Sejarah dan Sistem Pemerintahan

berbukit-bukit dan berbatu-batu, dimana di sekeliling desa juga terdapat gunung berapi dan hutan lebat yang ditumbuhi oleh aneka ragam pohon kayu dan pohon bamboo untuk kebutuhan penduduk setempat baik untuk kebutuhan perumahan, pertanian, pembuatan jembatan, dan titi jembatan kecil atau jalan kecil. Desa ini juga mengalir sebuah air terjun halambingan bersumber dari kaki gunung simarbalatuk dari aliran air terjun inilah sebagian masyarakat yang tidak memiliki sumber air sendiri di rumah dapat memenuhi kebutuhan mereka akan air. Dari air terjun ini pulalah masyarakat setempat membersihkan tubuh mandi sepulang dari sawah atau ladang pada sore hari karena merasa air sungai itu tidak terlalu dingin bila dibandingkan dengan air yang berada di rumah. Tempat mandi masyarakat desa juga di bedakan atas tempat mandi untuk laki-laki inganan bawa dan temat mandi perempuan inganan borua dimana jarak kedua tempat itu tidak berjauhan dan keduanya berada di bawah jembatan yang berada di sebelah Utara Desa.

2.2 Sejarah dan Sistem Pemerintahan

2.21. Sejarah Desa Girsang Parapat Menurut sejarah pada dahulu kala seorang marga girsang yang berasal dari kampung pematang raya simalungun datang ke desa huta lombu yang sekarang namanya desa girsang dimana marga girsang tersebut diusir oleh marga simarimbun yang ada di pematang raya karena marga girsang tidak memiliki harta warisan disana, sehingga marga girsang, merantau kedesa huta lombu dan bekerja serta menetap disana, sehingga mareka mengubah desa huta lombu menjadi desa girsang atau Universitas Sumatera Utara berasal, dari marganya sendiri dan menjajah masyarakat yanag ada didesa huta lombu, dan mengakibatkan marga sinaga yang ada di desa huta lombu tidak senang dan marah karena marga girsang mau mengusai seluruhnya desa huta lombu, yang mengakibatkan perperangan antara dua maraga tersebut, yang dimenangkan oleh marga girsang, namun marga girsang tidak mengusir marga sinaga yang kalah perang malah memberikan setengah luas tanah yang ada di desa huta lombu. Dengan jalan inilah tercipta kerukunan anatara 2 marga yang berbeda dengan membuat kampung tersebut sebagai desa girsang, namun desa girasang sekarang ini dibagi atas menjadi dua bagian, karenan memiliki 2 marga yang berbeda, di desa girsang satu I dihuni oleh marga sinaga, dan di desa girsang II di huni oleh marga girsang. 2 .2.2. Sistem Pemerintahan Desa Desa Girsang merupakan salah satu kelurahan yang dikepalai oleh seorang lurah. Dalam melaksanakan tugasnya Lurah dibantu oleh perangkat-perangkat pemerintahan kelurahan dan kepala-kepala lingkungan. Untuk lebih jelasnya dapat kita lihat pada susunan organisasi berikut : SUSUNAN ORGANISASI PEMERINTAHAN KELURAHAN GIRSANG DASAR : KEP. MENDAGRI NO. 44 TAHUN 1980 PERDA TK. II SIMALUNGUN NO. 17 TAHUN 1981 SEKRETARIS Tongam Sinaga NIP. 010118977 LURAH Muller Sinaga NIP.010118982 Universitas Sumatera Utara Sumber : Kantor Kelurahan Girsang 2007 KEDUDUKAN, TUGAS, FUNGSI DAN TANGGUNGJAWAB KEPALA KELURAHAN DAN PERANGKAT KELURAHAN

a. Kedudukan Kepala Kelurahan