Pelaksanaan Tugas Siapa Saja yang Terlibat atau Berpengaruh Dalam Implementasi

137 Kunir. Semua sama-rata tidak dibeda-bedakan kecuali pembicara yaitu Ibu Mukholifah ketua PKK dan Ibu Isminingsing wakil ketua PKK ditempatkan di depan sehingga penyampaian pesan dapat diterima dengan jelas oleh semua anggota dalam kelompok PKK. Selain sikap adil dalam kelompok PKK pengamalan sila V Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia juga diwujudkan dengan pola hidup hemat atau tidak bersifat boros baik dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam pelaksanaan setiap kegiatan dalam kelompok PKK. Hal ini dilakukan dengan cara adanya penyuluhan dan himbauan khusus dari pihak PKK tentang pentingnya hidup hemat.

3. Siapa Saja yang Terlibat atau Berpengaruh Dalam Implementasi

Nilai-nilai Pancasila dalam kegiatan PKK di Desa Kunir Untuk mengetahui siapa yang terlibat atau berpengaruh dalam implementasi Nilai-nilai Pancasila dalam kegiatan PKK di Desa dapat dilihat dari berbagai sudut pandang sebagai berikut:

a. Pelaksanaan Tugas

Secara formal susunan kepengurusan kelompok PKK di Desa Kunir sama dengan susunan kepengurusan PKK di daerah-daerah lain yaitu ketua,wakil, sekretaris, bendahara, ketua masing-masing pokja dan anggota. Dari hasil wawancara peneliti kepada Ibu Mukholifah sebagai ketua PKK di Desa Kunir struktur kepengurusan kelompok PKK sebagai berikut: ”Struktur kepengurusan dalam kelompok PKK di 138 Desa Kunir adalah Donatur, Ketua PKK, Wakil Ketua PKK, Sekretaris, Bendahara, Ketua masing-masing Pokja I,II,III,IV dan anggota wawancara tanggal 24 Maret 2013 ”. Dari hasil penelitian menunjukanbahwa kegiatan PKK di Desa Kunir tidak hanya melibatkan para pengurus dan anggota dalam kelompok PKK, tetapi juga melibatkan semua warga masyarakat desa warga masyarakat, tokoh masyarakat, serta pemerintah desa. Hal ini diharapkan mampu bekerja samadengan maksimal dalam mensukseskan program kerja yang ada dalam kelompok PKK. Bahkan dalam kelompok PKK di Desa Kunir ada sebutan donatur yaitu pihak yang memberikan bantuan dana di sini adalah dana dari desa yang diwakilkan oleh Kepala Desa memberikan sumbangan yaitu danadari tanah desa bengkok desa. Dari hasil penelitian terlihat pula apa yang seharusnya tugas pengurus seperti yang disampaikan di atas ketua PKK adalah pengerus yang berperan penting demi kemajuan PKK. Hal ini dikarenakan ketua adalah sebagai pemimpin pelaksanaan tugas masing-masing pengurus dan fungsi TP. PKK Provinsi, KabupatenKota, Kecamatan, DesaKelurahan, tetapi dalam kenyataanya ketua PKK di Desa Kunir tidak bekerja sesuai dengan tugasnya melainkan semua tugas ketua dikerjakan oleh wakil ketua di sini adalah Ibu Isminingsih dan juga sebagai istri dari Sekretaris desa di Desa Kunir. 139 Untuk mengatasi hambatan ini kelompok PKK di Desa Kunir mengadakan evaluasi kepengurusan.Evaluasi ini dilakukan setiap tiga bulan sekali disertai dengan pertanggung jawaban atas pelaksanaan program kerja yang telah dilaksanakan oleh masing-masing ketua Pokja.Evaluasi ini diikuti oleh semua pengurus dalam kelompok PKK di Desa Kunir.Seperti hasil wawancara peneliti dengan Ibu Isminingsih sebagai wakil ketua PKK sebagai berikut: “Setiap tiga bulan sekali diadakan pertemuan rutin para pengurus untuk membahas pertanggung jawaban dari program kerja yang telah dilaksanakan sekaligus mengadakan evaluasi kepengurusan demi mendapatkan hasil yang maksimal demi kebaikan bersama wawancara tanggal 24 Maret 2013 ”. Dari uraian di atas terkait tentang siapa yang terlibat atau berpengaruh terhadap implementasi Nilai-nilai Pancasila dalam kelompok PKK di Desa Kunir dari aspek pelaksanaan tugas PKK Desa Kunir mempunyai struktur kepengurusan yang secara formal tidak berbeda dengan PKK di daerah lain yaitu adanya ketua PKK, wakil ketua PKK,sekretaris, bendahara, Ketua masing-masing Pokja, anggota dan melibatkan masyarakat desa yang diwakilkan oleh Kepala Desa sebagai donatur. Dalam praktek nyata pengurus tidak sepenuhnya melaksanakan tugasnya.Dalam kelompok PKK di Desa Kunir yaitu ketua PKK tidak bekerja sepenuhnya sebagai ketua.Semua tugas dilaksanakan dan dikerjakan oleh wakil ketua PKK.Tetapi ini tidak menjadi faktor penghambat pelaksanaan program kerja PKK yang sesuai dengan 140 tujuan awal yaitu mensejahterakan keluarga. Untuk mengatasi kekurangan ini setiap tiga bulan sekali di dalam kelompok PKK di Desa Kunir diadakan pertemuan rutin para pengurus PKKdengan tujuan mengadakan evaluasi pelaksanaan tugas disertai dengan pertanggung jawaban atas program kerja yang telah mereka laksanakan.

