Ketergantungan Fungsional Ketergantungan Fungsional Penuh

80 nama_kul nim nama_mhs indeks_nilai row 1 Sistem Basis Data 040001 Santi Purnamasari A row 2 Sistem Basis Data 040002 Budi Setyawan B row 3 Struktur Data 040001 Santi Purnamasari A row 4 Struktur Data 040002 Budi Setyawan C row 5 Struktur Data 040003 Kartika Sari B row 6 Komunikasi Data 040001 Santi Purnamasari B row 7 Riset Operasi 040002 Budi Setyawan C Dengan melihat data di atas dan dengan pertimbangan intuisi kita, maka ketergantungan fungsional yang dapat kita ajukan adalah :  nim  nama_mhs yang berarti bahwa atribut nama_mhs hanya tergantung pada atribut nim. Hal ini dibuktikan dari fakta : untuk setiap nilai nim yang sama maka pasti nilai nama_mhsnya juga sama.  nama_kul, nim  indeks_nilai yang berarti bahwa atribut indeks_nilai tergantung pada atribut nama_kul dan nim secara bersama –sama, memang kita tidak dapat menunjukkan fakta, bahwa untuk setiap nilai nama_kul dan nim yang sama, maka nilai indeks_nilainya juga sama, karena nama_kul, nim merupakan key sehingga bersifat unik untuk tabel tersebut. Tetapi, ketergantungan fungsional tersebut sesuai dengan pengertian bahwa setiap indeks_nilai diperuntukkan pada mahasiswa tertentu untuk mata kuliah tertentu yang diambilnya. Tanpa memperhatikan pengertian ketergantungan secara alamiah terhadap tabel tersebut, kita juga dapat mengajukan sejumlah ketidaktergantungan non KF dengan hanya melihat fakta yang ada,yaitu : 81  nama_kul nim yang artinya atribut nim tidak tergantung pada atribut nama_kul. Buktinya terlihat pada row 1 dan row 2 : dengan nilai nama_kul yang sama, tapi nilai nimnya berbeda.  nim nideks_nilai yang artinya atribut indeks_nilai tidak bergantung pada atribut nim. Buktinya terlihat pada row 1 dan row 3 : dengan nilai nim yang sama, tapi nilai indeks_nilai berbeda.

E. Latihan Tugas: Mengamati Ketergantungan fungsional

Kerjakan langkah-langkah dibawah ini dengan cermat dan teliti. 1. Lihat dan amati hasil tugas belajar kegiatan 5 :pemetaan ER diagram ke relasi tabel. 2. Pastikan dalam relasi tabel diatas terdapat relasi one to one, relasi one to many, relasi many to many dan relasi dan relasi ternary. 3. Untuk setiap tabel dalam langkah dua di atas lengkapi data dengan menambahkan record-record dengan jumlah record 3-5 record. Tampilkan hasilnya dalam tabel. LK 6.1 4. Dari hasil tabel pada langkah tiga Pilih dua tabel kemudian tuliskan ketergantungan fungsionalnya dan non ketergantungan fungsionalnya LK 6.2 5. Dari hasil tabel pada langkah tiga, jika ada pilih satu tabel kemudian tuliskan ketergantungan fungsional transitifnya LK 6.3 6. Kumpulkan data-data setiap langkah dan analisis data tersebut menggunakan analisis diskriptif. 7. Diskusi dan komunikasikan hasilnya dalam kelompok dan buatlah kesimpulan. 8. Buatlah Laporan dan komunikasikan hasil laporan dan pembahasan dengan tutor widyaiswara.