkatan
untuk PNS golongan IIIa hingga IIId. Pangkat Pembina merupakan jenjang kepangkatan untuk PNS golongan IVa hingga IVe. Maka rincian pengambilan
sampel berdasarkan jenjang kepangkatan sebagai berikut: Tabel 4.1. Sampel pegawai Dinas Penataan Ruang dan Pemukiman Provinsi
Sumatera Utara No
Pangkat Populasi
Proporsi Sampel 1.
Juru 18 orang
18535 x 150 = 5 orang 2.
Pengatur 196 orang
196535 x 150 = 55 orang 3.
Penata 308 orang
308535 x 150 = 86 orang 4.
Pembina 13 orang
13535 x 150 = 4 orang Jumlah
150 orang
p d f Machine
A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease
Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, if you can print from a windows application yo u can use pdfMachine.
Get yours now
Universitas Sumatera Utara
4.4. Metode Pengumpulan Data