b. Hubungan antara kelompok PKK dengan masyarakat

Dokumen yang terkait

IMPLEMENTASI NILAI DEMOKRASI PANCASILA DALAM KEGIATAN KARANG TARUNA KARYA ABADI DI DESA JEPANG KECAMATAN MEJOBO KABUPATEN KUDUS

4 68 136

IMPLEMENTASI NILAI-NILAI SILA KEEMPAT PANCASILA MENGENAI KEBEBASAN BERPENDAPAT PADA KEGIATAN KARANG TARUNA Implementasi Nilai-Nilai Sila Keempat Pancasila Mengenai Kebebasan Berpendapat pada Kegiatan Karang Taruna (Studi Kasus di Desa Jumapolo Kecamatan

0 3 10

IMPLEMENTASI NILAI-NILAI SILA KEEMPAT PANCASILA MENGENAI Implementasi Nilai-Nilai Sila Keempat Pancasila Mengenai Kebebasan Berpendapat pada Kegiatan Karang Taruna (Studi Kasus di Desa Jumapolo Kecamatan Jumapolo tahun 2016).

0 3 14

IMPLEMENTASI NILAI PERSATUAN DALAM BERGOTONG ROYONG DI MASYARAKAT DESA Implementasi Nilai Persatuan Dalam Bergotong Royong Di Masyarakat Desa (Studi Kasus pada Kegiatan Sambatan di Desa Sendangrejo Kecamatan Ngawen Kabupaten Blora).

0 6 18

IMPLEMENTASI NILAI PERSATUAN DALAM BERGOTONG ROYONG DI MASYARAKAT DESA Implementasi Nilai Persatuan Dalam Bergotong Royong Di Masyarakat Desa (Studi Kasus pada Kegiatan Sambatan di Desa Sendangrejo Kecamatan Ngawen Kabupaten Blora).

0 3 12

IMPLEMENTASI NILAI-NILAI PANCASILA DALAM KEGIATAN KEPRAMUKAAN Implementasi Nilai-Nilai Pancasila Dalam Kegiatan Kepramukaan (Studi Kasus Di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Boyolali Tahun Pelajaran 2012/2013).

0 1 15

IMPLEMENTASI NILAI-NILAI PANCASILA DALAM KEGIATAN KEPRAMUKAAN Implementasi Nilai-Nilai Pancasila Dalam Kegiatan Kepramukaan (Studi Kasus Di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Boyolali Tahun Pelajaran 2012/2013).

0 1 11

IMPLEMENTASI NILAI-NILAI PANCASILA DALAM KEGIATAN PEMBELAJARAN DI SDN 1 SEKARSULI.

3 50 215

Implementasi Nilai Nilai Pancasila Untuk

0 2 24

IMPLEMENTASI NILAI NILAI PANCASILA DALAM (1)

0 1 23