Latar Belakang Masalah PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MENULIS NARASI MELALUI MODEL PICTURE AND PICTURE PADA SISWA KELAS IIIA SEKOLAH DASAR NEGERI DUKUHTENGAH 02 KABUPATEN BREBES

1 BAB 1 PENDAHULUAN Pada bab ini akan dijelaskan tentang: 1 latar belakang masalah; 2 permasalahan; 3 identifikasi masalah; 4 pembatasan masalah; 5 rumusan masalah; 6 pemecahan masalah, 7 tujuan penelitian; 8 manfaat penelitian. Uraian selengkapnya adalah sebagai berikut:

1.1 Latar Belakang Masalah

Pendidikan merupakan salah satu kunci utama dalam perkembangan sumberdaya manusia yang berkualitas. Pendidikan dapat mencangkup seluruh proses hidup dan segenap bentuk interaksi manusia dengan lingkungannya dalam rangka untuk mengembangkan potensial yang terdapat dalam dirinya. Setiap manusia memiliki hak yang sama untuk mendapatkan pendidikan yang layak. Pendidikan merupakan usaha sadar yang dilakukan oleh manusia agar dapat mengembangkan potensi dirinya melalui proses pembelajaran Munib 2010: 139. Menurut Undang Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional pasal 3 bahwa: Tujuan pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk mengembangkan potensi siswa agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan mejadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab Munib, 2010: 21. 2 Mutu pendidikan tercapai apabila komponen-komponen yang terdiri dari, guru, sarana, dan prasarana serta biaya telah memenuhi syarat. Namun dari beberapa komponen tersebut yang lebih banyak berperan adalah tenaga kependidikan yang bermutu, yaitu yang mampu menjawab tantangan-tantangan dengan cepat dan tanggung jawab seperti memilih pendekatan pemebelajaran yang meyenangkan bagi siswa. Guru merupakan tenaga kependidikan yang berperan sebagai faktor untuk menentukan pendidikan, karena guru langsung berhadapan dengan peserta didik. Kinerja guru harus selalu ditingkatkan mengingat tantangan dunia pendidikan untuk menghasilkan kualitas sumber daya manusia yang mampu bersaing di era global semakin meningkat. Kegiatan berbahasa pada dasarnya merupakan kegiatan berkomunikasi. Oleh karena itu, belajar bahasa pada hakikatnya sama dengan belajar berkomunikasi. Bidang studi Bahasa Indonesia memuat empat keterampilan dasar yaitu keterampilan menyimak, berbicara, membaca dan menulis. Keterampilan menyimak dan berbicara diperoleh melalui pendidikan di keluarga dan lingkungan sebelum masuk pendidikan formal. Pembelajaran menulis narasi di sekolah dasar masih mengalami hambatan. Hambatan tersebut berkaitan dengan penggunaan model atau teknik dalam pembelajaran menulis narasi. Guru dalam pembelajaran menggunakan metode ceramah di kelas dalam menjelaskan langkah-langkah menulis narasi. Pembelajaran yang disajikan kurang menggembirakan dan kurang bermakna. Guru harus memilih pendekatan pembelajarn yang efektif dan menarik bagi siswa. 3 Pemilihan metode pembelajaran hendaknya disesuaikan dengan karakteristik siswa. Metode pembelajaran juga diharapkan dapat merangsang keaktifan siswa dalam belajar. Pemilihan metode pembelajaran yang tepat dapat menunjang tercapainya tujuan pembelajaran yang dirumuskan. Namun, apabila guru salah dalam memilih metode pembelajaran yang digunakan maka justru dapat menghambat kegiatan pembelajaran. Sebagian besar guru mengalami kesulitan dalam memilih metode pembelajaran yang tepat dalam pembelajaran. Masalah memilih metode pembelajaran inilah yang terjadi di SD Negeri Dukuhtengah 02 Kabupaten Brebes khususnya dalam pembelajaran Bahasa Indonesia di kelas III. Bahasa Indonesia merupakan mata pelajaran yang memiliki cakupan materi yang luas, maka perlu digunakan metode pembelajaran yang bervariasi dan menarik. Pembelajaran Bahasa Indonesia di kelas III khususnya pada materi menulis narasi guru lebih banyak menggunakan metode pembelajaran yang berpusat pada guru yakni ceramah. Guru lebih banyak menggunakan metode ceramah, padahal dalam pembelajaran menulis narasi siswa membutuhkan banyak latihan. Pembelajaran menulis narasi seharusnya dapat melatih keterampilan menulis siswa. Namun, kenyataannya pembelajaran yang berlangsung hanya dapat melatih kemampuan siswa mendengarkan saja. Hal tersebut terjadi karena pemilihan metode pembelajaran yang diterapkan guru. Guru kurang banyak melibatkan peran siswa dalam pembelajaran sehingga hasil belajar siswa menjadi rendah. Rendahnya hasil belajar siswa ini ditandai dengan banyaknya siswa yang belum tuntas belajar menulis narasi. Untuk mengatasi masalah tersebut maka guru 4 hendaknya mengganti metode pembelajaran yang dipakai dengan metode pembelajaran yang lebih menekankan siswa untuk lebih aktif. Melalui penelitian di kelas, penulis ingin menerapkan model picture and picture . Model picture and picture adalah model pembelajaran yang menggunakan gambar yang kemudian dipasangkandiurutkan menjadi urutan yang logis. Pembelajaran ini memiliki ciri aktif, inovatif, kreatif, dan menyenangkan. Oleh karena itu, penulis memilih judul ”Peningkatan Aktivitas dan Hasil Belajar Menulis Narasi Melalui Model Picture and Picture pada Siswa Kelas IIIA Sekolah Dasar Negeri Dukuhtengah 02 Kabupaten Brebes”.

1.2 Permasalahan

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS NARASI BERBAHASA JAWA MELALUI MODEL PICTURE AND PICTURE PADA SISWA KELAS II SDN GUNUNGPATI 02 SEMARANG

0 10 228

Keefektifan Model Pembelajaran Picture And Picture Terhadap Hasil Belajar Menulis Narasi pada Siswa Kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Negeri Pecabean Kabupaten Tegal

1 18 250

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS NARASI MELALUI MODEL PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE PADA SISWA KELAS III SDN MANGKANG KULON 02

0 8 231

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN NARASI MELALUI STRATEGI PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE Peningkatan Keterampilan Menulis Karangan Narasi Melalui Strategi Pembelajaran Picture And Picture Pada Siswa Kelas V SD Negeri Sambi III, Sambirejo, Sra

0 3 17

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN NARASI MELALUI STRATEGI PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE Peningkatan Keterampilan Menulis Karangan Narasi Melalui Strategi Pembelajaran Picture And Picture Pada Siswa Kelas V SD Negeri Sambi III, Sambirejo, Sra

0 2 13

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN NARASI MELALUI MODEL PICTURE AND PICTURE DALAM MATA PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN NARASI MELALUI MODEL PICTURE AND PICTURE DALAM MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA PADA SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR NEGERI

0 0 16

PENERAPAN MODEL PICTURE AND PICTURE UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN NARASI SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR.

0 4 52

PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MENGGUNAKAN MODEL PICTURE AND PICTURE DI SEKOLAH DASAR

0 0 8

PENGARUH MODEL PICTURE AND PICTURE TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN NARASI SISWA DI SEKOLAH DASAR

0 0 8

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI MENGGUNAKAN MODEL PICTURE AND PICTURE SEKOLAH DASAR

1 1 9