Manfaat Teoritis Manfaat Praktis

1.3. TUJUAN PENELITIAN

Sesuai rumusan masalah tersebut maka dirumuskan tujuan penelitian sebagai berikut:

1.3.1. Tujuan Umum

Mendeskripsikan kualitas pembelajaran IPA melalui model Jigsaw dengan media Flipchart pada siswa kelas IV SDN Mangunsari Semarang.

1.3.2. Tujuan khusus

Adapun tujuan khususnya dapat dirinci sebagai berikut: 1. Meningkatkan keterampilan guru dalam pembelajaran IPA melalui model Jigsaw dengan media Flipchart pada kelas IV SDN Mangunsari Semarang. 2. Meningkatkan aktivitas siswa dalam pembelajaran IPA melalui model Jigsaw dengan media Flipchart pada kelas IV S DN Mangunsari Semarang. 3. Meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPA melalui model Jigsaw dengan media Flipchart pada kelas IV SDN Mangunsari Semarang.

1.4. MANFAAT PENELITIAN

1.4.1. Manfaat Teoritis

Sebagai penelitian tindakan kelas, penelitian ini dapat memberikan kontribusi bagi pendidikan, memperluas khasanah pengetahuan dan sebagai tambahan referensi untuk memberikan solusi nyata meningkatkan kualitas pembelajaran IPA di kelas IV SD melalui model Jigsaw dengan media Flipchart.

1.4.2. Manfaat Praktis

1.4.2.1.Bagi Siswa Dengan menerapkan model pembelajaran Jigsaw dengan media Flipchart, siswa dapat menerima pengalaman belajar yang bervariasi sehingga dapat meningkatkan motivasi dan aktivitas siswa dalam pembelajaran IPA. Selain itu dengan menerapkan model pembelajaran Jigsaw dengan media Flipchart dapat meningkatkan pemahaman terhadap materi yang disajikan sehingga hasil belajar siswa akan meningkat serta siswa mampu menerapkan ilmu pengetahuan yang didapat dalam kehidupan sehari-hari. 1.4.2.2.Bagi Guru Penerapan model Jigsaw dengan media Flipchart dapat meningkatkan kemampuan dan keterampilan mengajar guru dalam pembelajaran IPA. Selain itu dapat memberi motivasi bagi guru untuk melakukan perbaikan serta peningkatan kualitas pembelajaran, dan menerapkan model maupun media pembelajaran yang lebih bervariasi sehingga materi pelajaran dan situasi pembelajaran dapat lebih menarik. 1.4.2.3.Bagi Sekolah Penerapan model pembelajaran Jigsaw dengan media Flipchart dapat memperkaya masukan dan pengetahuan bagi warga SD Negeri Mangunsari Semarang, sehingga dapat meningkatkan mutu sekolah. 13

BAB II KAJIAN PUSTAKA

2.1. KAJIAN TEORI

2.1.1. Hakikat Belajar

2.1.1.1. Pengertian Belajar Dalam kehidupannya individu selalu melaksanakan kegiatan belajar. Rifa’i dan Anni 2011:82 menyatakan bahwa belajar merupakan proses penting perubahan perilaku setiap orang dan belajar itu mencakup segala sesuatu yang dipikirkan dan dikerjakan oleh seseorang. Belajar memegang peranan penting di dalam perkembangan, kebiasaan, sikap, keyakinan, tujuan, kepribadian, bahkan persepsi seseorang. Slameto 2010:2 mengemukakan belajar merupakan suatu proses usaha yang dilakukan seseorang untuk memperoleh suatu perubahan tingkah laku yang baru secara keseluruhan, sebagai hasil pengalamannya sendiri dalam interaksi dengan lingkungannya. Sependapat dengan Rusman 2011:134 mendefinisikan belajar adalah proses perubahan tingkah laku individu sebagai hasil dari pengalamannya dalam berinteraksi dengan lingkungan. Belajar bukan hanya sekedar menghapal, melainkan suatu proses mental yang terjadi dalam diri seseorang . Menurut Hamalik 2013:27 belajar adalah modifikasi atau memperteguh kelakuan melalui pengalaman. Belajar merupakan suatu proses, suatu kegiatan, dan bukan merupakan suatu hasil atau tujuan. Hamalik juga menegaskan bahwa

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPA MELALUI MODEL PICTURE AND PICTURE BERBANTU MEDIA AUDIO VISUAL SISWA KELAS V SDN MANGUNSARI KOTA SEMARANG

2 16 244

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPA MELALUI MODEL PROBLEM BASED LEARNING DENGAN MEDIA AUDIOVISUAL PADA SISWA KELAS IV SDN PURWOYOSO 01 SEMARANG

3 21 265

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL TREFFINGER BERBANTUAN MEDIA POWERPOINT PADA SISWA KELAS IV SDN MANGUNSARI KOTA SEMARANG

4 63 491

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL JIGSAW DENGAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS IV SDN KALIBANTENG KIDUL 02 KOTA SEMARANG

0 5 331

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPA MELALUI MODEL PBL DENGAN MEDIA AUDIOVISUAL PADA SISWA KELAS IV SDN KALIBANTENG KIDUL 02 KOTA SEMARANG

0 12 274

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPA MELALUI MODEL KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE DENGAN MEDIA CD PEMBELAJARAN PADA SISWA KELAS V SDN MANGUNSARI SEMARANG

0 27 302

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPA MELALUI MODEL DISCOVERY LEARNING DENGAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS IV SDN TAMBAKAJI 02 SEMARANG

26 122 280

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS DENGAN MODEL THINK PAIR SHARE BERBANTUAN MEDIA GRAFIS PADA SISWA KELAS IV SDN MANGUNSARI SEMARANG

0 23 247

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI DENGAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS IV SDN GAJAHMUNGKUR 02 SEMARANG

0 4 332

PENINGAKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN PKn MELALUI MODEL THINK TALK WRITE (TTW) DENGAN MEDIA PUZZLE PADA SISWA KELAS IV SDN MANGUNSARI KOTA SEMARANG

3 43 225