Kontrol Kualitas Produk Selama Disimpan Stock Finish Product Control

b. Unloading Sampling pemeriksaan bongkahan bahan baku Pemeriksaan ini dilakukan setelah pemeriksaan bahan baku diterima oleh pabrik, yang bertujuan untuk melakukan seleksi bahan baku yang di bongkar. Pemeriksaan ini meliputi cek fisik. Cek fisik meliputi warna, terhadap detail desain, bobot, konsentrisan ketepatan sumbu, hingga kestabilan terhadap getaran.

2. Kontrol Kualitas Bahan Baku Selama Proses Produksi In Process Control

Selama proses produksi berlangsung dilakukan inspeksi terhadap produk yang dihasilkan. Inspeksi ini dilakukan oleh operator mesin tiap – tiap titik tertentu. Dengan harapan apabila muncul cacat akibat proses yang tidak standart dapat segera diatasi. Pada proses forging dan cutting, inspeksi dilakukan terhadap hasil cetakan dan ukuran. Selain itu dimensi pemotongan juga diperhitungkan kesesuaiannya. Cacat yang terjadi pada proses ini ada yang bisa diperbaiki dan ada yang tidak. Jumlah sampel yang diambil untuk diinspeksi sekitar 1 sampai 2 unit. Jika terjadi cacat maka operator melakukan identifikasi terkait dengan apa penyebabnya dan bila perlu mesin dihentikan untuk melakukan perbaikan – perbaikan.

3. Kontrol Kualitas Produk Selama Disimpan Stock Finish Product Control

Stock Finish Product Control bertujuan untuk mempertahankan kualitas akhir produk velg davino agar tidak terjadi kerusakan atau kekeliruan sampai produk tersebut dipasarkan. Kegiatan kontrol kualitas Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. stock finish product control pada proses produksi dimulai dari pengecekan kualitas bagging kualitas dari pengemasan dan pemalettan sampai dipasarkan. Pemeriksaan produk velg selama disimpan antara lain: Pemeriksaan produk velg berdasarkan karakteristik kualitas  Check produk velg, apakah telah di pilah-pilah atau dikelompokkan berdasarkan karakteristik kualitasnya.  Pemeriksaan pada penempatan velg pada rak-rak, apakah telah teratur dan kokoh. Melihat pengangkutan atau pengambilan velg menggunakan forklift. Pemeriksaan penyimpanan produk akhir velg dan pemalletan  Untuk penyimpanan velg setelah dipallet harus tertera label spesifikasi barang, agar jelas.  Pemeriksaan pada pallet velg, apakah sudah kokoh? Karena velg yang dipallet akan dikirim diluar kota atau mungkin luar pulau. Dari tiga jenis cacat yang ada pada quality filter mapping tool antara lain product defect, scrap defect, dan service defect, kita akan membahas lebih detil tentang scrap defect yaitu produk cacat yang ditemukan pada saat inspeksi yang dilakukan saat proses produksi velg davino sebelum sampai ke tangan konsumen. Berdasarkan kontrol kualitas bahan baku selama proses produksi In Process Control dapat diketahui penyimpangan- kecacatan yang terjadi di PT. Prima Alloy Stell Sidoarjo. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. Penyimpangankecacatan defect yang sering terjadi pada proses produksi velg davino di PT. Prima Alloy Stell Sidoarjo. yaitu : 1. Cat tidak rata Ada bagian dari produk yang di cat dan tidak mengenai bagian dari batas pengecatan atau melebihi batas pengecatan 2. Cetakan meluber Ada bagian dari produk yang tidak tepat atau melebihi standart cetakan. 3. Ukuran tidak presisi Ada bagian dari produk yang ukurannya tidak tepat presisi sesuai dengan ukuran sebenarnya. 4. Cat menggumpal Ada bagian dari produk yang catnya menggumpal dan timbul bintik – bintik cat pada permukaan produk. 5. Penyok Ada bagian dari produk yang penyok atau permukaan tidak rata 6. Adanya guretan Ada bagian dari produk yang terkena guretan benda tajam sehingga menimbulkan goresan. Penyimpangan defect yang terjadi pada proses produksi velg yang dihasilkan oleh PT. Prima Alloy Stell Sidoarjo. selama bulan Januari 2010 – Juni 2010. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

4.3. Measure